Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Polres Kuansing Rutin Pengecekan Preventif Pengamanan Kantor Bawaslu Kuansing Sempena OMP LK 2024

Riauterkini - TELUKKUANTAN - Dalam Rangka Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024, Polres Kuantan Singingi melaksanakan apel pengecekan preventif pengamanan di Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kuansing pada Selasa pagi (29/10/2024). Apel tersebut bertujuan untuk memastikan kesiapan personel dalam mengamankan seluruh kegiatan di Kantor Bawaslu menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

Apel pengamanan yang dimulai pada pukul 07.30 WIB dihadiri oleh sejumlah personel Polres Kuansing yang tergabung dalam tim pengamanan Bawaslu. Tim pengamanan dipimpin oleh Ipda Erfi Jonsons selaku Katim Pam (Kepala Tim Pengamanan), didampingi oleh tujuh personel lainnya, yaitu Aiptu FD Simanjuntak, Bripka Romi Mardian Tomi, Bripka Gandu Oktoberiza, Brigadir Prasetyo, Brigadir Amir Husin, S.H, Briptu Silja Gandi dan Bripda Ernesto W. Panjaitan.

Dalam apel tersebut, Ipda Erfi Jonsons memberikan beberapa arahan penting kepada seluruh personel yang terlibat. Ia menyampaikan apresiasinya kepada rekan-rekan yang telah menjalankan tugas sesuai dengan perintah dalam surat perintah pengamanan (sprin) di Kantor Bawaslu. Ipda Erfi menegaskan bahwa pelaksanaan tugas pengamanan di Kantor Bawaslu merupakan bagian penting dari upaya menjaga keamanan dan kelancaran proses pemilu di Kabupaten Kuansing.

Salah satu poin penting dalam arahan tersebut adalah pentingnya melaporkan setiap kegiatan yang berlangsung di Kantor Bawaslu secara cepat dan tepat. "Untuk pelaksanaan tugas, agar segera melaporkan apapun kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Bawaslu guna percepatan monitoring oleh pimpinan," kata Ipda Erfi Jonsons. Hal ini diharapkan dapat mempermudah pimpinan dalam melakukan pengawasan dan mengambil langkah-langkah preventif jika diperlukan.

Selain itu, Ipda Erfi juga mengingatkan seluruh personel untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam bertugas. Ia menekankan pentingnya menjaga kehati-hatian dan berkoordinasi dengan baik jika ada keperluan mendesak selama pelaksanaan pengamanan. "Jika ada keperluan yang sangat mendesak, koordinasi dengan saya sebagai Katim," tambahnya.

Dalam arahan penutup, Ipda Erfi Jonsons memotivasi seluruh personel untuk tetap menjaga semangat dan kekompakan selama menjalankan tugas pengamanan. "Tetap semangat dan jaga kekompakan, saling tolong-menolong dalam bertugas," ujarnya.

Kapolres Kuantan Singingi AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., menyampaikan"Seluruh personel yang ditugaskan di Kantor Bawaslu Kabupaten Kuansing diharapkan dapat melaksanakan tugas pengamanan dengan optimal. Langkah ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi terhadap potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi selama berlangsungnya tahapan Pilkada, termasuk dalam hal pengawasan dan pengawalan proses administrasi maupun kegiatan yang diselenggarakan oleh Bawaslu," ujar Kapolres.

Polres Kuansing, melalui Satgas pengamanannya, berkomitmen untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif, serta terus melakukan monitoring secara ketat di seluruh kantor lembaga pemilihan di Kabupaten Kuantan Singingi. Selain itu, Polres Kuansing juga menginstruksikan agar setiap perkembangan atau peristiwa yang terjadi selama pengamanan di Kantor Bawaslu dapat dilaporkan secara cepat dan tepat kepada pimpinan untuk memudahkan koordinasi dan tindakan lanjutan jika diperlukan.

Apel pengamanan selesai dilaksanakan pada pukul 07.51 WIB. Selama kegiatan berlangsung, situasi di sekitar Kantor Bawaslu Kabupaten Kuansing terpantau aman dan kondusif. Tidak ada insiden atau kejadian yang mengganggu jalannya apel maupun tugas pengamanan.

Kegiatan pengecekan preventif dan pengamanan di Kantor Bawaslu Kuansing merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024, yang difokuskan pada pengamanan tahapan Pilkada serentak di seluruh wilayah Kabupaten Kuansing. Polres Kuansing terus berkomitmen untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, serta menjaga kelancaran seluruh proses pemilu yang berlangsung.

"Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 akan terus berlangsung hingga selesainya seluruh tahapan Pilkada, dengan pengamanan yang lebih intensif di lokasi-lokasi strategis seperti KPU dan Bawaslu. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kesiapsiagaan Polri dalam menjaga keamanan, terutama selama masa-masa krusial pemilihan," tandas Kapolres.*** (rls/Polres Kuansing)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Sabtu, 10 Januari 2026

Silaturahmi dengan Tokoh Kuansing, PWI Diminta Profesional dalam Kontrol Sosial


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Ukui Tingkatkan Keamanan Lingkungan Lewat Patroli dan Pendekatan Warga


Sabtu, 10 Januari 2026

Ingin Generasi Muda Punya Kualitas, DPD NasDem Siak Gelar "Remaja Bernegara"


Sabtu, 10 Januari 2026

Polisi Amankan 2 Pelaku Ilog dan Sita Puluhan Tual Kayu di Langgam


Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi


Jumat, 09 Januari 2026

Meledak di Inhu, PT TGI Jamin Keamanan dan Keselamatan Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

PWI Bengkalis Salurkan Donasi Kemanusiaan bagi Korban Bencana di Sumatra


Jumat, 09 Januari 2026

Rencanakan Penambahan SMK TBSM di 2026, Capella Honda Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi di Riau