Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
PHR Catat Produksi Tertinggi di Tahun 2023

Riauterkini-PEKANBARU-PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil mencetak rekor produksi tertinggi di tahun 2023. Perusahaan hulu migas penopang energi nasional ini berhasil mencatatkan produksi sebanyak 168 ribu barel setara minyak per hari (BOPD) yang mana angka tersebut merupakan capaian tertinggi sejak alih kelola Blok Rokan oleh Pertamina.

EVP Upstream Business Edwil Suzandi mengatakan, PHR berhasil menembus angka produksi tertinggi beberapa hari berturut-turut, di antaranya 167.645 BOPD pada 31 Juli 2023, kemudian 168.730 BOPD pada 1 Agustus 2023 dan 167.034 BOPD pada 2 Agustus 2023. Pencapaian tersebut merupakan buah dari ikhtiar pekerja PHR dalam upaya meningkatkan produksi demi menunjang pasokan energi nasional.

“Pencapaian produksi WK Rokan ini menunjukkan tren positif tertinggi selama WK Rokan dikelola oleh Pertamina, yakni sebesar 168.730 Barrel of Oil Per Day (BOPD) pada 31 Juli 2023. Ini merupakan kontribusi dan kerja keras semua fungsi di WK Rokan,” kata Edwil, Rabu (2/8/23).

Edwil mengatakan, berbagai upaya dilakukan PHR dalam upaya meningkatkan produksi, di antaranya dengan memperbanyak jumlah sumur di lapangan WK Rokan yang angkanya sudah mencapai 270 sumur sepanjang 2023. Edwil menambahkan, PHR juga berhasil memperpendek siklus waktu pengeboran (cycle time) hingga produksi awal serta menekan penurunan alami produksi (natural decline).

“PHR berhasil mengatasi natural decline sebesar 2.000 barel per hari (BOPD) dan mendorong upaya pemulihan dengan meningkatkan produksi minyak mentah,” kata Edwil.

Dia menambahkan, untuk meningkatkan kinerja pengeboran, PHR juga melakukan audit ulang terhadap semua rig yang beroperasi. PHR juga melakukan verifikasi dan validasi data pencapaian terget, serta melakukan inovasi dan implementasi teknologi baru untuk menunjang pencapaian target produksi minyak.

“Semua bentuk usaha ini tentunya dengan mengedepankan aspek keselamatan dan kinerja yang andal. Hasilnya, PHR berhasil mencatatkan angka produksi tertinggi di akhir Juli 2023, dan semoga angka tersebut terus meningkat untuk ketahanan energi nasional,” katanya.

Selain masih memiliki potensi produksi minyak yang besar, PHR juga memiliki SDM yang sangat produktif dan berkompeten dalam pengelolaan lapangan-lapangan minyak di Rokan termasuk di antaranya upaya untuk pencarian sumur baru. PHR memiliki sumur baru dari lapangan yang andal dan produktif, di antaranya lapangan Benar, Pematang, Petani, Pinang, Sikladi dan Tilan dengan rata-rata produksi sumur baru di lapangan tersebut yakni 1.000-1.400 BOPD.

“Angka tersebut melebihi target awal rata-rata yakni ratusan barel per sumur,” katanya.*(H-we)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Senin, 19 Januari 2026

Bupati Kuansing Zoom Meeting Bersama Plt Gubernur Bahas Izin IPR


Senin, 19 Januari 2026

Pemprov Riau Siapkan Regulasi Pengelolaan Pertambangan Rakyat di Kuantan Singingi


Senin, 19 Januari 2026

Diduga Korban Pembunuhan, Sesosok Mayat Ditemukan di Kebun Sawit Desa Pancur-Inhil


Senin, 19 Januari 2026

Viral Video Harimau Sumatera di Pulau Muda, Kapolsek Teluk Meranti Imbau Warga Waspada


Senin, 19 Januari 2026

Induk Harimau dan Anaknya Berkeliaran Dekat SD Teluk Meranti, Orang Tua Murid Diliputi Kecemasan


Senin, 19 Januari 2026

Patroli Hijau Polsek Ukui, Pohon Mangga dan Matoa Ditanam untuk Masa Depan


Senin, 19 Januari 2026

Nikmati Keindahan Alam di Aceh, New PCX 160 Mampu Menjawab Keraguan dan Mewujudkan Impian


Senin, 19 Januari 2026

Ipda Muhammad Ali Sodiq Digantikan Iptu Budi Santoso sebagai Kapolsek Kerumutan


Senin, 19 Januari 2026

Peringati Hari K3 Nasional, ‎PGN Area Pekanbaru Gelar Donor Darah


Senin, 19 Januari 2026

Melawan, Kaki Otak Pembobolan Brankas di Pekanbaru Ditembak Aparat Polsek Sukajadi


Senin, 19 Januari 2026

Sebesar Rp 3,049 Triliun, DPRD Pekanbaru Sahkan APBD 2026


Senin, 19 Januari 2026

Berantas Tenaga Honorer 'Siluman', Pemkab Siak Bentuk Tim 8


Senin, 19 Januari 2026

Pimpin Upacara, Wakil Bupati Siak Tekankan Pakta Integritas dan Efisiensi Anggaran


Senin, 19 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Karyawan Terantam Korban Teror Jaga Aset Negara


Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah


Minggu, 18 Januari 2026

Wakili Bupati, Sekdakab Kuansing Tutup Turnamen Porset Cup 2025


Minggu, 18 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Laksanakan Patroli dan Pengamanan Ibadah Minggu


Minggu, 18 Januari 2026

Seorang Suami Berjibaku Melawan Buaya Saat Istrinya Diseret ke Tengah Sungai


Minggu, 18 Januari 2026

Akses Jalan Masih Terbatas, BPH Migas Jamin Pasokan BBM Jangkau Wilayah Terdampak Bencana Aceh


Minggu, 18 Januari 2026

Minggu Kasih di HKBP Ukui, Polsek Imbau Warga Cegah Karhutla dan Remaja Nakal