Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
DXPO by Danamon di Central Park Mall, Tawarkan Berbagai Solusi Keuangan dan Promo Istimewa

Riauterkini-JAKARTA-Diwarnai semangat transformasi sebagai Satu Grup Finansial, Danamon resmi buka DXPO by Danamon di Central Park Mall, dari 18 sampai 21 Juli 2024. Pameran tersebut menghadirkan berbagai kegiatan, program, dan promo menarik bagi nasabah dan pengunjung.

LDXPO by Danamon itu juga sebagai bagian dari rangkaian perayaan ulang tahunnya yang ke-68 di Central Park Mall, Jakarta. Hadir dalam acara tersebut MUFG sebagai induk perusahaan Danamon dan grup perusahaan yaitu Adira Finance, Home Credit Indonesia, Zurich Asuransi Indonesia, serta mitra Danamon yaitu Central Park, PT Hankyu Hanshin Properti Indonesia, JCB dan Mastercard. DXPO by Danamon hadir selama empat hari ke depan bertujuan untuk menampilkan jaringan luas Danamon bersama grup perusahaannya, yang menawarkan solusi keuangan menyeluruh yang disesuaikan dengan kebutuhan nasabah, serta untuk mengapresiasi nasabah atas kepercayaan dan loyalitasnya terhadap Danamon selama ini.

"Atas nama Danamon, saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah menjadi bagian dari perjalanan kami, para pemegang saham, nasabah, karyawan, para regulator atas kepercayaan dan dukungannya terhadap Danamon selama ini," ujar Direktur Utama PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Daisuke Ejima kepada riauterkini.com, Sabtu (20/07/24).

Pada momen pembukaan DXPO by Danamon ini, Danamon juga secara resmi memperkenalkan Tabungan Danamon LEBIH PRO, yang merupakan tabungan dengan 9 mata uang sekaligus dalam 1 rekening.

Di lokasi yang sama, Consumer Business & Wealth Business Head, PT Bank Danamon Indonesia Tbk, Ivan Jaya menuturkan Selama 68 tahun, Danamon telah hadir menjadi pionir dalam menyediakan kenyamanan dalam transaksi untuk para nasabah.

"Pada momentum spesial kali ini, tepatnya di acara DXPO by Danamon, kami dengan bangga mempersembahkan Tabungan Danamon LEBIH PRO, tabungan 9 mata uang, yang menawarkan berbagai fitur menarik untuk memberikan kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi valuta asing, yang dilengkapi dengan kartu debit yang didukung oleh mastercard. Dengan tagline #BanyakLebihnya, Tabungan Danamon LEBIH PRO memiliki berbagai manfaat, antara lain rate berani diadu, di mana Danamon ganti 5X selisihnya jika ada rate yang lebih kompetitif," katanya panjang lebar.

Ivan menambahkan, Kartu Debit Danamon LEBIH PRO juga dilengkapi dengan beragam fitur lainnya, sehingga nasabah yang sedang traveling dapat menikmati berbagai keuntungan. Mulai dari cashback 5 persen transaksi di luar negeri, tapi khusus selama bulan Juli, transaksi di luar negeri dengan menggunakan kartu debit akan mendapatkan cashback sebesar 6,8 persen. Kemudian bebas biaya tarik tunai di luar negeri, transaksi dengan fitur contactless. Bebas biaya konversi kurs untuk transaksi kartu debit di luar negeri dan Auto-switching currency.

"Sebagai contoh, jika nasabah bertransaksi dengan Kartu Debit Danamon LEBIH PRO di Singapura, maka transaksi akan langsung mendebet saldo mata uang SGD," imbuhnya.

Adapun promo istimewa dan program unggulan di DXPO by Danamon yang dapat dinikmati oleh seluruh konsumen dan nasabah Danamon, kata Ivan lagi, diantaranya yaitu Travel Fair, Danamon menyediakan berbagai opsi paket dan promo untuk liburan ke seluruh dunia, bekerja sama dengan 7 travel agent yaitu Antavaya, Bayu Buana, Dwidaya Tour, Golden Rama, Panorama, Smailing Tour dan 4 travel agent Syariah Dream Tour, Iskandaria, Al Magfirah, Tibi Tours. Lalu KPR Danamon, nasabah dapat mengunjungi booth KPR Danamon di DXPO by Danamon untuk mendapatkan promo spesial angsuran setara bunga mulai 1,68 persen tetap selama 1 tahun dari developer terkemuka di Indonesia yang ikut serta dalam DXPO by Danamon. Developer tersebut adalah Alam Sutera, Jababeka, Hankyu Hanshin Group dan Springhill, Tokyu Land Indonesia, Sinar Mas Land dan Panasonic, Paramount, Ciputra, Sinar Mas Land, Mitbana Group dan Sinar Mas Land, serta Agung Podomoro.

Selain itu ada pula promo Festival Kuliner Nusantara. Dalam promo ini Danamon menghadirkan kuliner dari berbagai penjuru daerah di Indonesia yang tidak dapat ditemui di Jakarta di Festival Kuliner Nusantara, yang berada di DXPO Market yang berlokasi di Tribeca Park, Central Park Mall. Festival ini akan menghadirkan 18 pengusaha makanan khas daerah, mulai dari Seblak Mamang Rapael asal Bandung hingga Bakso Ati Raja asal Makassar dan masih banyak lagi. Selanjutnya promo Kredit Pemilikan Mobil (KPM) Prima. Booth kolaborasi Danamon dengan Adira Finance akan menampilkan deretan mobil dan motor terbaru serta memberikan kesempatan bagi nasabah dan pengunjung untuk konsultansi dengan para tenaga pemasaran terkait produk KPM Prima dan KPM Prima Syariah dengan penawaran bunga/margin spesial mulai dari 2,68 persen per tahun.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Rabu, 28 Januari 2026

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil


Selasa, 27 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Polsek Tanah Putih Bersama Pemerintah Kepenghuluan Menggala Sakti Gelar Rakor


Selasa, 27 Januari 2026

Termasuk Pekanbaru, Ratusan Kepala Daerah di Indonesia Terima Penghargaan di UHC Awards 2026


Selasa, 27 Januari 2026

Tunggu Evaluasi APBD, Pemko Pekanbaru Siap Gerak Cepat Perbaiki Infrastruktur Jalan Rusak


Selasa, 27 Januari 2026

Atlet NPC Riau Sumbang 48 Medali di ASEAN Para Games Thailand


Selasa, 27 Januari 2026

Pelti Riau Gebrak Seleknas U-14 di Bogor, Barra Khaleev Melaju ke Delapan Besar


Selasa, 27 Januari 2026

Berhadiah Umroh, Bupati Kuansing Gelar Sayembara bagi Desa dengan Panen Jagung Terbanyak


Selasa, 27 Januari 2026

Truk Tanki CPO Seruduk Tronton di Mandau Bengkalis, Sopir Luka-luka


Selasa, 27 Januari 2026

IPM Riau 2025 Meningkat, RAPP Terus Berkontribusi Lewat Pendampingan Pendidikan Berkelanjutan


Selasa, 27 Januari 2026

Gugatan Ketua Forum Pemilik Kios Pasar Bawah Gugur di Tahap Dismissal PTUN Pekanbaru


Selasa, 27 Januari 2026

Komisi XII DPR RI Apresiasi Inovasi Teknologi PHR dalam Menjaga Ketahanan Energi Nasional


Selasa, 27 Januari 2026

Upayakan Seluruh Desa Terang, Bupati Siak Afni Z Sambangi PLN UP3 Pekanbaru Terkait Percepatan Listrik Desa


Selasa, 27 Januari 2026

Ribuan Kilo Jagung Dipanen, Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan


Selasa, 27 Januari 2026

Akhir Januari 2026, Capella Honda Launching All New Honda Vario 125 di Mal SKA Pekanbaru


Selasa, 27 Januari 2026

Radiogram Mendagri Terkait Penetapan Plt Gubernur Riau Itu Sah


Selasa, 27 Januari 2026

Musrenbang RKPD 2027, Polsek Ukui Hadir Bersama Forkopimcam


Selasa, 27 Januari 2026

Kapolres Kuansing Nyatakan Siap Berkolaborasi Majukan Daerah


Selasa, 27 Januari 2026

Sebanyak 3.051 Gigitan, Kasus Rabies di Bengkalis Meningkat Tajam


Selasa, 27 Januari 2026

Sejalan Arahan Presiden, Pekanbaru Terapkan Manajemen Talenta ASN


Selasa, 27 Januari 2026

Komitmen ESG Berkelanjutan, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih Tiga IGA 2026 Berpredikat Platinum