Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Inovasinya Ramah Lingkungan, PHR Raih 5 Penghargaan EPSA 2024



Riauterkini-PEKANBARU– PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih 5 penghargaan bergengsi dalam ajang Eco-tech Pioneer and Sustainability Award (EPSA) 2024. Penghargaan ini membuktikan komitmen perusahaan dalam mengelola lingkungan secara berkelanjutan dan menerapkan inovasi teknologi yang ramah lingkungan.

EPSA merupakan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang memiliki komitmen besar dalam menciptakan inovasi teknologi untuk menjaga dan melindungi lingkungan, yang diselenggarakan Departemen Teknik Lingkungan Universitas Diponegoro. Tujuh topik diangkat dalam perhelatan EPSA 2024, yakni Eco-Hazard Innovation, Hydro Smart Innovation, Community Development, Eco-Cycle Innovation, Low Carbon Innovation, Ecosystem Protection, dan Green Power Innovation. Eco-tech Pioneer and Sustainability Award (EPSA) 2024 diikuti oleh 37 perusahaan dengan total 132 paper.

Dalam ajang ini, PHR WK Rokan lewat operasi yang unggul di wilayah operasi Duri Steam Flood (DSF) meraih 5 penghargaan di mana 3 di antaranya mendapatkan Penghargaan Gold yang merupakan penghargaan tertinggi di ajang tersebut. Kelima penghargaan tersebut yakni: Green Power Innovation (Silver), Low Carbon Innovation (Gold), Eco-Hazard Innovation (Gold), Eco-Cycle Innovation (Gold) dan Hydro Smart Innovation (Silver).

Prestasi ini diraih berkat berbagai inovasi yang diimplementasikan, seperti penghematan energi melalui teknik macik, pengurangan emisi karbon dengan optimalisasi penggunaan listrik, pengelolaan limbah B3 dan limbah padat secara berkelanjutan, serta pemanfaatan kembali air olahan untuk proses produksi. Inovasi-inovasi ini tidak hanya meningkatkan efisiensi operasional, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi pelestarian lingkungan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat di sekitar wilayah operasi.

EVP Upstream Business PHR WK Rokan Andre Wijanarko menyatakan bahwa, penghargaan ini merupakan bukti nyata dari komitmen untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam menjaga operasi yang unggul dan selamat, dengan terus memperhatikan aspek lingkungan.

“Ini menjadi suatu kebanggaan dan pemacu semangat bagi insan PHR untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi sektor energi nasional,” ungkapnya.

Keberhasilan PHR dalam meraih 5 penghargaan ini tidak lepas dari kerja keras dan dedikasi dari seluruh pekerja dan mitra kerja PHR yang telah secara konsisten melakukan pemantauan dan peningkatan pengelolaan lingkungan di Wilayah Operasi Duri Steam Flood. Berbagai program inovatif telah diimplementasikan sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Dengan diraihnya 5 penghargaan EPSA 2024, PHR semakin mengukuhkan posisinya sebagai perusahaan energi yang peduli terhadap lingkungan dan berkelanjutan. Keberhasilan ini diharapkan dapat memacu semangat para pekerja dan mitra kerja untuk terus menghasilkan kinerja terbaik.

Di sisi lain, kelima penghargaan yang diraih oleh PHR, masing-masing memiliki kontribusi yang signifikan terhadap upaya pelestarian lingkungan. Pertama yakni Green Power Innovation (Silver), dengan teknik macik, PHR berhasil menghemat penggunaan gas di Central Gathering Station 1, membuktikan komitmen perusahaan dalam efisiensi energi.

Kemudian Low Carbon Innovation (Gold), melalui inovasi interkoneksi pompa, PHR sukses mengurangi emisi karbon dengan mengoptimalkan penggunaan listrik di Central Gathering Station 1. Selanjutnya Eco-Hazard Innovation (Gold), PHR menerapkan teknologi inovatif untuk mengelola limbah B3 secara aman dan efektif, meminimalisir dampak terhadap lingkungan.

Kemudian Eco-Cycle Innovation (Gold) yakni program pengolahan sampah kertas dan plastik yang bernilai ekonomis tidak hanya mengurangi limbah, tetapi juga memberdayakan masyarakat sekitar dan terakhir yakni Hydro Smart Innovation (Silver), dengan memanfaatkan kembali air olahan untuk injeksi uap, PHR berhasil mengurangi limbah cair dan meningkatkan efisiensi produksi minyak.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Berita Lainnya

Jumat, 16 Januari 2026

Salah Penetapan, Camat Pasir Penyu Inhu Kembali Berganti


Jumat, 16 Januari 2026

Panji Bangsa PKB Riau Tunjukkan Kesiapan Penuh Tangani Pascabencana, Satgas Trauma Healing Terjun Langsung ke Lokasi Bencana


Jumat, 16 Januari 2026

Sambang Warga, Polsek Tanah Putih Ajak Masyarakat Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 16 Januari 2026

HMI Anggap Aneh Kritikan Zulfan Hafiz Soal Parkir Gratis di Alfamart dan Indomaret


Jumat, 16 Januari 2026

Terdakwa JS Oknum Ketua Petir, Tertunduk Malu Saat Sidang Perdana di PN Pekanbaru


Jumat, 16 Januari 2026

BPH Migas Dukung Optimalisasi Penyaluran BBM untuk Nelayan di Nias Utara


Jumat, 16 Januari 2026

Lewat Jumat Curhat, Polisi Ingatkan Warga Soal Kamtibmas dan Karhutla


Jumat, 16 Januari 2026

MBG Sorek I Pelalawan Luncurkan Program Jumat Berkah Bersama Mitra


Jumat, 16 Januari 2026

Hadiah Utama Umroh, 650 Peserta Memdaftar Mancing Mania di Kuansing


Jumat, 16 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Hadiri Musrenbang Kepenghuluan Putat Tahun Anggaran 2026


Jumat, 16 Januari 2026

Bupati Kuansing Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Kapolres AKBP R. Ricky


Jumat, 16 Januari 2026

SPPG Dapur MBG Luter Food Manfaatkan Waktu Libur dengan Senam Pagi dan Sarapan Bersama


Jumat, 16 Januari 2026

Empat Terdakwa Korupsi Pembangunan Penyeberangan Sagu di Meranti Dihukum 4 Hingga 7 Tahun Penjara


Kamis, 15 Januari 2026

PHR Konfirmasi Discovery Play Stratigrafik Sumur Mustang Hitam-001 di Rokan


Kamis, 15 Januari 2026

Oknum ASN Jarang Masuk Kantor, Pemkab Inhu Terapkan Sanksi Disiplin


Kamis, 15 Januari 2026

Puluhan Penutup Drainase di Bengkalis Raib Digondol Maling


Kamis, 15 Januari 2026

Pemkab Kuansing Gelar Rakor Bersama Dandim Inhu - Kuansing, Bahas TMMD


Kamis, 15 Januari 2026

Satgas Nataru 2025/2026 Berakhir, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Sukses Pastikan Energi Tetap Mengalir


Kamis, 15 Januari 2026

Ikan Patin Hingga Kangkung, Lapas Bengkalis Panen Raya Ketahanan Pangan


Kamis, 15 Januari 2026

Event Basket Terbesar di Kota Bertuah, 924 Atlet Semarakkan Kejurkot V Perbasi Pekanbaru