Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Fatiya Lisa Amanda dan Marzuliandra Dinobatkan Lulusan Terbaik Wisuda Sarjana ke 27 Umri

Riauterkini-PEKANBARU-Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) menggelar Sidang Senat Terbuka Wisuda ke 27, Sarjana dan Diploma III di Kampus Utama Umri di Jalan Tuanku Tambusai, Sabtu (26/10/24). Sebanyak 991 wisudawan/i pun akhirnya dikukuhkan pada prosesi wisuda tersebut.

Dari 991 lulusan itu, lulusan terbaik diraih oleh mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Keduanya adalah Fatiya Lisa Amanda Prodi D3 Keuangan dan Perbankan dengan IPK 3,87 serta Marzuliandra Kurniawan Prodi S1 Akuntansi dengan IPK 3,95. Menurut Rektor Umri, Dr Saidul Amin, ratusan wisudawan/i yang dikukuhkan tersebut mayoritasnya merupakan angkatan 2020 atau disebut pula Angkatan Corona karena pandemi Virus Covid-19 melanda dunia dan juga Indonesia saat itu.

Saidul menilai, meski kala itu para mahasiswa Angkatan Corona tersebut mengikuti proses belajar secara daring dan sangat jarang tatap muka langsung, namun hal itu tak menyurutkan semangat para mahasiswa untuk meraih gelar sarjana di Umri.

"Jadilah manusia yang terus bertakwa kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa, berbaktilah kepada orang tua karena jasa mereka tak akan bisa dibalas walau dengan darah dan air mata. Serta jadilah duta Muhammadiyah di alam nyata dan jaga nama baik Umri," pesan Saidul kepada 991 lulusan yang telah dikukuhkan pada prosesi wisuda ke 27 tersebut.

Pada sidang senat itu, Saidul juga mengatakan Umri semakin berkembang pesat. Sebab Umri sudah memiliki 32 program studi dan profesi baik diploma, sarjana dan magister. Kondisi tersebut, kata dia lagi, membuktikan bahwa Umri berkomitmen untuk menciptakan SDM dalam pembangunan Riau dan Indonesia.

Sementara itu, Ketua BPH Umri, Prof M Nazir menjelaskan, tahun 2024 ini Umri pun telah membangun sejumlah gedung baru yakni Gedung Fakultas Kedokteran, Gedung Tajdid Center, Gerbang Peradaban, Kawasan Ekoriparian serta Gedung Rusunawa. Sedangkan untuk tahun 2025 nanti, masih ada sejumlah proyek pembangunan gedung baru di Umri

"Perkembangan pembangunan di Umri cukup pesat, tujuannya untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi mahasiswa kita. Semoga makin banyak anak-anak Riau yang kuliah di Umri. Pada tahun 2025 nanti, akan ada lagi pembangunan gedung baru seperti Gedung Mahmud Marzuki Tower dengan 9 lantai, gedung auditorium berkapasitas lebih dari 3.000 orang serta pembangunan Rumah Sakit Pendidikan Umri yang seluruh dananya bersumber dari zakat masyarakat," tandasnya.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Kamis, 29 Januari 2026

Sejak Hari Pertama Bencana, PTPN IV PalmCo Konsisten Dampingi Pemulihan Aceh Tamiang


Kamis, 29 Januari 2026

Polres Pelalawan Tetapkan Oknum Anggota DPRD dari Golkar Tersangka Penggunaan Ijazah Orang Lain


Kamis, 29 Januari 2026

Polres Bengkalis Tangkap Penghubung Jaringan Narkoba


Kamis, 29 Januari 2026

Kapolsek Ukui Hadir, Proses Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Tertib dan Kondusif


Kamis, 29 Januari 2026

Hadir Perdana di Pekanbaru, BBW Indonesia Perluas Gerakan Literasi dengan Jutaan Buku Internasional Berkualitas dan Harga Terjangkau


Kamis, 29 Januari 2026

Terlibat Narkoba, 12 Personel Polda Riau Dipecat


Kamis, 29 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Polres Rohil Gelar Apel Kesiapsiagaan


Kamis, 29 Januari 2026

Awak Media Bakal Dilibatkan Dalam Giat TMMD Untuk Publikasi


Kamis, 29 Januari 2026

Diutus Plt Gubri, 40 Personel Satpol PP Riau Kembali Jalankan Misi Kemanusiaan ke Aceh Tamiang


Kamis, 29 Januari 2026

Gerakkan Pola Hidup Sehat Bupati Kuansing Main Bola Kaki Bersama Pejabat


Kamis, 29 Januari 2026

BRK Syariah Dukung Pembahasan Ranperda Penyertaan Modal Bersama DPRD Riau


Kamis, 29 Januari 2026

Berikut ASN yang Dinilai Layak Duduki Lima Jabatan Kepala Dinas Pemkab Bengkalis


Kamis, 29 Januari 2026

Plt Gubri Gandeng Forkopimda Perkuat Strategi Antisipasi Karhutla


Kamis, 29 Januari 2026

Tembus Rp7 M, 10 Persen Pelanggan Perumdam Bengkalis Masih Nunggak Tagihan


Kamis, 29 Januari 2026

Bupati Kuansing, Hadiri Wisuda Tajfis MTsN 1 Pangean


Rabu, 28 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Bhabinkamtibmas Polsek Tanah Putih Laksanakan Patroli Lahan Warga


Rabu, 28 Januari 2026

Direksi dan Manajemen BRK Syariah Kunjungi Rumah Duka, Serahkan Santunan untuk Keluarga Almarhumah Siti Hajar Harahap


Rabu, 28 Januari 2026

Perda MHA Disahkan, Bupati Bakal Lakukan Kajian Mendalam Permendagri Nomor 10


Rabu, 28 Januari 2026

Penjabaran RPJMD, Sekdakab Kuansing Bentuk Tim RKPD


Rabu, 28 Januari 2026

Kisah Pemanen Terbaik PTPN IV di Riau, Keluarga Jadi Motivasi Capai Prestasi