BRK Syariah memberikan pembekalan khususnya terkait layanan bank. " /> RIAUTERKINI.COM - Memantau Riau Detik Perdetik
 
Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Tetap Produktif Setelah Pensiun, BRK Syariah Berikan Pembekalan untuk ASN di Bengkalis

riauterkini-BENGKALIS – Guna menunjang keberlangsungan ekonomi ASN (Aparatur Sipil Negara) yang sudah memasuki masa batas waktu pensiun, Bank Riau Kepri (BRK) Syariah memberikan pembekalan khususnya terkait layanan bank yang dapat dimanfaatkan tenaga pendidik (guru) di wilayah Kabupaten Bengkalis.

Pembekalan ini diberikan dalam acara sosialisasi layanan kepegawaian pensiun, layanan Taspen dan layanan perbankan bagi ASN Provinsi Riau yang akan memasuki BUP, Selasa (8/10/2024) di Gedung Daerah Datuk Laksamana Raja di Laut Kabupaten Bengkalis.

Dalam kesempatan itu, Branch Manager BRK Syariah Bengkalis, Badraini mengatakan, layanan BRK Syariah yang dapat dimanfaatkan oleh ASN yang akan memasuki masa purna bakti itu merupakan pembiayaan pra pensiun. Hal ini diberikan untuk mempermudah para calon pensiunan mempersiapkan hari tua yang lebih produktif.

Langkah pertama yang harus dilakukan calon pensiunan ini, kata Badraini adalah membuka tabungan dan pembiayaan pra pensiun dan pensiun di BRK Syariah terdekat. Pembiayan pra pensiun dapat diberikan kepada ASN yang akan memasuki masa pensiun minimal 12 tahun menjelang pensiun hingga diusia 75 tahun.

“Alhamdulillah sekarang BRK Syariahsudah bisa melayani pembiayaan yang minimal 12 tahun sebelum mau pensiun, sudah bisa melakukan pembiayaan hingga diusia 75 tahun. Melalui program ini diharapkan dapat tercipta pensiunan yang sehat, aktif, dan sejahtera sehingga para pensiunan dapat tetap bahagia dalam berkegiatan atau bahkan menghasilkan pendapatan tambahan meskipun sudah pensiun,” ungkap Badraini.

BRK Syariah juga memaparkan kisah-kisah sukses dari pelaku usaha binaan BRK Syariah. Hal ini bertujuan untuk memotivasi, membantu dan mempermudahkan para PNS yang akan memasuki masa purna bakti melakukan perencanaan yang baik ke depannya seperti berwirausaha untuk kegiatan mengisi pensiun.

Masih dalam kegiatan yang sama juga dilakukan penyerahan surat keputusan gubernur tentang pemberian kenaikan pangkat pengabdian, pemberhentian dan pemberian pensiun. Hadir juga Kepala Badan Kepegawaian Negara RI yang diwakilkan oleh Kepala Bidang Pengangkatan dan Pensiun Alex Sugara, Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian (PPIK) Provinsi Riau Endinovelly, Perwakilan PT Taspen Wilayah Riau Ivan Aswin serta pejabat di lingkup BRK Syariah.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 31 Desember 2025

Sepanjang 2025, Polres Kuansing Tangani 485 Kasus


Rabu, 31 Desember 2025

Amankan Pergantian Tahun, Polsek Ukui Gencarkan Patroli Kamtibmas


Rabu, 31 Desember 2025

Wabup Kuansing Himbau Supir Manfaatkan Pos Nataru


Rabu, 31 Desember 2025

Hadiri Doa Bersama, Wabup Hendrizal Bangun Soliditas Elemen Masyarakat Inhu


Rabu, 31 Desember 2025

Banjir di Riau: Lima Daerah Terdampak, Siak dan Bengkalis Masih Berstatus Tergenang


Rabu, 31 Desember 2025

Ekspose Kinerja 2025, Kejari Inhil Selamatkan Rp1, 6 Miliar Uang Negara


Rabu, 31 Desember 2025

Bupati Pelalawan Lantik 3.816 PPPK


Rabu, 31 Desember 2025

P2025, Polda Riau Selamatkan 185 Korban Perdagangan Manusia


Rabu, 31 Desember 2025

Hadirkan Promo 12.12 Joy in Us, Vivo V60 Series Siap Temani Beragam Momen Seru di Tahun Baru


Rabu, 31 Desember 2025

Rilis Akhir Tahun, Polres Pelalawan Klaim Tuntaskan Seluruh Kasus Menonjol Selama 2025


Rabu, 31 Desember 2025

Kabut Tebal Ganggu Jadwal Penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru


Selasa, 30 Desember 2025

Diikuti 500 Pembalap, Sekda Kuansing Buka Dragbike Championship Pemuda Pancasila


Selasa, 30 Desember 2025

Tutup Tahun, Kejari Kuansing Paparkan Capaian Kinerja Sepanjang 2025


Selasa, 30 Desember 2025

Refleksi 2025, LAMR Tatap 2026 dengan Optimisme dan Kerja Nyata


Selasa, 30 Desember 2025

Agenda Pemberhentian Direksi PT SPR Hari Ini Diduga Sengaja Dihilangkan


Selasa, 30 Desember 2025

Polres Inhil Konferensi Pers Gelar Refleksi Akhir Tahun 2025


Selasa, 30 Desember 2025

3.821 PPPK Paruh Waktu Pelalawan Siap Dilantik Besok


Selasa, 30 Desember 2025

Operasi Lilin Lancang Kuning 2025, Polsek Tanah Putih Tingkatkan Patroli


Selasa, 30 Desember 2025

Lima Daerah di Riau Terdampak Banjir, Begini Kondiainya


Selasa, 30 Desember 2025

Dua Pintu Spillway PLTA Koto Panjang Dibuka Setinggi 50 Cm