Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Asian Agri Salurkan Bantuan Paket Pendidikan dan Ekonomi Alternatif di Riau

Riauterkini-PELALAWAN – Sebagai salah satu bentuk komitmen yang tertuang dalam Asian Agri 2030 (AA2030), salah satu unit bisnis Asian Agri, yaitu PT Inti Indosawit Subur Kebun Buatan (PT IIS KB) memberikan paket bantuan pendidikan berupa seragam sekolah, buku tulis, sepatu, tas sekolah kepada 25 murid SD, SMP, SMA dan Paket C yang terdapat di 2 (dua) desa, yaitu Desa Lalang Kabung yang terletak di Kecamatan Pelalawan, Kabupaten Pelalawan, Riau dan Kampung Bukit Agung yang terletak di Kecamatan Kerinci Kanan, Kabupaten Siak, Riau. Selain itu, Perusahaan juga memberikan bantuan untuk peningkatan ekonomi masyarakat, berupa budidaya ikan dan juga usaha menjahit di kedua desa tersebut. Penyerahan paket bantuan ini dilakukan pada tanggal 27 September 2023, di Aula Asian Agri Learning Center Buatan, Pelalawan, Riau.

Program AA2030 merupakan komitmen jangka panjang Asian Agri yang memiliki 4 (empat) pilar strategis. Salah satu pilar tersebut adalah Pertumbuhan Inklusif, dimana Perusahaan mendorong partisipasi yang kuat agar masyarakat di sekitar area operasional dapat memiliki kualitas hidup yang baik.

“Program AA2030 yang dilakukan perusahaan sudah selaras dengan program pemerintah yang terus menggalakkan peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan berlandaskan peningkatan kualitas pendidikan dan perekonomian masyarakat. Harapannya adalah dengan meningkatnya mutu pendidikan dan kemudian ditunjang oleh ekonomi yang mapan, maka akan menciptakan generasi muda yang lebih unggul,” sebut Regional Head Asian Agri Wilayah Riau, Pengarapen Gurusinga di acara penyerahan bantuan tersebut.

Ia menjelaskan bahwa tugas mencerdaskan anak bangsa adalah tanggung jawab kita bersama, yaitu pemerintah, dunia usaha, orang tua dan akademisi serta ditunjang oleh fasilitas yang memadai, supaya harapan dan cita-cita anak dapat terwujud. Kemudian Camat Pelalawan, Usman Efendi mengucapkan terima kasih kepada Asian Agri yang telah membantu desanya khususnya di bidang pendidikan dan ekonomi.

"Kami apresiasi peran serta Asian Agri dengan program ini, karena dapat membantu pemerintah pada umumnya dan penerima manfaat khususnya. Semoga ke depan kegiatan seperti ini tetap berlangsung karena harapan kami adalah pemerintah dan perusahaan dapat tumbuh bersama-sama," jelasnya.

Ia berpesan untuk pemberdayaan masyarakat, khususnya ternak di Desa Lalang Kabung, supaya bantuan ini dijaga, dipelihara dan dikembangkan terus. "Jangan hanya berhenti satu siklus saja. Harus berkelanjutan. Kami mendoakan supaya Asian Agri tetap tumbuh berkembang, semakin maju dan harapan kami dengan majunya perusahaan pasti timbul berkontribusi terhadap perkembangan desa disekitarnya," bebernya. Sementara, Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan Pelalawan, Akmam juga mengapresiasi program AA2030 di bidang pendidikan.

"Dengan adanya kontribusi dari Asian Agri ini sudah sangat membantu kami khususnya dalam mengadakan peralatan sekolah dan memotivasi semangat belajar para siswa," cetusnya.

Ia menilai, program AA2030 mensinergikan pendidikan dan perekonomian, adalah program yang pas dan sejalan dalam upaya memajukan dunia pendidikan di Riau. "Untuk anak didik, kalian harus berterimakasih pada Asian Agri yang telah peduli membantu peralatan sekolah. Pesan saya jangan sia-siakan yang sudah kalian dapatkan. Pergunakan dengan sebaik-baiknya, tingkatkan semangat belajar sehingga apa yang kalian cita-citakan dapat tercapai," pintanya.

Mewakili penerima manfaat, Ketua Kelompok Usaha Menjahit Permata Kampung Bukit Agung Kecamatan Kerinci Kanan Siti Maryam mengucapkan terimakasih kepada perusahaan yang telah memberi bantuan berupa peralatan menjahit.

"Ini mesin jahitnya lebih baik dan sudah pakai listrik, pasti hasilnya lebih cepat nanti. Peralatan menjahit sangat lengkap, mulai dari mesin jahit, mesin obras, benang jahit dan obras, dan sebagainya. Lengkap pokoknya. Kami akan terus usahakan kelompok ini semakin maju dan berkembang serta hasilnya dapat dirasakan oleh banyak orang, " tutupnya.

Sesuai komitmen yang tertuang pada AA2030, di tahun 2023 ini, Asian Agri melalui seluruh bisnis unitnya secara berkesinambungan memberikan paket bantuan di bidang pendidikan dan perekonomian di Sumatera Utara, Riau dan Jambi.***(rls)

Keterangan Foto;

Penyerahan Bantuan Paket Pendidikan & Paket Ekonomi Alternatif Program AA 2030 di Aula Asian Agri Learning Center Buatan, Pelalawan, Riau. (27/9)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Rabu, 14 Januari 2026

Dilantik Kapolda Irjen Herry Heryawan, Ini Daftar Pejabat Baru Polda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Cegah Aksi Premanisme, Polisi Datangi Pelaku Usaha di Kecamatan Ukui


Rabu, 14 Januari 2026

Jadi Pembeli Pertama, Bupati Siak Afni Resmikan SPBU Koperasi di Koto Gasib


Rabu, 14 Januari 2026

Brigjen Hengki Haryadi Resmi Jabat Wakapolda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Bekas Tambang Disulap Jadi Lahan Pertanian Produktif, Bupati Kuansing Dorong Progran IP 200


Rabu, 14 Januari 2026

821 Guru Daftar Calon Kepala SMA/SMK Negeri di Riau, 69 Jabatan Segera Diisi Definitif


Rabu, 14 Januari 2026

Kejari Pelalawan Tahan 15 Tersangka Mafia Pupuk Subsidi, Negara Rugi Rp34 Miliar


Rabu, 14 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Rutin di Perbankan dan Objek Vital


Selasa, 13 Januari 2026

Ketahuan Bolos, Empat Pelajar di Kampar Digelandang ke Markas Satpol PP


Selasa, 13 Januari 2026

23 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Siak yang Dilantik, Jabatan Baru Stok Lama


Selasa, 13 Januari 2026

Rafa A.F Raih Juara I Ajang Pemilihan Bujang Darah Kecik Kuansing 2026


Selasa, 13 Januari 2026

198 Pejabat Siak Dilantik, 4 Eselon II Nonjob


Selasa, 13 Januari 2026

Pemprov Riau Mulai Bebaskan Lahan Flyover Simpang Panam Tahun Ini


Selasa, 13 Januari 2026

Satgas Pantas Riau Gandeng FK-PKBM, Percepat Pengentasan Anak Putus Sekolah


Selasa, 13 Januari 2026

Apel Terakhir Wakapolda Riau, Brigjen Jossy Sampaikan Pesan Perpisahan


Selasa, 13 Januari 2026

Layanan Honda Care Jadi Solusi Motor Mogok Konsumen Honda di Riau


Selasa, 13 Januari 2026

Polsek Benai Amankan Terduga Pengedar Sabu Beserta Barang Bukti


Selasa, 13 Januari 2026

66 Guru PAUD Dumai Ikuti Pembelajaran Lebih Kreatif


Selasa, 13 Januari 2026

Polisi Ukui Awasi Aktivitas Pasar, Imbau Warga Waspada Kejahatan


Selasa, 13 Januari 2026

Kadis Kominfo Serahkan SPMT kepada 58 PPPK