Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Bupati Kasmarni Terima Penghargaan Kepala Daerah Perempuan Inspiratif

Riauterkini-JAKARTA- Bupati Bengkalis Kasmarni, menjadi satu-satunya Bupati se-Riau yang menerima penghargaan sebagai Kepala Daerah Perempuan Inspiratif dari Tempo tahun 2022.

Sebelum menerima penghargaan, Bupati Bengkalis terlebih dahulu mengikuti Talkshow Kepala Daerah Perempuan Inspiratif tahun 2022.

Penghargaan tersebut, diserahkan langsung oleh Ade Liasna Sari selaku Direktur Tempo Digital yang disaksikan oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Jenderal Polisi (Purn) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa serta Bupati/Walikota Perempuan yang hadir dalam kesempatan tersebut, di East Java Ballroom Ground Floor The Westin Jakarta, Kamis (22/9/22).

Perempuan yang akrab disapa Buk Kas ini, dinilai sebagai sosok Kepala Daerah Perempuan yang mampu memberikan inovasi aksebilitas informasi.

Selain itu, Kepala Daerah yang bergelar Kanjeng Mas Tumenggung Kasmarni Purbaningtyas itu juga dinilai mampu memimpin dan memberikan citra positif bagi masyarakat, baik dari segi pembangunan infrastruktur, pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat. Selain itu, Kasmarni juga dinilai sebagai sosok perempuan yang ramah, akrab, serta dekat dengan masyarakat.

Usai menerima penghargaan tersebut, Bupati Bengkalis mengucapkan terimakasih kepada jajaran Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang telah mendukung, bekerjasama serta berkolaborasi dalam mewujudkan pembangunan yang baik di daerah berjuluk Negeri Junjungan.

“Terimakasih kepada seluruh jajaran Perangkat Daerah di Lingkup Pemerintah Kabupaten Bengkalis yang telah mendukung serta mensupport saya dalam mewujudkan kepemimpinan ini,” ujar Kasmarni.

Sebagai Pimpinan daerah, lanjut Bupati Bengkalis, informasi menjadi hal penting yang harus kita beritahu kepada masyarakat, mengingat keterbukaan informasi publik adalah sesuatu yang menjadi indikator kinerja pemerintahan.

“Jadi dengan keterbukaan informasi adalah strategi kami dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis Bermasa. Kita terbuka akan informasi publik, supaya masyarakat tau akan perkembangan, rekam jejak, serta progress yang telah kami lakukan,” tutur Kasmarni.

Semoga dengan diterimanya penghargaan ini, lanjut Kasmarni, mampu memberikan motivasi kepada diri sendiri untuk terus bekerja lebih baik, dan membuat inovasi berkelanjutan.

Ikut mendampingi Bupati Bengkalis dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Bengkalis Hendrik Dwi Yatmoko, Kepala Badan Perendcanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Bengkalis Rinto, Kepala DInas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkalis Edi Sakura, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkalis dr. Ersan Saputra, Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan Kabupaten Bengkalis Supardi.

Lalu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Bengkalis Ardiansyah, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bengkalis Agus Sofyan, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Bengkalis Aready, Kepala Bagian Umum Sekretariat Daerah Bengkalis Kevin Rafizariandi, Kepala Bagian Prokopim Sekretariat Daerah Bengkalus Syafrizal.***(dik/rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 31 Desember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Rutin Antisipasi C3 Jelang Tahun Baru


Rabu, 31 Desember 2025

Polres Kampar Rilis Akhir Tahun, Komit Berantas Kriminalitas dan Layani Masyarakat


Rabu, 31 Desember 2025

Rilis Kinerja Akhir Tahun 2025, Polres Rohil Ungkap Capaian Sat Lantas, Narkoba dan Reskrim


Rabu, 31 Desember 2025

Sepanjang 2025, Polres Kuansing Tangani 485 Kasus


Rabu, 31 Desember 2025

Amankan Pergantian Tahun, Polsek Ukui Gencarkan Patroli Kamtibmas


Rabu, 31 Desember 2025

Wabup Kuansing Himbau Supir Manfaatkan Pos Nataru


Rabu, 31 Desember 2025

Hadiri Doa Bersama, Wabup Hendrizal Bangun Soliditas Elemen Masyarakat Inhu


Rabu, 31 Desember 2025

Banjir di Riau: Lima Daerah Terdampak, Siak dan Bengkalis Masih Berstatus Tergenang


Rabu, 31 Desember 2025

Ekspose Kinerja 2025, Kejari Inhil Selamatkan Rp1, 6 Miliar Uang Negara


Rabu, 31 Desember 2025

Bupati Pelalawan Lantik 3.816 PPPK


Rabu, 31 Desember 2025

P2025, Polda Riau Selamatkan 185 Korban Perdagangan Manusia


Rabu, 31 Desember 2025

Hadirkan Promo 12.12 Joy in Us, Vivo V60 Series Siap Temani Beragam Momen Seru di Tahun Baru


Rabu, 31 Desember 2025

Rilis Akhir Tahun, Polres Pelalawan Klaim Tuntaskan Seluruh Kasus Menonjol Selama 2025


Rabu, 31 Desember 2025

Kabut Tebal Ganggu Jadwal Penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru


Selasa, 30 Desember 2025

Diikuti 500 Pembalap, Sekda Kuansing Buka Dragbike Championship Pemuda Pancasila


Selasa, 30 Desember 2025

Tutup Tahun, Kejari Kuansing Paparkan Capaian Kinerja Sepanjang 2025


Selasa, 30 Desember 2025

Refleksi 2025, LAMR Tatap 2026 dengan Optimisme dan Kerja Nyata


Selasa, 30 Desember 2025

Agenda Pemberhentian Direksi PT SPR Hari Ini Diduga Sengaja Dihilangkan


Selasa, 30 Desember 2025

Polres Inhil Konferensi Pers Gelar Refleksi Akhir Tahun 2025


Selasa, 30 Desember 2025

3.821 PPPK Paruh Waktu Pelalawan Siap Dilantik Besok