Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Pastikan Cukup, Disdagperin dan Satgas Pangan Pantau Bahan Pokok di Pulau Bengkalis

Riauterkini-BENGKALIS- Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kabupaten Bengkalis bersama Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polres Bengkalis memantau pasokan dan perkembangan kebutuhan pokok masyarakat menjelang memasuki Ramadan hingga Idul Fitri 2023, aman dan terkendali.

Inspeksi di Pasar Tradisional Terubuk Bengkalis, Kecamatan Bengkalis, Kabupaten Bengkalis, Selasa (21/3/23) siang. Dari kegiatan tersebut ditemui sejumlah kebutuhan pokok seperti cabai, bawang merah, dan juga sayur mayur masih mencukupi dengan harga yang masih relatif stabil.

Selain inspeksi ke pasar tradisional, tim gabungan ini juga melakukan peninjauan ke gudang stok telur, dan distributor sejumlah bahan pokok lainnya seperti beras.

"Hari ini dan sebelumnya hasil dari pantauan kita untuk bahan pokok stoknya tidak ada masalah dan terkendali. Pedagang kita harapkan tidak menimbun dan jangan menaikan harga sesuka hati," pesan Kepala Disdagperin Bengkalis Zulpan didampingi Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Perdagangan Dalam Negeri Bengkalis Paulina disela-sela meninjau bahan pokok di Pasar Tradisional Terubuk Bengkalis, Selasa (21/3/23).

Kesempatan ini Zulpan juga mengimbau kepada masyarakat agar membeli sesuai dengan kebutuhan bukan keinginan apalagi hanya sekedar mengikuti kepanikan atau panic buying.

"Masyarakat kita imbau jangan ada kepanikan dalam membeli, karena bahan pokok kita aman untuk saat ini. Terhadap ketersedian bahan pokok di daerah kita, Disdagperin dan Satgas Pangan akan terus melakukan monitor di lapangan," katanya lagi.

Zulpan menambahkan, mekanisme yang perlu diatasi adalah sistem transportasi bahan pokok khususnya pendistribusian di Pulau Bengkalis dan juga Pulau Rupat.***(dik/inf)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 09 Oktober 2025

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Senin, 08 September 2025

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah Tembilahan

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah di Jalan Sudirman, Tembilahan.

Advertorial
Jumat, 05 September 2025

Pemkab Inhil Tegaskan Tidak Pernah Siapkan Lahan Transmigrasi dan Terima Limpahan dari TNTN

Pemkab Inhil Tegaskan Tidak Pernah Siapkan Lahan Transmigrasi dan Terima Limpahan dari TNTN.

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 05 September 2025

Bupati Inhil Terima Kunjungan Universitas Lancang Kuning Bahas Pengembangan SDM

Bupati Inhil Terima Kunjungan Universitas Lancang Kuning Bahas Pengembangan SDM

Berita Lainnya

Kamis, 30 Oktober 2025

Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Putat Salurkan Bantuan Sosial untuk Warga Kurang Mampu


Kamis, 30 Oktober 2025

Polresta Pekanbaru Gelar Donor Darah dan Edukasi Kesehatan dalam Rangka HUT Humas Polri ke-74


Kamis, 30 Oktober 2025

39 Mualaf Terima Bantuan dari Baznas Kuansing


Kamis, 30 Oktober 2025

Kasus ISPA dan ILI Meningkat di Bengkalis, Dinkes Ajak Warga Tingkatkan Pola Hidup Bersih dan Sehat


Kamis, 30 Oktober 2025

Sat Reskrim Polres Inhil Berhasil Ungkap Kasus Penipuan Pembuatan KIS Palsu


Kamis, 30 Oktober 2025

Geger, Mayat Mr. X Dibungkus Terpal Ditemukan Terkubur di Kebun Warga Tualang, Siak


Kamis, 30 Oktober 2025

LBHK Markfen Justice Perkuat Kemahiran Praktik Hukum Mahasiswa UNISI Lewat Diklat Profesional


Kamis, 30 Oktober 2025

Polisi Ciduk Warga Segati, Pelalawan Simpan 17 Paket Sabu di Dalam Kap Motor


Rabu, 29 Oktober 2025

Mahasiswa Universitas Hang Tuah Gelar Penyuluhan Antibullying


Rabu, 29 Oktober 2025

BRI Salurkan Bantuan Rp300 Juta untuk Desa BRILiaN Empang Baru di Siak


Rabu, 29 Oktober 2025

Kedua Pihak Berdamai, Hakim PN Pekanbaru Lakukan Restorative Justice Perkara Penipuan


Rabu, 29 Oktober 2025

Danrem 031/WB Kunjungi Polres Kampar, Sinergitas TNI-Polri Semakin Solid Jaga Kamtibmas


Rabu, 29 Oktober 2025

Tolak Premanisme, Polsek Ukui Ajak Pelaku Usaha dan Warga Jaga Kamtibmas


Rabu, 29 Oktober 2025

Diduga Alami Keterbelakangan Mental, Anak 14 Tahun Ini Tersengat Listrik di Tiang Powerline PHR


Rabu, 29 Oktober 2025

Polres Bengkalis Musnahkan 16,4 Kg Narkoba dan 3.560 Pil Ekstasi


Rabu, 29 Oktober 2025

Umri Raih Empat Penghargaan pada AHD LLDIKTI Wilayah 17 Riau dan Kepri


Rabu, 29 Oktober 2025

Dinkes Bengkalis Imbau Masyarakat Waspadai Campak pada Anak


Rabu, 29 Oktober 2025

Polsek Tanah Putih Dorong Aktifkan Kembali PAM Swakarsa dan Satkamling Lewat Patroli Malam di Ujung Tanjung


Rabu, 29 Oktober 2025

Camat Sentajo Raya Minta Penyedia Jasa Internet Agar Menata Kabel


Rabu, 29 Oktober 2025

Polisi Bongkar Sindikat Registrasi Ilegal Kartu Perdana di Pangkalan Kerinci Pelalawan