Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Pemprov Siapkan Rp2,5 T, Pembangunan Jembatan Pulau Bengkalis-Pakning Diusulkan Skema KPBU



Riauterkini - PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau siapkan Rp2,5 triliun untuk rencana pembangunan Jembatan Pulau Bengkalis - Pakning sepanjang 6,1 kilo meter.

Sisanya bisa bersumber dari budget sharing antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis dan pemerintah pusat. Ada total rencana pembangunan jembatan yang disebut-sebut bakal bersatus terpanjang di Indonesia akan menelan anggaran Rp7 triliun.

"Kita siapkan Rp 2,5 triliun. Ini tawaran kita," kata Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto, Senin (10/6/24) usai menggelar Forum Group Discussion (FGD) bersama Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Kemen PPN/Bapenas) di ruang melati Kantor Gubernur Riau.

Namun untuk pemerintah pusat, masih menunggu kajian apakah nantinya bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) atau pun dalam bentuk skema lainnya. Diantaranya pola Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

KPBU sendiri secara umum lebih sering dikenal sebagai skema Public-Private Partnerships (PPP). Yakni sebuah skema penyediaan dan pembiayaan infrastruktur yang berdasarkan pada kerja sama antara Pemerintah dan badan usaha dalam hal ini adalah pihak swasta.

"Sisanya terserah, apakah dari APBN, BUMN atau pola KPBU," ujar Pj Gubri.

Lanjut Pj Gubri, soal pola pembiayaan sudah beberapa kali disampaikan, termasuk dalam FGD yang bersama pihak Kemen PPN/Bapenas. Hal ini perlu dimatangkan agar ketika rencana ini berjalan tidak salah langkah.

Pihak PPN/Bapenas sendiri menurut Pj Gubri lebih menyarankan dengan pola yang sama. Pola ini juga akan dimatangkan di Jakarta. Namun tentunya, rumusan kerja sama tersebut harus benar-benar melalui kajian hukum dengan matang. Sehingga ketika rencana ini terwujud, anggaran yang disiapkan benar-benar sesuai harapan.

"Respon pusat sangat bagus. Tadi pertemuan juga disarankan pola KPBU," ungkap Pj Gubri.

Lanjut mantan Inspektur wilayah IV Kementerian PUPR ini Pemprov Riau sangat berharap rencana pembangunan jembatan Pulau Bengkalis - Pakning ini dapat terwujud. Sehingga, sumbangan Riau yang terbesar untuk negara khususnya dari sektor minyak benar- benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

"Kami juga ingin bangga atas hadirnya infrastrutur (jembatan) yang bisa membuka akses agar lebih maju lagi. Artinya kontribusi kita Riau khsusnya Bengkalis dapat menikmati atas apa sumbangan minyak terbesar untuk negara," papar SF Hariyanto.

Sementara Bupati Bengkalis Kasmarni, juga memiliki harapan sama akan terwujudnya jembatan Pulau Bengkalis - Pakning. Karena itu, Kasmarni sangat mendukung atas rencana dan perjuangan Pj Gubri.

"Kami yakin dan percaya bersama Pemprov Riau, pusat ini bisa terwujud. Karean itu kami mempercayakan sepenuhnya kepada Pj Gubri," harap Kasmarni. ***(adv/mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Advertorial
Selasa, 28 Oktober 2025

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

Galeri
Selasa, 14 Oktober 2025

Galeri,
Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul

Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 27 Oktober 2025

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Peletakan Batu Pertama Gedung MAS Tahfidz Rokan Hulu, Bupati Anton: Awal Baru Lahirnya Generasi Qurani

Berita Lainnya

Jumat, 07 Nopember 2025

Polsek Ukui Teruskan Program Jumat Curhat, Perkuat Komunikasi dengan Masyarakat


Jumat, 07 Nopember 2025

Kapolsek Puji Kepemimpinan Hevi Selama Menjabat Camat Sentajo Raya


Jumat, 07 Nopember 2025

Bersempena HKN Pemkab Kuansing, Gelar Pengobatan Gratis


Kamis, 06 Nopember 2025

Kadis Pimpin Sertijab dan ASN Baru Dinas Kominfos Kuansing


Kamis, 06 Nopember 2025

Hakim Vonis 12 Pelaku Kerusuhan di PT SSL Siak, 1, 5 Hingga 2,5 Tahun Penjara


Kamis, 06 Nopember 2025

Polisi Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat Lewat Subuh Berjamaah


Kamis, 06 Nopember 2025

Kejutan Jelang Musda Golkar Riau, Afrizal Sintong Mundur dan Nyatakan Dukungan ke Yulisman


Kamis, 06 Nopember 2025

Tancap Gas, PGN Mulai Bangun Titik Injeksi Biomethane di Pagardewa


Kamis, 06 Nopember 2025

Setelah CPNS, Giliran PPPK Segera Dilantik Bupati Kuansing


Kamis, 06 Nopember 2025

SF Hariyanto Bantah Terlibat Kasus Korupsi Abdul Wahid: β€œItu Fitnah!”


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, SF Hariyanto Ajak Masyarakat Doakan Gubri Abdul Wahid


Kamis, 06 Nopember 2025

Pasca OTT, KPK Geledah Rumah Dinas Gubernur Riau


Kamis, 06 Nopember 2025

Kolaborasi RAPP dan DJBC Riau Wujudkan Lingkungan Sosial yang Tertib dan Berkelanjutan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Amankan Blok Rokan, Satgas Migas Tegaskan Dukung Penuntasan Isu Perambahan Duri Field


Kamis, 06 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Hadir Dalam Penyerahan BLT Dana Desa di Kepenghuluan Rantau Bais


Kamis, 06 Nopember 2025

Peredaran Sabu di Perkebunan Sawit Terbongkar, 6 Tersangka Diringkus Polisi


Kamis, 06 Nopember 2025

Sawit Berkelanjutan untuk Masa Depan


Kamis, 06 Nopember 2025

Sinergi Baru Penegak Hukum, Bupati Herman Sambut Kajari dan Ketua PN Tembilahan yang Baru


Kamis, 06 Nopember 2025

Sempena HKN ke-61, Dinkes Bengkalis Gelar Cek Kesehatan Gratis dan Donor Darah


Kamis, 06 Nopember 2025

Masyarakat Merempan Hulu Tolak Pendirian PKS, Sungai Lanjung Dikhawatirkan Tercemar