Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Dilantik, 40 DPRD Siak periode 2024-2029 Jalani Pengambilan Sumpah

Riauterkini-SIAK - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Siak periode 2024-2029 resmi dilantik, Rabu (17/9/24) di gedung Kaca Mayang DPRD Siak.

40 Legislator tersebut dilantik ketua Pengadilan Negeri Siak Muhammad Hibrian.

Muhammad Hibrian mengucapkan sumpah dan janji anggota DPRD Siak, masa bakti 2024-2029.

“Apakah Saudara bersedia mengambil sumpah atau janjinya?” tanya Ketua Pengadilan kepada anggota DPRD yang akan dilantik.

Dengan serentak, para anggota menjawab, "Siap."

Seusai pengucapan janji sumpah jabatan, perwakilan anggota DPRD Siak secara simbolis menandatangani berita acara pengucapan sumpah janji jabatan. Kemudian berita acara juga ditandatangani oleh para rohaniwan dan Ketua PN Siak Muhammad Hibrian.

Pengucapan sumpah / janji anggota DPRD Siak masa jabatan 2024-2029, dihadiri Pj Gubernur Riau yang diwakili Kepala Disnaker Riau Bobby Rachmat, Bupati dan Wakil Bupati Siak Alfedri dan Husni Merza.

Tampak hadir, Forkompinda Siak, anggota DPRD Riau Muhtarom, Androy Ade Rianda, dan Fairus. Mantan anggota DPRD Siak Syamsurizal dan Nelson Manalu, tampak juga sejumlah tokoh masyarakat Nizami Jamil dan Wan Abu Bakar.

Adapun anggota DPRD Siak dilantik sebanyak 40 orang, dengan dibagi 4 daerah pemilihan. Yakni dapil I memperoleh 11 kursi, dapil II 9 kursi, dapil III 10 kursi dan dapil IV 10 kursi.

Partai Golkar keluar sebagai pemenang di pileg 2024, dengan memperoleh kursi terbanyak sebanyak 8 kursi, disusul PAN 6 kursi, PKB 4 kursi, NasDem 4 kursi, Gerindra 4 kursi, PDIP 4 kursi, PKS 4 kursi, Perindo 4 kursi, Demokrat 2 kursi, PPP 1 kursi dan Hanura 1 kursi.

Adapun nama-nama anggota DPRD Siak dapil I. Salman Alfarisi 3.369 suara dari PAN, Laiskar Jaya 4.865 suara dari PKB, Indra Gunawan 4.872 dari partai Golkar, M Janhan Ali 2.173 suara dari partai NasDem, Alfitra 3.296 suara dari partai Demokrat, Dona Sri Utami 2.878 suara dari partai Gerindra, Rakip 1.860 suara dari PDIP, Muslim 1.019 suara dari PKS, Syarif 3.144 suara dari PAN, Nia Sari Sihotang 3.748 suara dari PKB dan Sujarwo 2.366 suara dari partai Golkar.

Untuk anggota DPRD Siak dapil II, Tarmijan 3.457 suara dari partai Golkar, Sunarto 3.007 suara dari PAN, Oloan Munthe 1.936 suara dari PDIP, Retno Guntoro 2.801 suara dari PKB, Umbarno 2.578 suara dari partai NasDem, Robi Cahyadi 2.243 suara dari partai, Soma Imam Nuryadi 2.970 suara dari partai Golkar, Budi Yuwono 2.777 dari PAN dan Sudarman 1.051 dari PKS.

Anggota DPRD Siak dapil III, Haposan Sinaga 3.387 suara dari partai Perindo, Asril 5.363 suara dari partai Golkar, Tengku Muhammad 2.364 suara dari PKS, Ridha Alwis Effendi 3.094 suara dari PAN, Delvi Suseno 1.423 suara dari partai Gerindra, Marudut Pakpahan 1.852 suara dari PDIP, Jakop Mulia Manurung 2.939 suara dari partai Perindo, Zulkifli 3.698 suara dari partai Golkar, Jufrizal 1.447 suara dari partai NasDem dan Musar 2.246 suara dari PPP.

Anggota DPRD Siak dapil IV, Ternando Simangunsong 4.234 suara dari partai Golkar, Ngatmin 2.411 suara dari PAN, Dermanto Situmorang 1.884 suara dari partai NasDem, Paramananda Pakpahan 3.121 suara dari partai Gerindra, Ridho Rizqi 1.843 suara dari PKB, Jok Faber Bernandus Pangaribuan 1.991 suara dari PDIP, Edison Roganda Manalu 3.382 suara dari partai Hanura, Jondris Pakpahan 4.149 suara dari partai Golkar, Sabar Sinaga 1.454 suara dari partai Demokrat dan Kusman Jaya 2.034 suara dari PKS.***(Adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Rabu, 14 Januari 2026

Dilantik Kapolda Irjen Herry Heryawan, Ini Daftar Pejabat Baru Polda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Cegah Aksi Premanisme, Polisi Datangi Pelaku Usaha di Kecamatan Ukui


Rabu, 14 Januari 2026

Jadi Pembeli Pertama, Bupati Siak Afni Resmikan SPBU Koperasi di Koto Gasib


Rabu, 14 Januari 2026

Brigjen Hengki Haryadi Resmi Jabat Wakapolda Riau


Rabu, 14 Januari 2026

Bekas Tambang Disulap Jadi Lahan Pertanian Produktif, Bupati Kuansing Dorong Progran IP 200


Rabu, 14 Januari 2026

821 Guru Daftar Calon Kepala SMA/SMK Negeri di Riau, 69 Jabatan Segera Diisi Definitif


Rabu, 14 Januari 2026

Kejari Pelalawan Tahan 15 Tersangka Mafia Pupuk Subsidi, Negara Rugi Rp34 Miliar


Rabu, 14 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Rutin di Perbankan dan Objek Vital


Selasa, 13 Januari 2026

Ketahuan Bolos, Empat Pelajar di Kampar Digelandang ke Markas Satpol PP


Selasa, 13 Januari 2026

23 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Siak yang Dilantik, Jabatan Baru Stok Lama


Selasa, 13 Januari 2026

Rafa A.F Raih Juara I Ajang Pemilihan Bujang Darah Kecik Kuansing 2026


Selasa, 13 Januari 2026

198 Pejabat Siak Dilantik, 4 Eselon II Nonjob


Selasa, 13 Januari 2026

Pemprov Riau Mulai Bebaskan Lahan Flyover Simpang Panam Tahun Ini


Selasa, 13 Januari 2026

Satgas Pantas Riau Gandeng FK-PKBM, Percepat Pengentasan Anak Putus Sekolah


Selasa, 13 Januari 2026

Apel Terakhir Wakapolda Riau, Brigjen Jossy Sampaikan Pesan Perpisahan


Selasa, 13 Januari 2026

Layanan Honda Care Jadi Solusi Motor Mogok Konsumen Honda di Riau


Selasa, 13 Januari 2026

Polsek Benai Amankan Terduga Pengedar Sabu Beserta Barang Bukti


Selasa, 13 Januari 2026

66 Guru PAUD Dumai Ikuti Pembelajaran Lebih Kreatif


Selasa, 13 Januari 2026

Polisi Ukui Awasi Aktivitas Pasar, Imbau Warga Waspada Kejahatan


Selasa, 13 Januari 2026

Kadis Kominfo Serahkan SPMT kepada 58 PPPK