Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Resmi Diluncurkan Hari Ini, Toyota Hilux Rangga Dibanderol Mulai Rp188 Jutaan



Riauterkini - JAKARTA - Setelah menjalani serangkaian pengenalan di Indonesia, Toyota Astra Motor (TAM) akhirnya secara resmi mengumumkan harga Hilux Rangga di Jakarta, Selasa (15/10/2024). Pikap lebih kecil dari Hilux ini dilego Rp188 jutaan hingga Rp304 jutaan.

Hilux Rangga cuma tersedia versi kabin tunggal, ini membedakannya dari Hilux yang punya opsi kabin tunggal dan kabin ganda. Hilux saat ini dilego mulai Rp283,7 juta sampai Rp532,7 juta.

Presiden Direktur TAM Hiroyuki Ueda mengatakan Hilux Rangga terinspirasi dari Kijang Innova, kendaraan legendaris di Indonesia yang pertama kali lahir pada 1977 sebagai pikap.

"Hari ini menjadi sangat penting bagi Toyota Indonesia karena secara resmi kami me-launching solusi mobilitas baru yang dirancang spesial untuk memenuhi kebutuhan komoditas yang lebih luas," kata Ueda saat peluncuran Hilux Rangga, Selasa (15/10/24).

Hilux Rangga sudah berulang kali dipamerkan di berbagai pameran otomotif Indonesia. Pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di Juli lalu, TAM sudah membuka pintu pemesanan unit.

Pikap ini dirancang menggunakan platform International Multi-purpose Vehicle (IMV) yang sudah digunakan di Hilux dan Fortuner. Kijang Innova sebelum generasi Zenix juga menggunakan platform ini.

Regional Chief Engineer of Hilux Rangga Toyota Motor, Jurachart Jongusuk menjelaskan penggunaan IMV membuat rancangan Hilux Rangga bisa memenuhi target sebagai mobil komersial ringkas dengan kemampuan serbaguna dan beradaptasi.

Dia juga menjelaskan Hilux Rangga punya dua opsi mesin, yaitu Diesel 2GD 2.400 cc dan Bensin 1TR 2.000 cc. Masing-masing dapur pacu ini punya opsi transmisi manual dan otomatis.

Mesin diesel disebut bisa menyemburkan tenaga 150 hp dan torsi 343 Nm untuk otomatis dan sampai 400 Nm pada manual. Sedangkan mesin bensin mampu mengeluarkan 139 hp dan torsi 183 Nm.

"Jadi ini bisa menawarkan performa tinggi dengan membawa beban berat di berbagai medan jalan menantang," kata Jongusuk.

Ukuran bak Hilux Rangga memiliki panjang 2,3 meter dan lebar 1,7 meter. Bak ini bisa dibuka 1 way alias hanya bagian belakang saja atau 3 way dengan semua sisi terbuka.

Jongusuk memaparkan keunggulan lain Hilux Rangga yaitu kemampuan angkut hingga 1,2 ton, radius putar 4,9 meter dan kapasitas tangki BBM 55 liter. Khusus untuk varian tertinggi, High, dibekali Anti-Lock Brake System (ABS), Electronic Brake-Force Distribution (EBD), Immobilizer dan dua airbag.

TAM menjual total 10 varian Hilux Rangga, berikut daftarnya:

Bensin 1. Cab-Chassis 2.0 Standard M/T Rp188,7 juta 2. Pick up 2.0 Standard M/T Rp193,6 juta 3. Pick up 2.0 Standard M/T 3way Rp194,6 juta 4. Pick up 2.0 High M/T Rp215,7 juta

Diesel 5. Cab-Chassis 2.4 Standard M/T Rp244,7 juta 6. Pick up 2.4 Standard M/T Rp249,6 juta 7. Pick up 2.4 Standard M/T 3way Rp250,6 juta 8. Pick up 2.4 High M/T Rp283,6 juta 9. Cab-Chassis 2.4 High A/T Rp299,2 juta 10. Pick up 2.4 High A/T Rp304,5 juta.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Kamis, 15 Januari 2026

PHR Konfirmasi Discovery Play Stratigrafik Sumur Mustang Hitam-001 di Rokan


Kamis, 15 Januari 2026

Oknum ASN Jarang Masuk Kantor, Pemkab Inhu Terapkan Sanksi Disiplin


Kamis, 15 Januari 2026

Puluhan Penutup Drainase di Bengkalis Raib Digondol Maling


Kamis, 15 Januari 2026

Pemkab Kuansing Gelar Rakor Bersama Dandim Inhu - Kuansing, Bahas TMMD


Kamis, 15 Januari 2026

Satgas Nataru 2025/2026 Berakhir, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Sukses Pastikan Energi Tetap Mengalir


Kamis, 15 Januari 2026

Ikan Patin Hingga Kangkung, Lapas Bengkalis Panen Raya Ketahanan Pangan


Kamis, 15 Januari 2026

Event Basket Terbesar di Kota Bertuah, 924 Atlet Semarakkan Kejurkot V Perbasi Pekanbaru


Kamis, 15 Januari 2026

Laporan Mendalam Riauterkini.com di Teras.id,
Gagasan DIR; Antara Idealisme, Konstitusional, dan Keadilan


Kamis, 15 Januari 2026

Demi Kenyamanan Ibadah, ASN Pelalawan Gotong Royong Bersihkan Masjid Agung Ulul Azmi


Kamis, 15 Januari 2026

Patroli Perbankan, Polsek Ukui Pastikan Lingkungan Aman dan Kondusif


Kamis, 15 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Ikut Panen Raya Serentak, Bukti Nyata Transformasi Kemandirian Warga Binaan


Kamis, 15 Januari 2026

Kapolda Riau Tegaskan Masa Depan Lingkungan di Tangan Generasi Muda


Kamis, 15 Januari 2026

Hampir Dua Bulan Tiada Kejelasan, Orang Tua Korban Bullying Kembali Datangi Polresta Pekanbaru


Kamis, 15 Januari 2026

BUMD Riau Pangan Bertuah Datangkan Cabai dan Bawang dari Jawa


Kamis, 15 Januari 2026

Danau Kemiri Pagardewa Jadi Motor Ekonomi Baru, Program CSR PGN Dongkrak Pendapatan Petani Karet Hingga 33 Persen


Kamis, 15 Januari 2026

Polisi Tangkap Pengedar Sabu di Perkebunan Sawit Ukui, Amankan 26 Paket


Kamis, 15 Januari 2026

Ribuan Petani Rokan Hulu Tumbuh dan Berkembang bersama PTPN IV Regional III


Kamis, 15 Januari 2026

Jabat Kapolres Inhu, AKBP Eka Ariandy Putra Ingatkan Jaga Bumi dan Alam


Kamis, 15 Januari 2026

Cegah C3, Polsek Tanah Putih Laksanakan Patroli Rutin di Wilayah Perbankan


Kamis, 15 Januari 2026

SKK Migas Sumbagut Sambut AMSI Riau, Dorong Literasi Publik Sektor Migas