Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Stargazer, Cara Hyundai Manjakan Pengemudi

Riauterkini - PEKANBARU - Beberapa waktu lalu, riauterkini.com berkesempatan menjajal kendaraan teranyar rilisan Hyundai, Hyundai Stargazer. Dimana diberikan waktu hingga dua hari untuk mencicipi tangguh dan kenyamanan kendaraan yang telah dilaunchingkan di Riau pada pekan terakhir bulan Agustus 2022 lalu.

Kendaraan ini bertipe Multi Purpose Vehicle (MPV). Tidak berlama-lama setelah mendapat kesempatan itu, riauterkini ajak kendaraan tersebut menempuh tol penghubung antara kota Pekanbaru dan kota Dumai (tol Permai).

Sensasi berkendara yang baru dirasakan oleh riauterkini.com saat pertama kali menghidupkan mesin dengan sistem Remote Start Engine sehingga pengguna tidak perlu lagi memutar tuas kunci untuk menyalakan mesin.

Dimana mesin Smartstream G1.5 MPI Inline 4 Cylinder DOHC yang digendong mobil ini dapat menghasilkan tenaga maksimal hingga 115 ps/6,300 rpm dan torsi maksimal hingga 143,8 Nm/4,500rpm.

Mesin ini memberikan performa yang responsif. Terbukti tidak memerlukan penginjakan pedal gas yang terlalu dalam, mobil ini sudah mampu memberikan dorongan instan dan responsif.

Memasuki tol yang diresmikan oleh Presiden Joko Widodo itu, pengemudi dimanjakan dengan 4 mode berkendara. Mulai dari Eco, Comfort, Smart dan Sport. Masing-masing mode yang tersedia mampu memenuhi kebutuhan mulai dari penggunaan bahan bakar lebih efisien dengan mode Eco hingga kebutuhan akselerasi dan performa yang lebih maksimal di mode Sport.

Sedangkan dari sisi keamanan, kendaraan ini sudah dibekali dengan fitur terkini cukup canggih. Seperti Hill-Start Assist Control (HAC) yang dapat mencegah kendaraan mundur saat menyalakan mesin dari posisi berhenti di tanjakan. Lalu ada juga Forward Collision-Avoidance Assist (FCA) fitur yang dirancang untuk membantu mendeteksi adanya kendaraan dari arah depan dan memperingatkan pengemudi bahwa akan terjadi potensi tabrakan. Jika diperlukan, fitur ini akan secara otomatis melakukan pengereman.

Terdapat juga Lane Keeping Assist (LKA) yang dirancang untuk mendeteksi marka jalan atau tepi jalan saat berkendara di atas kecepatan tertentu. Fitur ini akan memperingatkan pengemudi jika kendaraan menjauh dari jalur tanpa menggunakan lampu sein atau secara otomatis akan membantu pengemudi untuk mencegah kendaraan keluar jalur. Kemudian ada Lane Following Assist (LFA) yang mampu membantu mendeteksi marka jalur dan/atau kendaraan di jalan, serta membantu mengarahkan roda kemudi untuk menjaga kendaraan di jalur.

Bukan hanya di jalan beraspal halus, kendaraan ini juga nyaman melintasi terjalnya jalan menuju Pantai Koneng yang menjadi salah satu ikon kota Dumai. Dimana ground clearance dari Hyundai Stargazer setinggi 195 mm membuatnya semakin aman melalui kontur jalanan yang bergelombang dan berbatu. Lalu dimensi panjang 4.460 mm, lebar 1.780 mm, tinggi 1.695 mm, jarak sumbu roda sepanjang 2.780 mm, serta jarak overhang sisi depan 800 mm dan sisi belakang sepanjang 880 mm.

Lanjut, tampilan eksterior yang tangguh dan mengesankan menjelaskan bahwa Stargazer mengusung tipologi konsep kendaraan Sleek One Box yang membuat kendaraan ini tampak dinamis, ekspresif, dan futuristis. Ciri khas ini diperkuat dengan adanya Horizontal DRL yang melintang pada bagian depan kendaraan.

Untuk diketahui, Horizontal DRL disematkan menjadi tanda bahwa Stargazer diluncurkan pertama kali di Indonesia. Yakni sebuah negara yang terletak di garis Katulistiwa dan dipamerkan pada pergelaran GIIAS 2022 pada 11 Agustus 2022 lalu.

Pada bagian belakang kendaraan, Hyundai ini bertujuan untuk memperkuat identitas Stargazer dengan Distinctive H Rear Lamp yang ikonik. Lampu belakang berbentuk huruf H memungkinkan Stargazer mudah dikenali sebagai produk Hyundai meski tampak dari kejauhan. Huruf H yang simetris juga melambangkan keseimbangan, kesatuan, dan keharmonisan yang menghubungkan Indonesia dari bagian Barat hingga ke Timur. Desain yang dirancang menunjukkan inovasi Hyundai dalam menggabungkan teknologi dan nilai-nilai emosional.

Secara keseluruhan, kendaraan ini dapat menjadi pilihan bagi masyarakat Riau yang membutuhkan kendaraan mewah, sporty dan elegan. Terlebih juga sangat cocok untuk keluarga kecil Pekanbaru, umumnya Riau.

Sebagai informasi kendaraan ini dihadirkan dengan beberapa type. Mulai dari type Active, Trend, Style dan Prime. Untuk harganya dibandrol :

Stargazer Active MT: IDR250.300.000
Stargazer Active IVT: IDR262.900.000
Stargazer Trend MT: IDR270.300.000
Stargazer Trend IVT: IDR282.900.000
Stargazer Style: IDR302.900.000
Stargazer Prime: IDR313.700.000.***(arl)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Jumat, 30 Januari 2026

Beraksi 29 TKP, Mantan Napi Spesialis Ganjal ATM Dibekuk Polres Dumai


Jumat, 30 Januari 2026

Hulu Migas Dinilai Tetap Jadi Tulang Punggung Energi di Tengah Transisi Global


Jumat, 30 Januari 2026

Turnamen Pemuda Pancasila Cup 25/26 Sukses, Panitia Apresiasi Dukungan Bupati Kuansing


Jumat, 30 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Laksanakan Koordinasi dan Patroli Antisipasi Karhutla di Kepenghuluan Putat


Kamis, 29 Januari 2026

Terungkap dalam Sidang, SM First Resources Grup Akui Antarkan Uang Agar LSM PETIR Tak Demo ke Jakarta


Kamis, 29 Januari 2026

Konservasi Hutan Berbasis Masyarakat, RAPP dan KPH Kampar Kiri Teken MoU di Pekanbaru


Kamis, 29 Januari 2026

Satlantas Polres Bengkalis Kampanyekan Keselamatan di Exit Tol Pinggir


Kamis, 29 Januari 2026

Tanggapi Keluhan Warga Soal Tarif Kapal Naik, Pemda Meranti Undang Perusahaan Namun Tak Hadir


Kamis, 29 Januari 2026

PSPP Pemuda Pancasila Pangean Juarai Turnamen Pemuda Pancasila Cup


Kamis, 29 Januari 2026

Ancam Bunuh Istri, Suami Siri di Mandau Bengkalis Ditangkap Polisi


Kamis, 29 Januari 2026

Caraka Corp Perkenalkan Rumah Kreatif, Wadah Ekonomi Kreatif di Pekanbaru


Kamis, 29 Januari 2026

Sejak Hari Pertama Bencana, PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Aceh Tamiang


Kamis, 29 Januari 2026

Polres Pelalawan Tetapkan Oknum Anggota DPRD dari Golkar Tersangka Penggunaan Ijazah Orang Lain


Kamis, 29 Januari 2026

Polres Bengkalis Tangkap Penghubung Jaringan Narkoba


Kamis, 29 Januari 2026

Kapolsek Ukui Hadir, Proses Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Tertib dan Kondusif


Kamis, 29 Januari 2026

Hadir Perdana di Pekanbaru, BBW Indonesia Perluas Gerakan Literasi dengan Jutaan Buku Internasional Berkualitas dan Harga Terjangkau


Kamis, 29 Januari 2026

Terlibat Narkoba, 12 Personel Polda Riau Dipecat


Kamis, 29 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Polres Rohil Gelar Apel Kesiapsiagaan


Kamis, 29 Januari 2026

Awak Media Bakal Dilibatkan Dalam Giat TMMD Untuk Publikasi


Kamis, 29 Januari 2026

Diutus Plt Gubri, 40 Personel Satpol PP Riau Kembali Jalankan Misi Kemanusiaan ke Aceh Tamiang