Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Potong 9 Ekor Hewan, Hajatan Kurban PWI Riau Jadi Ajang Silaturahmi

Riauterkini-PEKANBARU- Ratusan wartawan yang tergabung di Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau bergotong-royong melaksanakan pemotongan hewan kurban, Selasa (18/6/2024) di Sekretariat Jalan Arifin Ahmad. Sekitar pukul 9 pagi, 5 ekor sapi dan 1 ekor kambing sudah selesai dipotong.

Tak hanya anggota PWI yang semangat, Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Riau juga tak kalah semangat untuk menyiapkan konsumsi para panitia yang bekerja memotong hewan kurban.

Menjelang Zuhur, seluruh daging kurban sudah selesai dimasukkan ke kantong plastik. Ratusan kantong daging kurban dibagikan untuk anggota PWI Riau dan juga masyarakat. Sebelum daging kurban dibagikan, seluruh panitia dan wartawan yang terlibat dalam penyembelihan serta sejumlah wartawan senior makan bersama. Mereka menikmati masakan daging domba dan sop sapi yang sudah disiapkan IKWI.

Ketua Panitia Pemotongan Hewan Kurban Alzamret Malik mengatakan tahun ini total hewan qurban di PWI Riau ada 5 sapi, 3 domba dan 1 kambing.

“Dua sapi berasal dari peserta qurban PWI Riau, Satu dari Pemerintah Provinsi Riau, Satu dari PT Sarana Pembangun Riau (SPR) dan Satu lagi dari PT Bumi Siak Pusako (BSP),” ujar Alzamret.

Sementara itu kata Ketua Panitia, untuk 3 domba berasal dari Dompet Dhuafa dan 1 kambing dari Dr drg Widya Lestari, M.Sc UIA Kuala Lumpur.

Ucapan terima kasih disampaikan Alzamret kepada seluruh panitia dan anggota PWI Riau yang telah membantu mensuksekan kegiatan pemotongan kurban. Ucapan yang sama juga disampaiakan kepada anggota PWI Riau yang sudah menjadi peserta kurban tahun ini, serta kepada mitra yang sudah menyumbangkan hewan kurban ke PWI Riau.

“Semoga niat baik peserta kurban dan juga mitra dibalas oleh Allah SWT,” doa Alzamret.

Ketua PWI Riau Raja Isyam Azwar diwakili Sekretaris Doni Dwi Saputra menuturkan, ajang kurban dan makan bersama ini sudah menjadi tradisi di PWI Riau. Kesempatan ini digunakan oleh seluruh anggota untuk bersilaturahmi, berbagi pengalaman dan bercengkrama.

Ucapan terima kasih disampaikan Sekretaris PWI Riau kepada semua pengurus, anggota PWI Riau, IKWI Riau dan mitra yang sudah berkurban di 1445 H/2024 M.

'Kami berterima kasih kepada kawan-kawan yang telah bergotong-royong menyelenggarakan penyembelihan ini, sehingga berjalan cepat dan lancar. Terima kasih juga kepada ibu-ibu IKWI yang telah membantu memasak,' ujar Doni.

'Semoga semua hewan kurban yang disembelih di PWI Riau ini diterima Allah SWT dan para peserta kurban senantiasa mendapat rahmat, karunia dan keberkahan dari Allah SWT," harap Sekretaris PWI Riau Doni Dwi Saputra.

Turut hadir menyaksikan pemotongan hewan kurban tersebut Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau H Agung Nugroho beserta istrinya Sulastri, Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso, Wakil Bidang Organisasi PWI Pusat Zulmansyah Sekedang dan Direktur PT SPR Fuady Noor. (Dan)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Minggu, 18 Januari 2026

Seorang Lansia di Inhil Patah Tulang Lengan Kiri Diterkam Buaya, Saat Cuci Pakaian di Sungai


Sabtu, 17 Januari 2026

Pererat Silaturahmi, Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat Bersama Tokoh Masyarakat


Sabtu, 17 Januari 2026

Damkar Inhil Evakuasi Ular Sanca 4,5 Meter di Permukiman Warga Tembilahan


Sabtu, 17 Januari 2026

Capella Honda Hadirkan Program Service Hemat di Awal Tahun 2026


Sabtu, 17 Januari 2026

Panen Jagung 700 Kg, Polisi Dorong Ketahanan Pangan Nasional


Sabtu, 17 Januari 2026

Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi, LG StanbyME 2 Resmi Hadir di Indonesia


Sabtu, 17 Januari 2026

Merasa Dirugikan, CV Amazon Satwa Nusantara Nilai Janji Iklan Eco Green Tak Sesuai Fakta


Sabtu, 17 Januari 2026

Polres Kuansing Gelar Farewell Parade Sambut Kapolres AKBP Hidayat Perdana


Sabtu, 17 Januari 2026

Ratusan Masyarakat Kasikan-Talang Danto Peringati Isra Miraj Bersama PTPN IV Regional III Tandun


Sabtu, 17 Januari 2026

Bakal Dibangun di Setiap Kecamatan, Wako Agung Resmikan Mini Soccer Gratis


Jumat, 16 Januari 2026

Pertama di Indonesia, Wako Pekanbaru Bangun Lapangan Mini Soccer Gratis


Jumat, 16 Januari 2026

Salah Penetapan, Camat Pasir Penyu Inhu Kembali Berganti


Jumat, 16 Januari 2026

Panji Bangsa PKB Riau Tunjukkan Kesiapan Penuh Tangani Pascabencana, Satgas Trauma Healing Terjun Langsung ke Lokasi Bencana


Jumat, 16 Januari 2026

Sambang Warga, Polsek Tanah Putih Ajak Masyarakat Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 16 Januari 2026

HMI Anggap Aneh Kritikan Zulfan Hafiz Soal Parkir Gratis di Alfamart dan Indomaret


Jumat, 16 Januari 2026

Terdakwa JS Oknum Ketua Petir, Tertunduk Malu Saat Sidang Perdana di PN Pekanbaru


Jumat, 16 Januari 2026

BPH Migas Dukung Optimalisasi Penyaluran BBM untuk Nelayan di Nias Utara


Jumat, 16 Januari 2026

Lewat Jumat Curhat, Polisi Ingatkan Warga Soal Kamtibmas dan Karhutla


Jumat, 16 Januari 2026

MBG Sorek I Pelalawan Luncurkan Program Jumat Berkah Bersama Mitra


Jumat, 16 Januari 2026

Hadiah Utama Umroh, 650 Peserta Memdaftar Mancing Mania di Kuansing