Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Perdana, Kapolres Siak Launching Police Goes to School

Riauterkini-SIAK - Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, jadi pembina upacara bendera di SMA Negeri 1 Siak, Senin (31/07/2023). AKBP Asep menjadi pembina upacara dalam rangka launching kegiatan Police Goes to School Polres Siak.

Police Goes to School merupakan, sebuah program gagasan Polri untuk memberikan kegiatan pendidikan di sekolah oleh anggota Polri melalui metode sosialisasi, ceramah, seminar, dan metode lainnya. Di samping itu, Police Goes to School dilaksanakan sebagai upaya memupuk kedekatan dengan masyarakat khususnya para pelajar.

Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja AKBP Asep Sujarwadi, sejak menjabat Kapolres Siak yang akan dilaksanakan rutin di awal senin setiap minggu.

Siswa siswi SMA Negeri 1 Siak sangat senang dan antusias menerima kedatangan AKBP Asep Sujarwadi,di awal sambutan nya Kapolres Siak AKBP Asep sudah memukau para siswa siswi dan guru karena bercerita tentang sejarah beberapa kerajaan di Indonesia sampai ke kerajaan Siak Sri Indrapura, hafal detail lengkap nama kerajaan, silsilah raja dan tahunnya.

“Saya 26 tahun yang lalu sama dengan adik-adik semua, dan saya sangat menyukai pelajaran sejarah”, ucap AKBP Asep.

Disela sela sambutan dan arahan tampak AKBP Asep memberikan beberapa pertanyaan kepada para siswa siswi dan siapa saja yang bisa menjawab akan diberikan hadiah oleh AKBP Asep.

“Saya sengaja memilih SMA Negeri 1 ini menjadi sekolah pertama yang saya datangi untuk launching Program Police Goes to School Polres Siak ini, semoga program ini dapat bermanfaat bagi kita semua”, terang AKBP Asep.

Diakhir AKBP Asep berpesan kepada seluruh siswa siswi agar rajin belajar, senantiasa berbakti kepada orang tua dan guru, beribadah dan berdoa dengan sungguh-sungguh, disiplin dengan aturan sekolah. Mengikuti proses belajar dan menggunakan waktu luang untuk kegiatan yang bermanfaat, dan mencegah dan menghindarkan diri dari korban dan pelaku kejahatan.

“Jauhi narkoba,hindari kenakalan kenakalan remaja, tauran, balap liar dan kegiatan kegiatan negatif lainnya, raih prestasi dan gapai cita cita”, tutup AKBP Asep.

Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Siak Drs.H. Indoto mengucapkan terimakasih, dan apresiasi kepada Kapolres Siak dan jajaran nya.

“Kami segenap keluarga SMA Negeri 1 Siak merasa bangga, dan merasa terbantu dalam menangani masalah masalah kenakalan remaja karena dengan kedatangan bapak Kapolres ke Sekolah kami dapat mengingatkan anak anak agar tidak terpengaruh dengan hal hal negatif, kami sangat mendukung program yang dibuat bapak Kapolres Siak," imbuh Indoto.***(adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Jumat, 23 Januari 2026

Pemkab Kuansing - Unpas Evaluasi Kerja Sama Pendidikan


Kamis, 22 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Sosialisasikan Green Policing di Kepenghuluan Teluk Berembun


Kamis, 22 Januari 2026

FITRA Riau Sebut Transparansi Anggaran Kabupaten Siak Merosot Tajam


Kamis, 22 Januari 2026

Patroli Terpadu Polsek Ukui Fokuskan Pengamanan Objek Vital


Kamis, 22 Januari 2026

PT SPR Harusnya Kedepankan Azas Keterbukaan, Bukan Tertutup


Kamis, 22 Januari 2026

Usai Gagal Audit Ulang PT SPR, Plt Kepala Inspektorat Riau Dicopot


Kamis, 22 Januari 2026

Polsek Tempuling, Inhil Tangkap Maling di Kebun Sawit


Kamis, 22 Januari 2026

345 Mahasiswa Umri Terima Beasiswa 2026 Dari Pemprov Riau, Rektor Ingatkan Pentingnya Pengembangan Soft Skill


Kamis, 22 Januari 2026

Nasib Ida Yulita Sebagai Dirut PT SPR Diujung Tanduk


Kamis, 22 Januari 2026

Diduga Dipicu Bocor Tabung Gas, Toko Pancing di Siak Hangus Terbakar


Kamis, 22 Januari 2026

Kembali Oknum ASN Pemkab Inhu Ditangkap Akibat Narkoba


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Tangkap Warga Kuala Semundam Pelalawan dengan 20 Paket Sabu Seberat 41 Gram


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Bongkar Pesta Narkoba di Penginapan Baliview Pekanbaru, Delapan Orang Diamankan


Kamis, 22 Januari 2026

Bupati Suhardiman Gandeng ITB Tingkatkan Kualitas SDM Kuansing


Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan


Kamis, 22 Januari 2026

Polda Riau Tetapkan 9 Tersangka Kasus Perusakan Fasilitas PKH di TNTN


Kamis, 22 Januari 2026

Danantara: Transformasi PalmCo Perkuat Kemandirian Pangan dan Energi Nasional


Kamis, 22 Januari 2026

Kerugian Rp34 M, Camat Bandar Petalangan Tersangka Baru Korupsi Pupuk Subsidi di Pelalawan


Rabu, 21 Januari 2026

Cegah Karhutla, Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Karlahut


Rabu, 21 Januari 2026

Kejari Kuansing Musnahkan Sejumlah Barang Bukti Narkotika