Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Laznas Dewan Dakwah Kampar Santuni Mualaf, Fakir Miskin dan Anak Yatim

Riauterkini-KAMPAR - Puluhan Mualaf, Fakir Miskin dan Anak Yatim yang berada di Masjid Raya Tapung mendapatkan paket sembako, uang santunan dan pakaian layak pakai dari Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Dewan Dakwah Kabupaten Kampar. Senen (26/9/2022).

Ketua Laznas Dewan Dakwah Kampar, Ustadz Samsul Bahri S. Ag M. Pd, dengan didampingi oleh sekretarisnya Gustika Rahman S. Pdi mengatakan bahwasanya sebelum memberikan santunan kepada para mualaf di Tapung, terlebih dahulu mereka diberi pembinaan.

"Sebelum kita menyerahkan puluhan paket sembako dan uang santunan kepada mualaf, fakir miskin dan anak yatim, di Masjid Raya Tapung ini, kita awali dulu dengan acara pembinaan terhadap mualaf. Seperti yang kita ketahui bersama, mualaf ini setelah masuk Agama Islam, tidak ada yang memberikan pembinaan atau pemahaman ilmu Agama. Jangankan untuk sholat, ambil wudhu saja mereka tak bisa". Ucap Ustadz Samsul.

Dengan demikian, Dewan Dakwah Kampar sengaja hadir ditengah-tengah mereka untuk mengajarkan ilmu-ilmu agama. Sekaligus memberikan paket sembako dan uang santunan.

"Hal tersebut lakukan untuk meringankan sedikit beban kehidupan para mualaf, dengan mengingat kehidupan para mualaf ini sebagian besar dalam keadaan miskin. Bahkan terkadang untuk makan saja mereka tak punya beras" ungkap Ustadz Samsul yang juga merupakan Ketua Umum Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Kampar.

Ustadz Samsul juga menyampaikan perihal kegiatan ini bersumber dari dana yang diperoleh dari Ketua Pengadilan Negeri Bangkinang, I Dewa G Budhy D.A SH MH, dan para donatur lainnya.

Serangkaian acara sederhana yang berlangsung secara lancar ini menampakkan para mualaf merasa gembira dan bahagia dengan mendapatkan pengetahuan ilmu agama dan diiringi oleh pemberian paket sembako, uang santunan dan pakaian tersebut.

Diakhir, Dewan Dakwah Kampar juga mengadakan makan bersama dan juga menyebutkan bahwa mereka bersedia untuk membantu mendapatkan identitas untuk para mualaf yang belum memiliki Kartu Keluarga (KK) dan kartu Tanda Penduduk (KTP).***Ain

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 07 Januari 2026

Timgkatkan PAD, Plt Gubri Soroti Anomali Penerimaan BBNKB, Pajak BBM Hingga Galian C


Rabu, 07 Januari 2026

Antisipasi Curat, Curas, dan Curanmor, Polsek Ukui Sambangi Objek Vital


Rabu, 07 Januari 2026

Lebih Praktis dan Aman, Pelaku Usaha Kuliner Beralih ke Gas Bumi PGN


Rabu, 07 Januari 2026

Catat Prestasi, PN Bengkalis Sapu Bersih 1.132 Kasus di Tahun 2025


Rabu, 07 Januari 2026

160 Juta Batang Rokok Ilegal Disita Bea dan Cukai di Pekabaru


Rabu, 07 Januari 2026

Diduga Terjatuh dari Kapal, ABK Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis


Rabu, 07 Januari 2026

Sambang Warga Kepenghuluan Mumugo, Bhabinkamtibmas Ajak Jaga Kamtibmas dan Tolak Radikalisme


Rabu, 07 Januari 2026

Gudang Diduga Rokok Ilegal di Pekanbaru Digerebek Bea Cukai


Rabu, 07 Januari 2026

Kebakaran di Kantor Bupati Inhil Berasal dari Ruang Bagian Kesra


Rabu, 07 Januari 2026

Kapolres Rohil Pimpin Rapat Bahas Demo GERAM Jilid III, PT PHR Komit Perbaiki Jalan Lintas Kubu 15 Kilometer


Rabu, 07 Januari 2026

Sempat Muncul api, Kebakaran di Kantor Bupati Inhil Berhasil Dipadamkan


Selasa, 06 Januari 2026

Polri Hadir di Tengah Masyarakat, Bhabinkamtibmas Putat Gelar DDS


Selasa, 06 Januari 2026

Mimpi Pllt Gubri Melihat Jalanan Tanpa Kemacetan


Selasa, 06 Januari 2026

Polda Riau Lepas 10 Bhabin Peraih Green Policing Award ke Tanah Suci


Selasa, 06 Januari 2026

Gerak Cepat Plt Gubri, Jalan Lintas Siak - Pekanbaru Ditargetkan Mulus Sebelum Lebaran


Selasa, 06 Januari 2026

Sinergi Bagi Negeri, Capella Honda Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Sumatera


Selasa, 06 Januari 2026

Bagikan Sertifikat Tanah Gratis ke Warga, Pesan Bupati Pelalawan: Jangan Dijual Cepat


Selasa, 06 Januari 2026

Polisi Tangkap 2 Pelaku Pencurian di Rumah Warga di Pelalawan, Kerugian Rp50 Juta


Selasa, 06 Januari 2026

Mantan Gubernur Riau Sindir Bupati Siak: Kurangi 'Berkicau' Buk!


Selasa, 06 Januari 2026

Patroli Pagi, Polisi Pastikan Pasar Baru Ukui Kondusif