Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Potensi Tingkatkan PAD, Bapenda Bengkalis Data dan Mutakhirkan Pajak Reklame

Riauterkini-BENGKALIS- Pemerintah Daerah melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Bengkalis terus berupaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari berbagai sektor.

Berpotensi untuk menambah pembendaharaan PAD, Bapenda saat gencar melakukan pendataan dan pemutakhiran jumlah pemasangan reklame di wilayah Kabupaten Bengkalis.

Kepala Bapenda Bengkalis, Syahruddin, S.H, M.M, menjelaskan, bahwa untuk pendataan dan pemutakhiran reklame ada dasar hukumnya sesuai Peraturan Daerah (Perda) Nomor 1/ 2018 tentang Perubahan atas Peraturan Daerah Kabupaten Bengkalis Nomor 11 Tahun 2011 tentang Pajak Daerah.

Kemudian, lanjutnya, tentang Peraturan Bupati (Perbup) Bengkalis nomor 34 tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Nomor 16 tahun 2012 tentang petunjuk pelaksanaan Pemungutan Pajak Reklame.

Tujuan dari pendataan dan pemutakhiran reklame tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan potensi pendapatan pajak daerah dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat tentang pengenaan pajak reklame terhadap objek pajak yang telah memenuhi ketentuan.

"Tentu reklame yang telah memenuhi ketentuan yang berlaku," ungkap Syahruddin ketika dikonfirmasi riauterkini.com, Jumat (23/9/22).

Lebih lanjut, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akrab disapa Am ini mengatakan, jenis reklame yang disasar untuk didata dan dimutakhirkan tersebut ada beberapa jenis produk yang menjadi sasaran objek pajak antara lain produk HP, produk rokok, produk bangunan, produk kecantikan, produk obat-obatan, jasa pengiriman, perbankan, produk elektronik, perlengkapan rumah tangga, produk mebel, provider jasa internet, dealer kendaraan bermotor, perhotelan, swalayan.

“Ini usaha masuk dalam kategori pendataan dan pemuktahiran Pemda Bengkalis, berdasarkan aturan yang telah ditentukan,” terangnya lagi.

Am juga menyebutkan, untuk pendataan reklame sangat penting, guna mengetahui data yang terjadi di lapangan yang disebabkan pembaharuan materi reklame, ganti usaha, ganti pemilik dan sebagainya.

Saat ini, jumlah reklame yang sudah didata dan dimutakhirkan dalam kurun waktu setahun atau sedang berjalan lebih kurang sebanyak 875 unit di Kabupaten Bengkalis.

Untuk itu, Bapenda Bengkalis menghimbau masyarakat atau pelaku usaha tentang pemasangan reklame dan kepada perusahaan atau vendor penyedia reklame diharapkan untuk melaporkan data pajak reklame yang akan di pasang.  

“Dengan pendataan dan pemutakhiran reklame ini, diharapkan pendapatan PAD semakin meningkat dan data wajib pajak semakin akurat,” imbuhnya.

Target Pajak Reklame Rp1,89 Miliar

Kesempatan ini Am juga menerangkan, bahwa potensi pajak dari reklame sebagai salah satu penerimaan untuk PAD, adanya peningkatan signifikan pada tahun 2022 ini.

Target pajak reklame pada 2022 ini sebesar Rp1.890.000.000,- dan sudah terealisasi sebesar Rp. 825.016.679 atau 39,14 persen. Sedangkan, realisasi pajak reklame pada tahun 2021 hanya sebesar Rp768.097.825.

"Realisasi pajak reklame sampai dengan 16 September 2022 sebesar Rp825.016.679,- atau 107,4% dari realisasi tahun 2021,” sebutnya.

Ditahun ini Bapenda Bengkalis akan melakukan langkah untuk meningkatkan pajak reklame sesuai aturan yang berlaku.

Langkah yang dilakukan dalam meningkatkan pajak reklame tentunya memberlakukan Peraturan Bupati Nomor 47/ 2022 tertanggal 15 Agustus 2022 tentang Jaminan Bongkar Dalam Penyelenggaraan Reklame Di Kabupaten Bengkalis.***(dik/adv)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Ketua DPRD Riau Kaderismanto Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Ketua DPRD Provinsi Riau, Kaderismanto, Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Minggu, 16 Nopember 2025

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Berita Lainnya

Selasa, 18 Nopember 2025

Perkuat Peran Kominfo, Kadis Briefing Kabid dan Staff


Selasa, 18 Nopember 2025

Polsek Ukui Turun ke Lapangan, Sosialisasikan Larangan Membakar Lahan


Selasa, 18 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Pastikan Keamanan Wilayah Tetap Kondusif


Selasa, 18 Nopember 2025

Capella Honda Berangkatkan 9 Finalis, Tiga Modifikator Riau Raih 3 Podium HMC Nasional di Jawa Barat


Selasa, 18 Nopember 2025

Puluhan Warga Desa Mekar Sari dan Mahasiswa Datangi DPRD Inhil, Desak Negara Hentikan Klaim Sepihak PKH


Selasa, 18 Nopember 2025

Satlantas Polres Siak Gelar Operasi Zebra LK 2025 dengan Humanis


Selasa, 18 Nopember 2025

Kabar Gembira, 3.059 Honorer di Siak Terima SK PPPK Paruh Waktu Bulan Desember


Selasa, 18 Nopember 2025

Setelah Dibongkar Kontraktor, Jembatan di Jalan Letkol Hasan Basri Mulai Dibangun Lagi


Selasa, 18 Nopember 2025

Plt Gubri Hadiri Rakorendal Perbatasan Bersama Menkopolhukam dan Mendagri


Selasa, 18 Nopember 2025

Lapas Bengkalis Gelar Donor Darah Hari Bakti 2025


Selasa, 18 Nopember 2025

Banggar DPRD Riau Rapat dengan TAPD Bahas KUA-PPAS


Selasa, 18 Nopember 2025

Terus Tekankan Komitmen Zero Halinar, Lapas Tembilahan Rutin Giat Razia Kamar Hunian


Selasa, 18 Nopember 2025

PTPN IV Regional III Perkuat Kemampuan Asisten Tata Usaha Lewat Bootcamp Good Governance


Selasa, 18 Nopember 2025

10 Hektare Lahan Terbakar di Desa Pulau Tongah, Kuansing


Selasa, 18 Nopember 2025

The Original Levis Store Hadir di Pekanbaru dengan Desain Interior Refreshed dan Relaxed


Selasa, 18 Nopember 2025

Takut Dipdana, Kontraktor Perusak Drainase di Pekanbaru Akhirnya Perbaiki Atas Ulahnya Sendiri


Selasa, 18 Nopember 2025

103 Pemilik Kapal Bawah GT 7 di Inhil, Terima E-Pass Kecil Gratis dari KSOP Kelas IV Tembilahan


Senin, 17 Nopember 2025

Warga Minta APH Tindak Perusak Drainase


Senin, 17 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Rutin Cegah C3 di Sejumlah Objek Vital dan Perbankan


Senin, 17 Nopember 2025

Founder's Day RAPP: Satu Hari, Banyak Manfaat untuk Anak dan Masyarakat