Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Puncak HUT ke 19 Mal SKA Pekanbaru Dimeriahkan Artis Virzha

Riauterkini-PEKANBARU-Salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Kota Bertuah, Mal SKA Pekanbaru menggelar berbagai acara menarik dan menghibur untuk memperingati HUT ke 19. Mengusung tema Brighteen, puncak acara yang akan berlangsung pada 26 Oktober 2024 juga dipastikan semakin meriah dengan penampilan artis Ibukota, Virzha.

Asisten Direktur Utama PT Citraciti Pacific (Mal SKA), Arcin Senggana menjelaskan pihaknya tetap komit untuk menyenangkan para pengunjungnya dengan menggelar acara menarik sempena HUT ke 19 tersebut. Kemudian juga melakukan pengundian Grand Prize program Shop and Win SKA Family Card Periode XV, 28 Oktober 2023 - 22 Oktober 2024 dengan hadiah utama satu unit mobil Honda B-RV yang juga akan dilaksanakan di hari puncak nanti.

"Batas penukaran struk belanja periode XV sampai tanggal 22 Oktober 2024 ini. Untuk poin yang tidak ditukarkan pada tanggal tersebut secara otomatis akan hangus," ujarnya kepada riauterkini.com, Selasa (22/10/24).

Menurut Arcin, selain Grand Prize mobil, tersedia juga hadiah menarik lain bagi pemenang Shop and Win SKA Family Card Periode XV yang akan diundi nantinya. Yakni 1 paket voucher belanja Mal SKA senilai Rp 19.000.000,- 2 paket voucher belanja Mal SKA masing-masing senilai Rp 8.000.000,-. Kemudian 3 paket voucher belanja masing-masing senilai Rp 5.000.000,-, 5 paket voucher belanja masing-masing Rp 3.000.000,- dan 8 paket voucher belanja masing masing Rp1.500.000,-.

Dia menuturkan, setiap weekend selama Oktober juga digelar kegiatan seperti SKA Run 5 K, donor darah, CSR, Cosplay, K-Pop Dancer, senam pagi dan malam puncaknya akan di hibur oleh artis tenama Virzha dengan lagu hits nya Akulah LelakiMu yang tak asing lagi di telinga penggemarnya.

"Kita berharap pengunjung Mal SKA bisa menikmati seluruh rangkaian acara kita, karena kita sengaja menghadirkan acara ini semata untuk menghibur pelanggan setia kita," sebut Arcin sembari menambahkan bahwa saat ini okupansi dari pengunjung mal sudah mencapai 90 persen dan saat ini sudah ada penambahan brand yang baru buka seperti Lacoste, beard papa, Haraku Ramen, Gurih Nusantara, Laoban Kopitiam, Gudeg Mbah Putri, sehingga dapat menjadi banyak pilihan bagi pengunjung mal

Selain bertambahnya brand-brand baru, kata dia lagi, saat ini SKA juga diramaikan dengan tenant-tenant yang bakal hadir seperti Rejuve, Crocs, New era, Steve madden, Funworld bowling, Bingxue, Anubis adrenalin dan Sport Station New. ***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Rabu, 31 Desember 2025

Amankan Pergantian Tahun, Polsek Ukui Gencarkan Patroli Kamtibmas


Rabu, 31 Desember 2025

Wabup Kuansing Himbau Supir Manfaatkan Pos Nataru


Rabu, 31 Desember 2025

Hadiri Doa Bersama, Wabup Hendrizal Bangun Soliditas Elemen Masyarakat Inhu


Rabu, 31 Desember 2025

Banjir di Riau: Lima Daerah Terdampak, Siak dan Bengkalis Masih Berstatus Tergenang


Rabu, 31 Desember 2025

Ekspose Kinerja 2025, Kejari Inhil Selamatkan Rp1, 6 Miliar Uang Negara


Rabu, 31 Desember 2025

Bupati Pelalawan Lantik 3.816 PPPK


Rabu, 31 Desember 2025

P2025, Polda Riau Selamatkan 185 Korban Perdagangan Manusia


Rabu, 31 Desember 2025

Hadirkan Promo 12.12 Joy in Us, Vivo V60 Series Siap Temani Beragam Momen Seru di Tahun Baru


Rabu, 31 Desember 2025

Rilis Akhir Tahun, Polres Pelalawan Klaim Tuntaskan Seluruh Kasus Menonjol Selama 2025


Rabu, 31 Desember 2025

Kabut Tebal Ganggu Jadwal Penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru


Selasa, 30 Desember 2025

Diikuti 500 Pembalap, Sekda Kuansing Buka Dragbike Championship Pemuda Pancasila


Selasa, 30 Desember 2025

Tutup Tahun, Kejari Kuansing Paparkan Capaian Kinerja Sepanjang 2025


Selasa, 30 Desember 2025

Refleksi 2025, LAMR Tatap 2026 dengan Optimisme dan Kerja Nyata


Selasa, 30 Desember 2025

Agenda Pemberhentian Direksi PT SPR Hari Ini Diduga Sengaja Dihilangkan


Selasa, 30 Desember 2025

Polres Inhil Konferensi Pers Gelar Refleksi Akhir Tahun 2025


Selasa, 30 Desember 2025

3.821 PPPK Paruh Waktu Pelalawan Siap Dilantik Besok


Selasa, 30 Desember 2025

Operasi Lilin Lancang Kuning 2025, Polsek Tanah Putih Tingkatkan Patroli


Selasa, 30 Desember 2025

Lima Daerah di Riau Terdampak Banjir, Begini Kondiainya


Selasa, 30 Desember 2025

Dua Pintu Spillway PLTA Koto Panjang Dibuka Setinggi 50 Cm


Selasa, 30 Desember 2025

Polisi Bongkar Peredaran Bawang Ilegal Senilai Puluhan Ton di Pelalawan