Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Pasar Murah, Konsistensi PTPN IV Regional 3 Jaga Inflasi & Wujudkan Ketahanan Pangan Jelang Lebaran



Riauterkini - PEKANBARU - Perusahaan perkebunan milik negara yang kini tergabung ke dalam Sub Holding PTPN IV PalmCo kembali menyelenggarakan pasar murah. Program yang rutin dilaksanakan setiap Ramadhan dan menjelang perayaan Idul Fitri tersebut merupakan bentuk komitmen dan konsistensi BUMN dan perusahaan dalam mendukung program pemerintah dalam mengendalikan inflasi serta memperkuat ketahanan pangan.

Direktur Kelembagaan PTPN IV PalmCo Irwan Perangin-Angin di Jakarta, Rabu (03/04/24) mengatakan pada tahun ini, program pasar murah PTPN yang dilangsungkan dalam tajuk Safari Ramadan BUMN 2024 ini dilaksanakan secara serentak di berbagai kota di Indonesia.

"Program pasar murah ini merupakan program rutin PTPN IV PalmCo. Ini bentuk komitmen dan konsistensi Pak Erick Thohir dan BUMN yang ada di bawahnya guna mengambil bagian dalam upaya menjaga ketahanan pangan masyarakat jelang lebaran. Alhamdulillah, tahun ini program pasar murah dapat dilaksanakan serentak di lima regional mulai dari Sumatera hingga Kalimantan," kata Irwan.

Ia menjelaskan pasar murah dalam program Safari Ramadan BUMN 2024 ini, PTPN mengalokasikan sedikitnya 35 ton sembako yang terbagi ke dalam 5.000 paket. Tiap paket yang dikemas berisikan 5 kilogram beras premium, satu kilogram minyak, dan satu kilogram gula dan siap disalurkan ke masyarakat dengan harga 50 persen jauh lebih murah dibandingkan dengan harga pasaran.

"Setiap paket sembako kami subsidi 50 persen, sehingga masyarakat dapat memperoleh sembako tersebut setengah harga dari harga pasaran dengan tiap paketnya dilepas Rp75.000, sementara harga pasarannya mencapai Rp150.000," ujarnya.

Lebih jauh, Irwan menjelaskan program pasar murah sebagian besarnya dilaksanakan di areal sekitar perusahaan dengan menyasar masyarakat kecil yang membutuhkan.

Untuk memastikan efektifitas penyaluran, Perusahaan terlebih dahulu bekerjasama dengan perangkat desa setempat dalam penetapan penerima kupon manfaat program pasar murah tersebut. Dengan begitu, lanjutnya, tujuan utama program ini dalam membantu menjaga ketahanan pangan dan daya beli masyarakat dapat terwujud.

Fatmawati salah seorang ibu rumah tangga di Desa Kasikan, Kecamatan Tandun, Kabupaten Kampar, Riau, mengaku senang dengan adanya pasar murah PTPN yang disinergikan dengan Safari Ramadan BUMN 2024 tersebut. Ibu dua anak itu mengatakan sangat terbantu dengan program tersebut, terutama di tengah ketidakstabilan harga bahan pokok jelang lebaran tahun ini.

"Alhamdulillah. Sangat terbantu dengan program ini. Apalagi PTPN tidak hanya sekali dua kali, tapi rutin melaksanakan program pasar murah. Sangat membantu kami masyarakat kecil yang kesulitan jelang lebaran ini," katanya semringah.

Hal senada disampaikan Faisal asal Sumatera Utara. Bapak paruh baya itu berharap PTPN dapat terus berkomtimen dalam berkontribusi positif kepada masyarakat melalui program pasar murah yang menjadi agenda rutin perusahaan.

"Kami ini masyarakat yang jauh dari perkotaan. Hanya PTPN lah yang selama ini mampu menjangkau kami di daerah terpencil. Terima kasih PTPN dan semoga program ini berkelanjutan," tambahnya.

Sedangkan Yanti salah seorang warga di Jambi menyatakan dirinya berharap hal serupa dapat dilaksanakan rutin dan paketnya semakin murah serta semakin beragam.

“Semoga tahun depan makin banyak dan makin murah ya,” harapnya.

Sementara itu, Region Head PTPN IV Regional III Rurianto mengatakan program pasar murah yang turut dilaksanakan di Provinsi Riau digelar di dua lokasi, yakni di Distrik Barat dan Distrik Timur. Dirinya mengatakan pada tahun ini, pihaknya menyalurkan 1.000 paket sembako yang disebar di kedua lokasi tersebut.

"Alhamdulillah, antusiasme masyarakat sangat tinggi. Respon masyarakat juga positif dengan adanya program pasar murah ini. Tentu sebuah kebanggaan bagi kami PTPN IV Regional III dapat kembali berkontribusi positif mendukung program pasar murah Safari Ramadan BUMN 2024 ini. Semoga langkah konsiten kami bisa membantu masyarakat menghadapi Idul Fitri nantinya," demikian Rurianto.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi


Jumat, 09 Januari 2026

Meledak di Inhu, PT TGI Jamin Keamanan dan Keselamatan Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

PWI Bengkalis Salurkan Donasi Kemanusiaan bagi Korban Bencana di Sumatra


Jumat, 09 Januari 2026

Rencanakan Penambahan SMK TBSM di 2026, Capella Honda Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi di Riau


Jumat, 09 Januari 2026

Aksi Simpatik, Damkar Inhil Bantu Sedot Genangan Air di Kantor dan Rumah Warga


Jumat, 09 Januari 2026

Cekcok Soal Aliran Air Kolam, Kepala Sekdes di Kuansing Ini Dihantam Tembilang


Kamis, 08 Januari 2026

Pidato Lingkungan Kapolda Riau Disambut Kicauan Burung, Wako Pekanbaru: Semesta Mendukung


Kamis, 08 Januari 2026

Masyarakat Diminta Waspada, Whatsapp Plt Gubri Dihack Oknum Tak Bertanggungjawab


Kamis, 08 Januari 2026

Evaluasi APBD Riau 2026 Tuntas, Pemprov Targetkan Dapat Segera Digunakan