Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Dugaan Fitnah Paslon Pilkada Bengkalis, HPPM Sakai Riau Laporkan Sejumlah Akun Medsos ke Polisi

Riauterkini-BENGKALIS- Diduga menyiarkan kabar-kabar fitnah dan konten-konten negatif serta ujaran kebencian terhadap salah satu pasangan calon (Paslon) peserta Pilkada Bengkalis 2024, sehingga memicu keresahan di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Bengkalis.

Himpunan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa (HPPM) Sakai Riau mengadukan sejumlah akun-akun pengunggah konten di media sosial (Medsos) di Facebook (FB) dan TikTok ke pihak Kepolisian Resor (Polres) Bengkalis, Selasa (1/10/24).

"Kami hari ini didampingi Penasehat Hukum dari Kantor Advokat dan Kosultan Hukum Patar Pangasian dan Rekan sudah menyampaikan laporan ke Polres Bengkalis terhadap akun-akun diduga penyebar informasi tidak sehat dan menyebarkan fitnah untuk menyerang Paslon nomor urut 1, seharusnya dalam kontestasi ini masyarakat diajarkan tentang etika dan politik yang sehat dengan beradu ide memajukan Kabupaten Bengkalis," ungkap Satria, Ketua HPPM Sakai Riau usai melaporkan akun-akun Medsos diduga penyebar fitnah.

Wakil Ketua Taruna Merah Putih Provinsi Riau ini menyebutkan salah satu akun Medsos yang dilaporkan itu antara lain “Ismail Daulay” (@ismail.daulay0), KBS (kami bersama sandi)", dan akun-akun lainnya yang diduga telah membuat dan menyebar informasi untuk menggiring opini di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Bengkalis dengan cara pembusukan kepada pribadi dan keluarga besar Calon Bupati (Cabup) Bengkalis Kasmarni.

"Tujuannya sangat jelas dan itu untuk menyerang kepercayaan masyarakat kepada Kasmarni dan Bagus Santoso (KBS, red) dalam Pilkada," ujar pria yang akrab disapa Atan ini lagi.

"Kami berharap pihak kepolisian dapat bergerak cepat membongkar dan mengungkap siapa yang ada dibelakang Medsos ini sampai ke akar-akarnya dan membawanya ke pengadilan. Agar Pilkada Bengkalis ini berjalan bersih, edukatif, dan fokus beradu ide dan program pembangunan demi kemajuan Kabupaten Bengkalis," harapnya.

Dibagian lain, Atan juga mengaku sangat menyayangkan dengan adanya tuduhan pencucian uang yang ditujukan kepada salah satu Cabup yang diduga bermuatan fitnah. Padahal tuduhan tidak berdasar hukum karena ada putusan dari pengadilan (PN, PT, dan MA) yang menyatakan tidak terbukti secara sah dan meyakinkan.

"Dugaan menyerang pribadi seperti itu sangat memalukan, mari kita bersama-sama belajar berpolitik secara sehat," tutup Atan.

Salah satu Penasehat Hukum, Patar Pangasian menambahkan, bahwa bukan dugaan fitnah yang disebar di Medsos ini saja yang diproses hukum, termasuk adanya dugaan duplikasi jargon KBS oleh pihak tertentu yang dipakai sebagai nama akun di Medsos.

"Bersifat pengejekan bagi salah satu Paslon KBS dan bertujuan memanas-manasi, perbuatan ini harus dihentikan dan diproses secara hukum, kami sebagai Tim Penasehat Hukum melihat ini seluruhnya memenuhi unsur dugaan pidananya," ujar Patar didampingi Herbert Abraham, Basuki Rahmat, Azwar Rizki Ali, dan Alponso U. Siallagan.

Terpisah, Koalisi KBS Bersatu, melalui Riza Zuhelmi ketika dikonfirmasi wartawan terkait hal tersebut menyatakan, sudah tahu adanya dugaan penyebaran fitnah terhadap Cabup Kasmarni melalui akun Medsos dan pemberitaan negatif lainnya.

"Kita tidak akan membalasnya dan tetap fokus kepada program pembangunan yang akan dilanjutkan dan sudah direncanakan. Fitnah tersebut sebenarnya akan membalik kepada sipembuatnya dan kita doakan saja agar sipembuat konten dan berita tersebut mendapatkan hidayah," tutup Riza.***(dik)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Sabtu, 10 Januari 2026

Mata SePeLe Bukan Masalah Sepele: 4 dari 10 Warga Jabodetabek Tak Sadar Alami Mata Kering

Mata Sepet, perih dan lelah bukan masalah sepele. Hasil survei membuktikan, 4 dari 10 warga Jabodetabek tak menyadari bahwa mereka mengalami mata kering.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Berita Lainnya

Kamis, 08 Januari 2026

Evaluasi APBD Riau 2026 Tuntas, Pemprov Targetkan Dapat Segera Digunakan


Kamis, 08 Januari 2026

Kampanye Bebas Mata SePeLe, INSTO dari Combiphar Ajak Masyarakat Indonesia Kenali 3 Gejala Mata Kering yang Sering Disepelekan


Kamis, 08 Januari 2026

2 Pengedar Narkoba Diciduk Satresnarkoba Polres Pelalawan, Sabu 9 Gram Diamankan


Kamis, 08 Januari 2026

Dandim 0314/Inhil Bersama Jajaran Sambut Kehadiran Danrem 031/Wira Bima


Kamis, 08 Januari 2026

Reuni di Bumi Hamparan Kelapa Dunia, Danrem 031/WB Kunjungi Kodim 0314 Inhil


Kamis, 08 Januari 2026

Perbaikan Pipa Gas Rampung, TGI Pastikan Operasional Kembali Normal


Kamis, 08 Januari 2026

Tutup Buku Tahun 2025, Dana Tabungan BRK Syariah Tumbuh 7 Persen


Kamis, 08 Januari 2026

Patroli Polsek Ukui dan Edukasi Karhutla, Warga Respons Positif


Kamis, 08 Januari 2026

Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas


Kamis, 08 Januari 2026

Dilaporkan Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis, ABK Ditemukan Meninggal Dunia


Kamis, 08 Januari 2026

Polemik Yayasan Raja Ali Haji, Gubri Diminta Turun Tangan


Kamis, 08 Januari 2026

Inpres 2025 Wujudkan Jalan Koto Damai-Suka Menanti Mulus, Warga Berterima Kasih pada Syahrul Aidi


Kamis, 08 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Tekan Potensi Gangguan Kamtibmas


Kamis, 08 Januari 2026

Lolos Administrasi, Delapan ASN Ikuti Lelang Lima Jabatan Kepala Dinas Pemkab Bengkalis


Kamis, 08 Januari 2026

Regional Management PTPN IV Regional III Perkuat Konsolidasi Optimalisasi Produksi Tahun 2026


Rabu, 07 Januari 2026

GARDA Riau Desak Disdikpora Kampar Tindak Tegas Dugaan Intimidasi dan Pelanggaran Etika di PAUD Melati


Rabu, 07 Januari 2026

Divonis 15 Tahun Penjara, Pemberhentian Elvis Ardi sebagai ASN Diproses BKPP Kuansing


Rabu, 07 Januari 2026

Pesawat Tempur Hawk 109/209 Dipiindahkan ke Lanud Pontianak


Rabu, 07 Januari 2026

UIR dan Pinbas MUI Riau Gencarkan Literasi Halal di Kepenuhan, Rohul


Rabu, 07 Januari 2026

Tuntut Keadilan Kesejahteraan, Hakim Ad Hoc se Indonesia Serukan Mogok Sidang