Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Bupati Rohul Sukiman Hadiri Penyampaian LHP LKPP tahun 2023 di Jakarta

Riauterkini-PASIRPENGARAIAN-Bupati Rokan Hulu, H. Sukiman, hadiri acara penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LHP LKPP) tahun 2023 dan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester II tahun 2023 yang diadakan di Jakarta Convention Center. Senin (8/7/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma'ruf Amin, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto.

Lalu sejumlah Menteri pada Kabinet Indonesia Maju diantaranya Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menko Polhukam Hadi Thahjanto, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menkop UKM Teten Masduki.

Tampak juga, Menteri LHK Siti Nurbaya, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Mendagri Tito Karnavian, Menpora Dito Ariotedjo, Menteri PUPR Basuki Hadimuldjono, MenPAN-RB Azwar Anas, Menlu Retno Marsudi, Menag Yaqut Cholil Qoumas, Menparekraf Sandiaga Uno, Menteri PPPA Bintang Puspayoga, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Kemudian para ketua lembaga/instansi di antaranya, Ketua DPR Puan Maharani, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Ketua MPR Bambang Soesatyo dan diikuti oleh seluruh Gubernur, Bupati/Walikota se Indonesia. Sementara dari Rokan Hulu yang mendampingi Bupati Sukiman Ketua DPRD Rokan Hulu Novli Wanda Ade Putra, dan Kepala BPKAD Rokan Hulu El Bizri.

Ketua BPK Republik Indonesia, Isma Yatun yang menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan kepada Presiden Republik Indonesia. Dalam laporan tersebut, Pemerintah Pusat kembali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk kedelapan kalinya sejak tahun 2016. Opini WTP merupakan pengakuan atas laporan keuangan yang disusun dengan baik dan transparan sesuai dengan standar akuntansi pemerintah.

Presiden Republik Indonesia dalam sambutannya menyampaikan pentingnya penggunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang tepat guna dan transparan.

"APBD ini merupakan uang rakyat, jadi harus kita pergunakan sebaik-baiknya, mengedepankan program-program yang memprioritaskan masyarakat dan tentunya berdampak kepada mereka," tegas Presiden.

Presiden juga menekankan perlunya keterbukaan dalam pengelolaan keuangan untuk mencapai visi Indonesia Emas 2045 dengan pondasi keuangan negara yang kuat.

Sementara, Bupati Sukiman mengungkapkan bahwa acara ini penting untuk menyatukan persepsi seluruh kepala daerah dalam pelaksanaan anggaran. Sukiman juga menambahkan bahwa Kabupaten Rokan Hulu terus berupaya meraih opini WTP setiap tahunnya berkat kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah dan BPK.

“Sejauh ini Kabupaten Rokan Hulu senantiasa meraih opini WTP sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Itu semua berkat kerjasama yang baik antara Pemerintah Daerah dan BPK yang dapat mewujudkan tata kelola keuangan yang lebih baik, yang pada akhirnya akan membawa manfaat besar bagi masyarakat,” jelasnya.

Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu di bawah kepemimpinan H. Sukiman terus berkomitmen untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah. Dengan pencapaian opini WTP secara konsisten, diharapkan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan lebih efektif dan efisien, membawa kesejahteraan yang lebih merata bagi seluruh warga Rohul. (***am)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Minggu, 11 Januari 2026

Dari Riau, Enam Ribu Lebih Penari Zapin Bergerak Serentak untuk Rekor Dunia


Minggu, 11 Januari 2026

Patroli Rutin Malam Hari, Polsek Tanah Putih Amankan ATM dan Objek Vital


Sabtu, 10 Januari 2026

Tabung Jangkos PT. SUN Meledak, Satu Karyawan Tewas di Tempat


Sabtu, 10 Januari 2026

Mata SePeLe Bukan Masalah Sepele: 4 dari 10 Warga Jabodetabek Tak Sadar Alami Mata Kering


Sabtu, 10 Januari 2026

Silaturahmi dengan Tokoh Kuansing, PWI Diminta Profesional dalam Kontrol Sosial


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Ukui Tingkatkan Keamanan Lingkungan Lewat Patroli dan Pendekatan Warga


Sabtu, 10 Januari 2026

Ingin Generasi Muda Punya Kualitas, DPD NasDem Siak Gelar "Remaja Bernegara"


Sabtu, 10 Januari 2026

Polisi Amankan 2 Pelaku Ilog dan Sita Puluhan Tual Kayu di Langgam


Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui