Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Peringati Tahun Baru Islam 1446, Region Head PTPN IV Regian III Rurianto Ajak Jadikan Momentum Perbaikan

Riauterkini - PEKANBARU - Region Head PT Perkebunan Nusantara IV Regional III Rurianto mengajak kepada seluruh insan BUMN perkebunan sawit yang beroperasi di Provinsi Riau tersebut untuk menjadikan peringatan tahun baru Islam sebagai momentum dalam memperkuat perbaikan.

"Perubahan dan perbaikan adalah satu-satunya keniscayaan yang tak akan dihindarkan. Namun percayalah, bahwa itu adalah ikhtiar dari kebaikan. Itu merupakan salah satu contoh dari makna hijrah yang diamanahkan oleh Nabi Muhammad SAW," kata Ruri, Ahad (07/07/24).

Ruri mengatakan hal tersebut saat peringatan tahun baru Islam 1446 Hijriah yang diikuti ratusan karyawan perusahaan di Masjid Nurul Iman, Region Office PTPN IV Regional III, Kota Pekanbaru, Riau. Kegiatan itu dilangsungkan setelah seluruh jemaah melaksanakan shalat subuh berjamaah.

Dalam kesempatan itu, ia pun meminta agar perjuangan Rasulullah SAW berhijrah dari Makkah ke Madinah yang membuat Islam berkembang pesat, menyebar luas, dan menjadi kekuatan yang disegani di jazirah Arab dijadikan sebagai contoh tauladan.

"Saya mengajak kita semua untuk terus memperkuat solidaritas dan budaya juara yang terbentuk sekian lama. Kita jadikan perjuangan dan pengorbanan Rasulullah yang membawa Islam ke era kejayaan sebagai tauladan. Kita buktikan insan Regional III adalah insan yang mampu dan terbiasa untuk bisa menjawab perubahan," paparnya.

Lebih jauh, dalam peringatan Muharram 1446 hijriah yang turut dihadiri SEVP, Kepala Bagian, Manajer, hingga karyawan serta menghadirkan ustadz Abdil Muhadir Ritonga sebagai penceramah itu, Ruri mengimbau agar momentum tersebut dimanfaatkan untuk melipatgandakan ikhtiar lahiriah dan batiniah dalam mewujudkan cita-cita kita bersama.

"Bahwa kita menjalankan tugas sebagai insan BUMN tidak hanya sekedar menjalankan kewajiban bekerja, namun juga merupakan dari ibadah," imbaunya.

Sementara, Ustadz Abdil Muhadir Ritonga dalam tausiyahnya mengingatkan agar seluruh insan PTPN IV Regional III dapat meniru dan mencontoh perjuangan Rasulullah SAW dalam melaksanakan hijrah.

"Jadilah seperti Nabi Muhammad SAW, walaupun penuh cobaan beliau bisa menghadapinya karena semua dilakukan di jalan Allah SWT," tuturnya.

"Mari kita masuki tahun baru dengan penuh harapan, dengan doa dan keyakinan. Semoga Allah SWT senantiasa memberkahi setiap langkah kita. Aamiin aamiin yaa rabbal alamin," demikian Ustadz Abdil.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 09 Oktober 2025

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir.

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 08 September 2025

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah Tembilahan

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah di Jalan Sudirman, Tembilahan.

Advertorial
Jumat, 05 September 2025

Pemkab Inhil Tegaskan Tidak Pernah Siapkan Lahan Transmigrasi dan Terima Limpahan dari TNTN

Pemkab Inhil Tegaskan Tidak Pernah Siapkan Lahan Transmigrasi dan Terima Limpahan dari TNTN.

Galeri
Minggu, 29 Juni 2025

Galeri Foto
Gemerlap MTQ ke-43 Riau, Pemkab Bengkalis Suguhkan Konsep Pesisir

Gemerlap MTQ ke-43 Riau, sebagai tuan rumah Pemkab Bengkalis suguhkan konsep pesisir. Berikut galeri fotonya!

Advertorial
Jumat, 05 September 2025

Bupati Inhil Terima Kunjungan Universitas Lancang Kuning Bahas Pengembangan SDM

Bupati Inhil Terima Kunjungan Universitas Lancang Kuning Bahas Pengembangan SDM

Berita Lainnya

Sabtu, 18 Oktober 2025

Gedung Terbakar, Kemendikdasmen Dirikan 6 Tenda untuk Ruang Kelas Siswa SMAN 1 Tebing Tinggi


Sabtu, 18 Oktober 2025

PT SBP Berhalangan Hadir, Komisi III DPRD Pelalawan Siap Turun Lapangan


Sabtu, 18 Oktober 2025

BRK Syariah Dukung FinEXPO 2025, Dorong Masyarakat Lebih Inklusif dalam Akses Keuangan


Sabtu, 18 Oktober 2025

Kembalikan Formulir, Karmila Sari Sudah Izin dari DPP


Sabtu, 18 Oktober 2025

Musda XI Golkar Riau Ditunda, Karmila Tetap Kembalikan Formulir Pendaftaran Ketua Golkar Riau


Sabtu, 18 Oktober 2025

Disdukcapil Inhil Gelar Pelayanan Perekaman KTP bagi Pendayung Becak


Sabtu, 18 Oktober 2025

Launching di Pekanbaru, New Honda ADV 160 Semakin Ganteng, Tangguh dan Bertenaga


Sabtu, 18 Oktober 2025

Guru di Pelalawan Pukul Siswa Pakai Sapu, Diselesaikan Secara Kekeluargaan


Sabtu, 18 Oktober 2025

Polisi Ukui Berpatroli, Tegakkan Ketertiban di Tengah Warga


Sabtu, 18 Oktober 2025

Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Putat Sambangi Warga, Ajak Warga Jaga Kamtibmas


Sabtu, 18 Oktober 2025

Ikut Balapan, 211 Tukang Becak di Tembilahan Saling Berpacu


Sabtu, 18 Oktober 2025

Satlantas Pelalawan Gandeng Ojol, Gelar Aksi Sosial dan Green Policing


Sabtu, 18 Oktober 2025

Satu Unit Ruko Ponsel di Tembilahan Ludes Terbakar


Sabtu, 18 Oktober 2025

Sehari Jelang Musda Golkar Riau Diikabarkan Batal?


Sabtu, 18 Oktober 2025

Polda Riau Tegaskan Sesuai Aturan Hukum, Korban Pemerasan Tidak Bisa Dipidana


Jumat, 17 Oktober 2025

Ngaku Didukung Mayoritas Pemilik Suara, Afrizal Sintong Serahkan Formulir Pendaftaran Ketua Golkar


Jumat, 17 Oktober 2025

BRK Syariah dan BPKH Dorong Literasi Keuangan Haji dan Inisiatif Green Haji di Batam


Jumat, 17 Oktober 2025

Tokoh Masyarakat Kuansing Dukung Bupati Suhardiman Amby Segel PT GSL


Jumat, 17 Oktober 2025

Kafilah Riau Melaju ke Babak Final STQH Nasional Melalui Cabang Hafiz 5 Juz dan Tilawah


Jumat, 17 Oktober 2025

Polsek Ukui Rangkul Warga Lewat Jumat Curhat, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas