Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
CDN Luncurkan Motor Listrik Honda EM1 e: di Provinsi Riau

Riauterkini-PEKANBARU-Main Dealer Honda wilayah Riau, PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) meluncurkan produk perdana sepeda motor bertenaga listrik untuk masyarakat Riau, Honda EM1 e: di Swiss Bell Pekanbaru, Senin (25/03/24). Motor mungil tersebut dilaunching juga sebagai bentuk support CDN terhadap realisasi netralitas karbon dan menjawab kebutuhan konsumen akan kehadiran motor listrik.

"Honda bukan hanya melakukan penjualan saja, tapi juga melakukan purna jual juga. Di Riau kami punya 40 dealer untuk melayani penjualan EM1 e: ini. EM1 e: ini kita keluarkan dalam 3 warna. Tentunya kami juga ingin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pengguna sepeda motor Honda, termasuk pengguna motor listrik Honda," ujar Regional Head CDN, Harry Sutiono didampingi para manajemen CDN disela launching tersebut.

Harry menjelaskan, Honda menghadirkan Honda EM1 e: sebagai pilihan kendaraan elektrifikasi roda dua yang tepat untuk kehidupan sehari-hari dengan tiga pilihan warna yakni Innovative White, Intelligent Matte Black dan Smart Red. Kenyamanan dalam mengendarai sepeda motor listrik berdesain modern-compact berkualitas tinggi ini disuguhkan melalui sensasi berkendara yang serupa dengan sepeda motor konvensional baik dikendarai secara personal maupun berboncengan. Didukung dengan baterai Honda Mobile Power Pack e: (MPP e:) yang dilengkapi dengan sistem Battery Safety-Lock, membuat baterai ini stabil di tempatnya, sehingga memberikan kemudahan dan keamanan bagi pengendara.

Dia menuturkan, sepeda motor listrik berkualitas tinggi tersebut memiliki performa yang halus dan responsif layaknya sensasi menggunakan sepeda motor konvensional yang dihasilkan oleh motor penggerak dengan tenaga maksimal 1,7 kW. Dukungan baterai MPP e: yang dapat dilepas-pasang (detachable) turut memberikan kemudahan konsumen.

Dalam melakukan pengisian daya baterai, konsumen dapat melakukan pengisian daya dengan Honda Power Pack Charger e: dengan waktu pengisian daya 2,7 jam (160 menit) untuk 25 persen sampai 75 persen dan 6 jam untuk 0 persen sampai 100 persen. Selain itu konsumen dapat juga mengunjungi Honda Power Pack Exchanger e: untuk menukar baterai yang telah terisi penuh. Sebagai sarana pendukung mobilisasi area perkotaan, Honda EM1 e: mampu mencapai kecepatan maksimal 45 km/h dengan jarak maksimal 41,1 km.

"Honda EM1 e: yang dilengkapi charger assy dan baterai MPP e: dibanderol dengan harga Rp46.945.000,- (Honda EM1 e: Rp40.970.000,- + charger assy dan baterai MPP e: Rp5.975.000,-). Sedangkan Honda EM1 e: Plus yang dilengkapi charger assy dan baterai MPP e: dibanderol dengan harga sekitar Rp47.444.000,- (Honda EM1 e: PLUS Rp 41.469.000,- + charger assy dan baterai MPP e: Rp5.975.000,-)," sebutnya.

Di lokasi yang sama, Sales Dept Head CDN, Jonny Winata menambahkan, EM1 e: sendiri merupakan sepeda motor dengan segmen high, sehingga pihaknya akan lebih mengedukasi dan memperkenalkan motor listrik tersebut dengan roadshow test ride di semua dealer cabang Capella Honda. Target penjualan terhadap EM1 e: pun tidak terlalu besar. Mengingat motor listrik itu segmennya high, CDN hanya memasang target 10 sampai 12 customer saja per bulan

"Untuk spk konsumen sampai di awal launching ini masih dalam tahap proses, karena unitnya juga baru tiba. Segmentasi EM1 e: ini kami masih mencari customer prospeknya. Target kami per bulan 10 hingga 12 konsumen," tandasnya.*(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis

Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis.

Galeri
Senin, 17 Maret 2025

Galeri,
Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar

Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Dukung Penuh Pengembangan Kawasan Industri Bukit Batu

Gubri optimis pengembangan kawasan industri Bukit Batu. Wahid juga ubah nama jawasan industri ini yang sebelumnya bernama Buruk Bakul.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Safari di Dumai, Gubri Abdul Wahid Serahkan CSR BRK Syariah untuk Dua Masjid

Gubernur Riau Abdul Wahib Safari Ramadhan ke Dumai. Menyerahkan Bantuan CSR BRK Syariah untuk dua masjid.

Galeri
Rabu, 12 Maret 2025

Galeri,
Pemprov Riau Gelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 202 -2029, Berikut Tujuannya

Pemprov Riau menggelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 2025-2029, berikut galeri fotonya.

Advertorial
Kamis, 20 Maret 2025

Advertorial,
Bersama PT Riau Petroleum, Gubri Wahid Wujudkan Mimpi Anak Yatim dan Dhuafa Belanja Baju Lebaran di Du

Bahagianya anak yatim dan dhaufa dapat berbelanja baju lebaran. Lebih bahagia lagi, mereka ditemani langsung orang nomor satu Riau.

Berita Lainnya

Sabtu, 22 Maret 2025

Kapolres Pelalawan Turun ke Jalan Sosialisasikan "Mudik Aman, Keluarga Nyaman" dan Hotline 110


Sabtu, 22 Maret 2025

Basarnas Gelar Siaga Khusus Lebaran 2025 Guna Jamin Keselamatan Masyarakat


Sabtu, 22 Maret 2025

Kapolda Riau Bakal Usulkan Pemecatan Personil Positif Narkoba


Sabtu, 22 Maret 2025

Ramadan Berkah, BRK Syariah Salurkan Bantuan CSR Rp50 Juta untuk Masjid Arafah Duri


Sabtu, 22 Maret 2025

KSOP Kelas IV Tembilahan Umumkan Jadwal Terbaru Keberangakatan KM Sabuk Nusantara 110


Sabtu, 22 Maret 2025

Berbagi di Bulan Ramadhan, Agung Toyota Riau Santuni Anak Yatim Dua Panti Asuhan


Sabtu, 22 Maret 2025

Gerimis tak Surutkan Pemilih Ikuti PSU Pilkada Siak


Sabtu, 22 Maret 2025

Bangun Infrastruktur Bengkalis Perlu Perhatian dan Kolaborasi Pemprov Riau


Sabtu, 22 Maret 2025

Diawasi Ketat, Tiga TPS di Siak Mulai Laksanakan PSU


Sabtu, 22 Maret 2025

Jembatan Pulau Bengkalis-Sumatra, Pemprov Riau dan Pemkab Bengkalis Usulkan ke PSN


Sabtu, 22 Maret 2025

Tak Seperti Dipusingkan Gubri Wahid, Defisit Anggaran Hanya Rp132 Miliar


Jumat, 21 Maret 2025

PT EMP Energi Riau Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Kecamatan Kerumutan


Jumat, 21 Maret 2025

Lagi Main di Pinggir Sungai Kubu Rohil, Bocah 10 Tahun Ini Diterkam Buaya


Jumat, 21 Maret 2025

Arus Balik, Penumpang Puji Penerapan Sistem Booking Tiket di Dernaga Roro Air Putih Bengkalis


Jumat, 21 Maret 2025

Tiga Tersangka Korupsi Pengelola Konten Diskominfotiksan Pekanbaru Segera Diadili


Jumat, 21 Maret 2025

DAIFIT Hadir Lagi, Beli Daihatsu Bisa Berangkat Umroh


Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis


Jumat, 21 Maret 2025

Sat Narkoba Polres Pelalawan Amankan Pengedar Sabu dengan Barang Bukti 88,21 Gram


Jumat, 21 Maret 2025

Serumpun Pelajar dan Mahasiswa Bengkalis Mesir Resmi Dibentuk, Fikih Azali Terpilih Sebagai Ketua


Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Dukung Penuh Pengembangan Kawasan Industri Bukit Batu