Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianto Diganjar Penghargaan Asia Choice Award

Riauterkini-DUMAI- Kerja keras Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianto dalam menjaga wilayah hukumnya diganjar penghargaan The Winners of Inspiring Profesional And Leadership Awards 2024.

Prestasi gemilang ini bukti bahwa Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianto benar-benar menjalankan tugas Polri yang Presisi seperti mottonya Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

AKBP Dhovan Oktavianton, menerima pengharga Asia Choice Awards 2024 berlangsung di Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta, pada Sabtu (30/3/2024).

The Winners of Inspiring Profesional And Leadership Awards 2024 merupakan kategori yang memiliki arti selama memimpin di wilayah hukum Polres Dumai, mampu menjadi inspirasi banyak orang.

Secara otomatis, pria kelahiran Kota Ponorogo pada tahun 1979 silam ini dinilai mampu menjadi sumber inspirasi bagi banyak orang serta mampu memimpin secara profesional dan menaikkan derajat ataupun marwah Kepolisian Republik Indonesia.

Usai menerima penghargaan tersebut, Kapolres Dumai yang juga dikenal memiliki sikap low profile itu menyampaikan bahwa apa yang diperolehnya tersebut adalah hasil dari usaha, kerja keras dan kerja sama yang solid seluruh personel dan keluarga besar Polres Dumai.

"Bukan kerja keras saya sendiri. Ini merupakan prestasi seluruh keluarga besar Polres Dumai. Dan tentunya capaian tersebut, adalah buah dari dukungan semua pihak," jelas Dhovan.

"Saya mempersembahkan penghargaan ini kepada seluruh personel Polres Dumai dan Polsek Jajaran Polres Dumai. Tanpa dukungan dan kerja sama yang solid dari rekan-rekan dan semua anggota saya yang hebat, saya belum tentu mampu menerima penghargaan ini," katanya.

Tak lupa, Kapolres Dumai AKBP Dhovan Oktavianton, juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, atas bimbingan dan arahannya sehingga dirinya dan seluruh Jajaran Polda Riau dapat terus melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat secara optimal.

Orang nomor satu di Polres Dumai ini mengungkapkan dengan diraihnya penghargaan sebagai inspiring dan leadership tingkat Asia, ke depannya dirinya akan membutuhkan banyak kerja sama serta komunikasi proaktif dengan seluruh internal anggota, pemerintah daerah maupun masyarakat terutama di wilayah hukum sendiri.

"Dengan adanya capaian ini tidak lantas menjadikan berpuas diri, namun diharapkan dapat terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga kepercayaan masyarakat terhadap Polri semakin dan terus membaik,” tambahnya.

Ketua Team Pansel Kelayakan Award dari Indonesian Award Magazine yang juga merupakan motivator terbaik se-Asia Dr. Ketut Abid Halimi, S.Pd.I, M.Pd. C.Ht. menyampaikan jika AKBP Dhovan Oktavianton, S.H, S.I.K, M.Si sangat layak menerima penghargaan tersebut karena memiliki banyak prestasi menonjol, teruatama dalam pemberantasan narkoba.

Dirinya menilai Kapolres Dumai sangat layak mendapat apresiasi dan penghargaan karena selama memimpin mampu menjadi teladan sumber inspirasi. Tak heran, sebab dari awal menjabat sebagai Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton, sangat gencar mengajak masyarakat untuk perang melawan narkoba.

Karena hal tersebut bukan hanya menjadi tanggung jawab Polri dan Pemerintah saja, namun seluruh masyarakat memiliki peranan yang sangat penting.

"Hasil riset kami baik dari beragam portal media, komentar dan pelayanan hingga turun langsung ke lapangan, Alhamdulillah tidak menemukan cacat kepimpinan, Kapolres Dumai memang layak menjadi pemenang, selamat Pak Kapolres Dumai, teruslah berinovasi untuk Polri dan untuk masyarakat Indonesia," pungkas Ketua Pansel.***(had)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Selasa, 24 Juni 2025

Pemkab Siak Sambut Mahasiswa KKN-PPM UGM

Mahasiswa KKN-PPM UGM akan berada di Siak. Kedatangannya disambut Pemkab.

Galeri
Minggu, 29 Juni 2025

Galeri Foto
Gemerlap MTQ ke-43 Riau, Pemkab Bengkalis Suguhkan Konsep Pesisir

Gemerlap MTQ ke-43 Riau, sebagai tuan rumah Pemkab Bengkalis suguhkan konsep pesisir. Berikut galeri fotonya!

Advertorial
Senin, 23 Juni 2025

Alhamdulillah, Seluruh Jamaah Haji Siak Selamat Tiba di Tanah Air

Seluruh Jamaah Haji Siak telah tiba di ttanah air. Kini di Batam dan besok terbang ke kampung halaman.

Advertorial
Kamis, 15 Mei 2025

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030.

Galeri
Minggu, 22 Juni 2025

Keterampilan Bicara, Kekuatan Merawat: RAPP Latih Kader demi Generasi Sehat

Bersama Kader Posyandu, RAPP Bangun Harapan Anak Tumbuh Sehat dan Kuat dengan Coaching KAP

Advertorial
Kamis, 08 Mei 2025

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam.

Berita Lainnya

Senin, 30 Juni 2025

Pemkab Bengkalis Hadiri Musrenbang RPJMD Provinsi Riau 2025-2029


Senin, 30 Juni 2025

Terima SK Pengangkatan Ketua DPW, Ikbal Sayuti Siap Besarkan PPP di Riau


Senin, 30 Juni 2025

Kakan Kemenag Dumai Berikan Semangat, Qori dan Qoriah kuti Seluruh Perlombaan MTQ Riau


Senin, 30 Juni 2025

Diserahkan Sukarela, Satgas PKH Segera Tumbang 401 Hektar Kebun Sawit Nico Sianipar


Senin, 30 Juni 2025

Kawal Ketahanan Pangan, Polisi Hadir di Tengah Petani dan Perusahaan PT Indosawit Subur


Senin, 30 Juni 2025

Kebijakan Pemerintah Menentukan Nasib Ribuan Petani dalam Kawasan


Senin, 30 Juni 2025

Polres Rohil Gelar Baksos Pengadaan Air Bersih di Musholla Al-Qolbu Tanah Putih


Senin, 30 Juni 2025

Iuran Sampah Harus Berdasarkan Kesepakatan Warga, Wako Pekanbaru Tegaskan Komitmen Pengawasan LPS


Senin, 30 Juni 2025

Band FJTI Meriahkan Malam Hiburan Rakyat HUT Bhayangkara ke-79 Bersama Musisi Inhil


Senin, 30 Juni 2025

Terus Tingkatkan Sinergitas dengan APH, Lapas Pekanbaru Terima Kunjungan Hakim Wasmat Dilmil Padang


Senin, 30 Juni 2025

Wako Agung Mulai Berkantor di Kecamatan, Perdana di Tuah Madani


Senin, 30 Juni 2025

Karmila Sari dan Mendiktisaintek Soroti Kesempatan Kerja Inklusif dan Prioritas Tenaga Lokal


Senin, 30 Juni 2025

Bikers ADV dan Capella Honda Berbagi Kasih dan Jelajahi Pekanbaru


Senin, 30 Juni 2025

Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Pelalawan Dukung Satgas PKH untuk Lindungi Kawasan Konservasi TNTN


Senin, 30 Juni 2025

28 Personel Polres Pelalawan Resmi Naik Pangkat


Senin, 30 Juni 2025

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H dan HUT ke-79 Bhayangkara, Polsek Tembilahan Hulu Gelar Lomba Anak-anak Islami


Senin, 30 Juni 2025

Gubri Wahid Benarkan Pemecatan Dirut PT SPR Karena Soal Kinerja


Senin, 30 Juni 2025

MTQ ke-43 Riau, Istri Menag RI Turun Langsung ke Bengkalis


Senin, 30 Juni 2025

Gelar Aksi Damai, LMB Nusantara dan Mahasiswa Dukung Relokasi TNTN


Senin, 30 Juni 2025

14 Napi Lapas Bengkalis Dibebaskan dari Masa Hukuman