Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Paisal-Sugiyarto Komitmen Atasi Pengangguran dan Dorong Investasi di Dumai

Riauterkini-DUMAI - Jika kembali terpilih, Calon Walikota Dumai, Paisal, bersama wakilnya Sugiarto, menegaskan komitmen mereka menyelesaikan masalah tenaga kerja dan pengangguran, serta mendorong investasi.

Pernyataan ini disampaikan saat lawatan kampanye di Kelurahan Bukit Batrem, Kecamatan Dumai Timur, akhir pekan kemarin.

Di tengah perhatian publik terhadap kinerja pemerintah selama tiga tahun kepemimpinan Paisal, ia menjelaskan bahwa awalnya fokus pemerintahannya lebih kepada membuka peluang investasi dengan meningkatkan infrastruktur, bukan secara langsung menangani masalah tenaga kerja.

Hal ini disebabkan dampak pandemi COVID-19 yang menguras anggaran daerah, sehingga pembangunan terhambat.

“Selama pandemi, pembangunan terhenti dan ekonomi masyarakat terpuruk. Kini, setelah pandemi, kami berusaha keras untuk memulihkan dan mempercepat pembangunan,” ungkap Paisal.

Ia menyebutkan bahwa APBD Dumai yang awalnya sebesar Rp 1,2 triliun kini meningkat menjadi Rp 2,3 triliun, yang digunakan untuk memperbaiki berbagai sektor seperti pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.

Paisal mengungkapkan rasa syukurnya atas masuknya investor baru di kawasan Sungai Sembilan, yang telah membuka peluang kerja bagi masyarakat.

“Kami sudah menjalin kesepakatan dengan beberapa investor yang akan menambah lapangan kerja hingga 2000 posisi di kawasan industri tersebut,” tuturnya.

Ia juga menjelaskan bahwa meskipun saat ini infrastruktur di Dumai masih tersisa 30 persen yang perlu diselesaikan, terutama di Kecamatan Sungai Sembilan, pemerintah berkomitmen untuk menyelesaikannya dalam waktu dekat.

“Tahun depan, jika masih diberi amanah, kami akan menuntaskan pembangunan tersebut,” tambahnya.

Untuk mengatasi pengangguran, Paisal telah merancang berbagai program yang mendukung pertumbuhan UMKM dan usaha rumahan. Dia meyakini bahwa dukungan modal dan penyediaan lahan akan menciptakan lapangan pekerjaan baru.

“Lebih dari 1000 UMKM baru telah berdiri dalam dua tahun terakhir. Kami ingin anak-anak muda tidak hanya menunggu peluang kerja, tetapi juga menciptakan peluang melalui usaha sendiri,” jelasnya.

Paisal menekankan pentingnya bagi generasi muda untuk mencari peluang di luar Dumai agar dapat memberikan kontribusi bagi daerah saat mereka sukses.

“Setiap tahun, hampir 2000 siswa lulus dari SMA dan perguruan tinggi. Kecil kemungkinan semua bisa bekerja di perusahaan lokal, jadi kami mendorong mereka untuk menjelajahi peluang di luar,” paparnya.

Sebagai persiapan bagi anak-anak Dumai memasuki dunia kerja, Paisal telah menyiapkan program pembinaan dan bantuan modal untuk UMKM.

Ia juga menyatakan bahwa pemerintah Dumai telah memberikan beasiswa untuk anak-anak berprestasi di dua universitas terkemuka, Politeknik Caltex dan Universitas Riau, yang memiliki tingkat serapan kerja yang tinggi.

Paisal optimis bahwa dalam 5 hingga 10 tahun ke depan, Dumai akan mengalami perkembangan pesat dengan adanya tiga proyek nasional yang sudah ditandatangani oleh Kementerian PUPR.

“Proyek-proyek ini akan meningkatkan konektivitas Dumai, yang diharapkan menarik banyak investor,” ujarnya.

Ia berharap semua upaya ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendukung pembangunan yang merata.

“Pendidikan dan kesehatan sudah gratis, infrastruktur terus diperbaiki, sehingga masyarakat bisa lebih fokus pada kebutuhan dasar mereka. Kami berharap, jika diberi kepercayaan, kami akan mengeksekusi semua program ini dengan baik,” tutup Paisal.*(had)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Berita Lainnya

Kamis, 08 Januari 2026

Reuni di Bumi Hamparan Kelapa Dunia, Danrem 031/WB Kunjungi Kodim 0314 Inhil


Kamis, 08 Januari 2026

Perbaikan Pipa Gas Rampung, TGI Pastikan Operasional Kembali Normal


Kamis, 08 Januari 2026

Tutup Buku Tahun 2025, Dana Tabungan BRK Syariah Tumbuh 7 Persen


Kamis, 08 Januari 2026

Patroli Polsek Ukui dan Edukasi Karhutla, Warga Respons Positif


Kamis, 08 Januari 2026

Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas


Kamis, 08 Januari 2026

Dilaporkan Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis, ABK Ditemukan Meninggal Dunia


Kamis, 08 Januari 2026

Polemik Yayasan Raja Ali Haji, Gubri Diminta Turun Tangan


Kamis, 08 Januari 2026

Inpres 2025 Wujudkan Jalan Koto Damai-Suka Menanti Mulus, Warga Berterima Kasih pada Syahrul Aidi


Kamis, 08 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Tekan Potensi Gangguan Kamtibmas


Kamis, 08 Januari 2026

Lolos Administrasi, Delapan ASN Ikuti Lelang Lima Jabatan Kepala Dinas Pemkab Bengkalis


Kamis, 08 Januari 2026

Regional Management PTPN IV Regional III Perkuat Konsolidasi Optimalisasi Produksi Tahun 2026


Rabu, 07 Januari 2026

GARDA Riau Desak Disdikpora Kampar Tindak Tegas Dugaan Intimidasi dan Pelanggaran Etika di PAUD Melati


Rabu, 07 Januari 2026

Divonis 15 Tahun Penjara, Pemberhentian Elvis Ardi sebagai ASN Diproses BKPP Kuansing


Rabu, 07 Januari 2026

Pesawat Tempur Hawk 109/209 Dipiindahkan ke Lanud Pontianak


Rabu, 07 Januari 2026

UIR dan Pinbas MUI Riau Gencarkan Literasi Halal di Kepenuhan, Rohul


Rabu, 07 Januari 2026

Tuntut Keadilan Kesejahteraan, Hakim Ad Hoc se Indonesia Serukan Mogok Sidang


Rabu, 07 Januari 2026

New CRETA Alpha Mengaspal, Hyundai Perkuat Posisi Segmen SUV-B di Indonesia


Rabu, 07 Januari 2026

Apjetel Riau: Tak Cuma Rusak Estetika, Kabel dan Tiang Fiber Optik Liar juga Makan Korban


Rabu, 07 Januari 2026

Timgkatkan PAD, Plt Gubri Soroti Anomali Penerimaan BBNKB, Pajak BBM Hingga Galian C


Rabu, 07 Januari 2026

Antisipasi Curat, Curas, dan Curanmor, Polsek Ukui Sambangi Objek Vital