Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Tak Menyerah pada Mimpi, Anak Buruh Tani di Rohil Lolos Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina

Riauterkini-DURI — Suasana haru dan bangga menyelimuti rumah sederhana milik keluarga Kalpen Nainggolan dan Lestari Simarmata. Warga yang tinggal di wilayah Bagan Batu, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) ini tak kuasa membendung air mata saat mendengar kabar anak kelimanya, Elisabeth Nainggolan dinyatakan lolos Beasiswa Prestasi PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Batch II untuk melanjutkan jenjang kuliah S-1 di Universitas Pertamina.

Elisabeth, merupakan siswa lulusan SMA Negeri 1 Bagan Sinembah. Semasa sekolah, dia merupakan siswa yang aktif mengikuti berbagai kegiatan ekstrakulikuler hingga ikut olimpiade siswa nasional di bidang matematika. Saat ini, dirinya mengambil jurusan komputer di kampus impiannya tersebut.

“Puji syukur bisa mendapatkan beasiswa PHR ini, saya dan orang tua sangat senang dan bangga. Kami terharu dan tidak menyangka sebelumnya bisa meraih prestasi ini,” kata Elisabeth, Kamis (26/9/2024).

Eli sapaannya, bukan terlahir dari keluarga yang serba ada. Mereka hidup sederhana. Namun dukungan dan semangat orang tua yang berprofesi sebagai buruh tani itu sangat berpengaruh bagi Eli untuk menggapai cita-cita dan masa depannya. “Ayah dan ibu itu semangat bagi saya, ayah buruh tani yang bekerja dengan orang lain dan kadang-kadang bertani sayur juga. Saya ingin membahagiakan mereka dan membuat bangga,” ujarnya.

Ayah Elisabeth, Kalpen Nainggolan saban hari bekerja dari pagi hingga sore demi menghidupi keluarga kecilnya tersebut. Kerja keras dan doanya tersebut menjadi semangat bagi Eli untuk membuat bangga kedua orang tuanya. Meskipun berasal dari latar belakang keluarga yang sederhana, Elisabeth tidak pernah menyerah pada mimpinya.

Elisabeth memiliki impian besar untuk menjadi seorang dosen. Ia ingin membagikan ilmu yang telah ia dapatkan kepada orang lain, terutama mereka yang belum memiliki kesempatan yang sama seperti dirinya. Motto hidupnya, “Jangan pernah takut menghadapi masa depan, hadapi lalu perjuangkan masa depan itu,” menjadi pendorong utama dalam setiap langkah yang ia ambil.

Kisah Elisabeth Nainggolan adalah bukti nyata bahwa dengan tekad, kerja keras, dan dukungan dari orang-orang tercinta, impian besar dapat dicapai. Perjalanan hidupnya dalam menggapai mimpinya ini dapat menginspirasi banyak orang untuk tidak pernah takut bermimpi dan berjuang untuk masa depan yang lebih baik.

Saat ini, Elisabeth sudah mulai melaksanakan aktivitas kuliah di Universitas Pertamina sejak pertengahan September 2024. Ia mengaku akan memanfaatkan kesempatan berharga yang diberikan PT Pertamina Hulu Rokan ini dengan sebaik-baiknya. “Kami sangat berterima kasih kepada PHR, sehingga bisa melanjutkan kuliah di Universitas Pertamina,” tuturnya.

Corporate Secretary PHR WK Rokan, Rudi Ariffianto bangga melihat semangat para penerima beasiswa prestasi PHR. "Ini merupakan kesempatan emas bagi putra-putri Riau yang lolos beasiswa prestasi PHR tersebut, manfaatkanlah kesempatan berharga ini untuk meningkatkan kualitas diri, menambah ilmu, relasi serta membanggakan keluarga dan daerah," pesannya.

Sepuluh putra-putri terbaik Riau telah terpilih untuk mendapatkan Beasiswa Prestasi Pertamina Hulu Rokan (PHR) batch 2 ini. Beasiswa Prestasi PHR memberikan beragam manfaat kepada pemenang selama menjalani kuliah. Para penerima akan mendapatkan bantuan biaya pendidikan SPP/UKT, biaya hidup dan pendukung serta biaya program pengembangan kapasitas.

Program yang sudah memasuki angkatan kedua ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PHR dalam mewujudkan pendidikan berkualitas bagi putra-putri terbaik Provinsi Riau. “Program Beasiswa Prestasi PHR ini merupakan wujud komitmen PHR bersama Pertamina Foundation untuk meningkatkan kualitas SDM Riau, dalam mencetak generasi pemimpin masa depan yang berdaya saing,” tutur Rudi Ariffianto.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Rabu, 28 Januari 2026

Kisah Pemanen Terbaik PTPN IV di Riau, Keluarga Jadi Motivasi Capai Prestasi


Rabu, 28 Januari 2026

DPRD Kuansing Sahkan Perda Masyarakat Hukum Adat


Rabu, 28 Januari 2026

Berkelahi Berujung Maut di Dumai Barat, Polisi Amankan Tersangka


Rabu, 28 Januari 2026

Patroli Anti Karhutla, Polsek Ukui Tegaskan Larangan Membakar Lahan


Rabu, 28 Januari 2026

Tim Dinas Kominfo Diturunkan Perbaiki Gangguan Jaringan Internet


Rabu, 28 Januari 2026

Pemkab Inhu Siap Berhentikan ASN dan PPPK Terlibat Narkoba


Rabu, 28 Januari 2026

Kapolda Riau Lepas 250 Personel Satgas Bangun Jembatan Merah Putih Presisi


Rabu, 28 Januari 2026

Gedung Guru Ponpes Nurul Yakin Dayun Terbakar


Rabu, 28 Januari 2026

Terik Panas, Sejumlah Titik Lahan Gambut di Bengkalis Dilaporkan Terbakar


Rabu, 28 Januari 2026

Lagi, ASN Pemkab Inhu Tertangkap dalam Kasus Narkoba


Rabu, 28 Januari 2026

HIPMAWAN Pelalawan: Polri di Bawah Presiden Adalah Pilihan Paling Tepat


Rabu, 28 Januari 2026

Masa Sewa Berakhir, 72 Mobil Dinas Pemkab Siak Dikembalikan, Sementara Waktu Pejabat Pakai Kendaraan Sendiri


Rabu, 28 Januari 2026

PUPR Siak Targetkan Jalan Strategis Mulus Sebelum Lebaran


Rabu, 28 Januari 2026

Lapas Bengkalis Gandeng Disdik, Siapkan Program Sekolah Paket untuk Napi


Rabu, 28 Januari 2026

Wujudkan Tata Kelola Perusahaan yang Baik, BRK Syariah Teken PKS Dengan Kejaksaan di Kepri


Rabu, 28 Januari 2026

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil


Selasa, 27 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Polsek Tanah Putih Bersama Pemerintah Kepenghuluan Menggala Sakti Gelar Rakor


Selasa, 27 Januari 2026

Termasuk Pekanbaru, Ratusan Kepala Daerah di Indonesia Terima Penghargaan di UHC Awards 2026


Selasa, 27 Januari 2026

Tunggu Evaluasi APBD, Pemko Pekanbaru Siap Gerak Cepat Perbaiki Infrastruktur Jalan Rusak


Selasa, 27 Januari 2026

Atlet NPC Riau Sumbang 48 Medali di ASEAN Para Games Thailand