Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Halal Bi Halal PTPN IV Regional III, Manajemen-Karyawan Komit Perkuat Sinergitas Akselerasi Kinerja Perusahaan



Riauterkini - PEKANBARU - Board of Regional Management bersama dengan karyawan PTPN IV Regional III berkomitmen untuk memperkuat kinerja perusahaan yang berada di bawah naungan Sub Holding PTPN IV PalmCo dan Holding Perkebunan Nusantara III Persero tersebut.

Komitmen itu disampaikan Region Head PTPN IV Regional III Rurianto dan Ketua Serikat Pekerja PTPN IV Regional III Asmanudin Sinaga saat menyampaikan sambutannya dalam kegiatan Halal Bi Halal Idul Fitri 1445 Hijriah yang diselenggarakan di Gedung Serba Guna Regional Office, Kota Pekanbaru.

Dalam sambutannya di hadapan ratusan karyawan perusahaan, Region Head PTPN IV Regional III Rurianto menyampaikan bahwa suasana Idul Fitri menjadi momentum untuk memperkuat sinergitas dan silaturahmi dalam melanjutkan perubahan serta perbaikan.

"Bersama kita jadikan hari yang baik ini sebagai momentum untuk memulai semangat baru, memperkuat asa yang ada, dan melanjutkan perubahan serta perbaikan-perbaikan di masa mendatang," katanya.

Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Riau itu percaya bahwa seluruh rangkaian ibadah bulan suci Ramadhan membentuk setiap insan planters Regional III menjadi pribadi yang baru serta sejalan dengan core value AKHLAK BUMN.

Dengan begitu, PTPN IV PalmCo yang kini memasuki usia empat bulan dari sebelumnya bernama PTPN V pasca merger ke dalam PTPN IV sebagai entitas bertahan bersama dengan PTPN III, VI, dan XIII tersebut harus mampu menunjukkan semangat transformasi yang diusung secara masif sejak 2019 silam.

"Perlu kita sadari, bahwa Idul fitri ini adalah yang pertama kalinya kita rayakan sebagai bagian dari perusahaan perkebunan kelapa sawit terluas di dunia. Beberapa bulan lalu, kita masih menyandang sebagai entitas sendiri PTPN V, dan dalam waktu singkat kita berubah menjadi PalmCo Regional III," tuturnya.

"Yang ingin saya sampaikan adalah perubahan itu adalah keniscayaan. Dan kita semua harus siap dan dituntut mampu berjalan beriringan dengan perubahan tersebut, karena semangat transformasi merupakan nadi utama insan Regional III," lanjutnya.

Ia berharap dengan komitmen yang kuat dan diiringi dengan sikap istiqomah menjaga perubahan, bersama dapat mengembalikan kejayaan PTPN IV Regional III sebagai perusahaan yang membanggakan di semua lini.

Hal senada disampaikan Ketua Serikat Pekerja PTPN IV Regional III Asmanudin Sinaga. Dalam kesempatan itu, ia mengapresiasi kebijakan dan langkah perbaikan yang diusung jajaran Board of Regional Management PTPN IV Regional III dalam mengawal transformasi perusahaan.

"Dua bulan petama, kita menghadapi tantangan kinerja yang belum optimal. Alhamdulillah, memasuki bulan Ramadhan dan sampai saat ini, beragam perbaikan yang diusung bersama telah membuahkan hasil. Perlahan tapi pasti, kita kembali ke jalur yang tepat," paparnya.

Untuk itu, Bang Udin, sapaan akrabnya menyatakan seluruh karyawan perusahaan berkomitmen untuk berjalan beriringan dan mendukung setiap langkah perbaikan dengan meningkatkan kinerja perusahaan di masa mendatang.

Ia menyatakan hanya dengan bersinergi dan berkolaborasi, operasional perusahaan dapat terus ditingkatkan dan berjalan secara berkelanjutan.

Lebih jauh, dalam kegiatan Halal Bi Halal yang turut menampilkan persembahan apik dari BUMN Muda Regional III itu, juga dilaksanakan penyerahan penghargaan bagi kebun inti, pabrik kelapa sawit (PKS), dan kebun kemitraan terbaik dalam ajang PalmCo Regional III Performance League periode triwulan pertama 2024.*(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 31 Desember 2025

Rilis Akhir Tahun, Polres Pelalawan Klaim Tuntaskan Seluruh Kasus Menonjol Selama 2025


Rabu, 31 Desember 2025

Kabut Tebal Ganggu Jadwal Penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru


Selasa, 30 Desember 2025

Diikuti 500 Pembalap, Sekda Kuansing Buka Dragbike Championship Pemuda Pancasila


Selasa, 30 Desember 2025

Tutup Tahun, Kejari Kuansing Paparkan Capaian Kinerja Sepanjang 2025


Selasa, 30 Desember 2025

Refleksi 2025, LAMR Tatap 2026 dengan Optimisme dan Kerja Nyata


Selasa, 30 Desember 2025

Agenda Pemberhentian Direksi PT SPR Hari Ini Diduga Sengaja Dihilangkan


Selasa, 30 Desember 2025

Polres Inhil Konferensi Pers Gelar Refleksi Akhir Tahun 2025


Selasa, 30 Desember 2025

3.821 PPPK Paruh Waktu Pelalawan Siap Dilantik Besok


Selasa, 30 Desember 2025

Operasi Lilin Lancang Kuning 2025, Polsek Tanah Putih Tingkatkan Patroli


Selasa, 30 Desember 2025

Lima Daerah di Riau Terdampak Banjir, Begini Kondiainya


Selasa, 30 Desember 2025

Dua Pintu Spillway PLTA Koto Panjang Dibuka Setinggi 50 Cm


Selasa, 30 Desember 2025

Polisi Bongkar Peredaran Bawang Ilegal Senilai Puluhan Ton di Pelalawan


Selasa, 30 Desember 2025

Patroli Pasar di Ukui, Polisi Imbau Warga Waspada Curas dan Penipuan


Selasa, 30 Desember 2025

Kontribusi untuk Pembangunan, PDAM Tirta Indra Serahkan Laba Rp150 Juta kepada Pemkab Inhu


Selasa, 30 Desember 2025

Patuhi UU BUMN, RUPSLB PGN Setujui Penyesuaian Anggaran Dasar Perseroan


Selasa, 30 Desember 2025

Pertama di Riau, Peletakan Batu Pertama Sekolah Rakyat di Kuansing Bakal Dilakukan Mensos RI


Selasa, 30 Desember 2025

Pacu Jalur HAB Bakal Seru Mempertemukan Jalur Andalan Inhu - Kuansing


Selasa, 30 Desember 2025

Harbunnas ke-68, Disbun Bengkalis Salurkan Bantuan Korban Banjir dan Dorong Hilirisasi Perkebunan


Selasa, 30 Desember 2025

2025, Polres Inhu Berhasil Miskinkan Bandar Narkoba


Selasa, 30 Desember 2025

Pintu Air Koto Panjang Dibuka, Kapolda Riau Siagakan Pasukan Antisipasi Banjir