Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Satnarkoba Polres Siak Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Ajak Pelajar SMAN 2 Dayun Sukseskan Pilkada

Riauterkini-SIAK - Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pilkada Damai 2024, Satnarkoba Polres Siak menggelar Forum Group Discussion (FGD) terkait pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkotika dan prekursor (P4GN).

Acara berlangsung di Aula SMA 2 Dayun, Kabupaten Siak, Kegiatan yang bertujuan sebagai langkah preventif terhadap peredaran gelap narkotika, yang dikhawatirkan dapat mengganggu ketertiban masyarakat ini dimulai pukul 10.00 WIB, Rabu (30/10/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasat Resnarkoba Polres Siak, AKP Tony Armando, S.E., bersama Anggota Satnarkoba Polres Siak, Brigadir Febriansyah dan Bripda Nadia Aprilia Marpaung. Selain itu, kegiatan turut dihadiri Kepala Sekolah SMA 2 Dayun, Eko Satriyono, S.Pd., serta guru Ros Intan Siburian. Sebanyak 120 siswa juga ikut serta dalam diskusi ini, dengan harapan dapat menumbuhkan pemahaman akan bahaya narkoba sejak usia dini.

AKP Tony Armando, S.E., menyampaikan materi tentang bahaya narkotika serta dampaknya terhadap generasi muda dan masyarakat secara umum. Dalam paparannya, ia menegaskan pentingnya sinergi antara kepolisian, pihak sekolah, dan siswa dalam memberantas penyalahgunaan narkoba.

"Penyalahgunaan narkotika harus diberantas dari akar, dan kita semua bertanggung jawab untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan bebas narkoba, terutama di tahun politik ini," ujar AKP Tony Armando.

Selama diskusi, para peserta diberi kesempatan untuk bertanya langsung mengenai pencegahan narkoba. Beberapa siswa dengan antusias menyampaikan pertanyaan dan pandangan mereka terkait peredaran narkoba yang semakin meresahkan. Selain itu, imbauan untuk selalu waspada terhadap lingkungan sekitar dan menghindari pengaruh negatif turut ditekankan oleh para narasumber.

Acara yang berakhir pada pukul 12.00 WIB ini berlangsung dengan lancar dan dalam situasi yang aman dan kondusif. "Dengan kegiatan FGD ini, diharapkan para siswa sebagai generasi muda dapat berperan aktif dalam menjaga lingkungan bebas dari narkoba serta turut mendukung terwujudnya Pilkada yang damai dan aman di Kabupaten Siak. " Tutup AKP Tony Armando.***(Adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis

Gubri Abdul Wahid Kunker di Kawasan Industri Desa Buruk Bakul Bengkalis.

Galeri
Senin, 17 Maret 2025

Galeri,
Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar

Sambut Kapolda Riau Baru, Wagubri Hadiri Prosesi Adat Tepuk Tepung Tawar. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Gubri Abdul Wahid Dukung Penuh Pengembangan Kawasan Industri Bukit Batu

Gubri optimis pengembangan kawasan industri Bukit Batu. Wahid juga ubah nama jawasan industri ini yang sebelumnya bernama Buruk Bakul.

Advertorial
Jumat, 21 Maret 2025

Advertorial,
Safari di Dumai, Gubri Abdul Wahid Serahkan CSR BRK Syariah untuk Dua Masjid

Gubernur Riau Abdul Wahib Safari Ramadhan ke Dumai. Menyerahkan Bantuan CSR BRK Syariah untuk dua masjid.

Galeri
Rabu, 12 Maret 2025

Galeri,
Pemprov Riau Gelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 202 -2029, Berikut Tujuannya

Pemprov Riau menggelar Forum Konsultasi Publik RPJMD Provinsi Riau 2025-2029, berikut galeri fotonya.

Advertorial
Kamis, 20 Maret 2025

Advertorial,
Bersama PT Riau Petroleum, Gubri Wahid Wujudkan Mimpi Anak Yatim dan Dhuafa Belanja Baju Lebaran di Du

Bahagianya anak yatim dan dhaufa dapat berbelanja baju lebaran. Lebih bahagia lagi, mereka ditemani langsung orang nomor satu Riau.

Berita Lainnya

Rabu, 26 Maret 2025

IKA UIR Berbagi Berkah Ramadhan, Santuni Anak Yatim di Panti Asuhan YLBMI


Rabu, 26 Maret 2025

Wali Kota Agung: Gaji Honorer Pemko Pekanbaru Sudah Dibayar, Laporkan Segera Jika Ada yang Tertunda!


Rabu, 26 Maret 2025

Wali Kota Pekanbaru Minta Kalau Ada Gaji Honorer Belum Terima Segera Laporkan


Rabu, 26 Maret 2025

Keceriaan Ramadhan Bikers Honda Vario 160 di Pekanbaru, Bagi Sembako, Ngabuburit hingga Bukber


Rabu, 26 Maret 2025

Wujudkan Pekanbaru Bersih, Camat Kulim Bersama TNI Polri Sisir dan Tutup TPS Ilegal


Rabu, 26 Maret 2025

Patroli Blue Light Polsek Tanah Putih Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Bulan Ramadhan


Rabu, 26 Maret 2025

Plt Pengurus PWI Dumai Serahkan Bingkisan ke Janda Wartawan


Rabu, 26 Maret 2025

Kelancaran Lalu Lintas dan Keamanan Terjaga, Polsek Ukui Aktif Patroli di Pasar Ramadhan


Rabu, 26 Maret 2025

Mudik Aman, Wali Kota Agung Nugroho Ingatkan Warga Pekanbaru Cek Keamanan Rumah Sebelum Berangkat


Rabu, 26 Maret 2025

PT EMP Energi Riau Santuni Ratusan Anak Yatim di Indragiri Hulu dan Pelalawan


Rabu, 26 Maret 2025

Mobil Pajero Sport Terbakar di Tol Pekanbaru - Bangkinang


Rabu, 26 Maret 2025

Kejari Inhil Geledah Kantor Dinas PUTR, Terkait Dugaan Korupsi Proyek Jalan Sanglar- Pulau Kijang Tahun 2023


Rabu, 26 Maret 2025

Peduli, Koperasi Perkebunan Soko Jati Kembali Santuni Anak Yatim Rp85 Juta


Rabu, 26 Maret 2025

Defisit Anggaran, Pemkab Kuansing Ajukan Pembiayaan Rp50 Miliar ke BRK Syariah untuk Bayar THR Pegawai


Rabu, 26 Maret 2025

Tekan Inflasi, BLJ Bengkalis Salurkan 10.000 Paket Bapokting Gratis


Selasa, 25 Maret 2025

Wako Agung Perintahkan TPP dan THR ASN Dicairkan Hari Ini 100 Persen


Selasa, 25 Maret 2025

IKKKM Bengkalis Tebar Kebaikan, Puluhan Yatim dan Dhuafa Bahagia


Selasa, 25 Maret 2025

Tandatangani Akad Bersama BRK, Bupati Pastikan TPP dan THR Pegawai Dibayar Sebelum Lebaran


Selasa, 25 Maret 2025

Tunaikan Nazar Menang Pilkada, Relawan Afni Z-Syamsurizal Berjalan Kaki Sungai Apit-Siak


Selasa, 25 Maret 2025

Komit, Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Perintahkan TPP dan THR ASN Dicairkan Semuanya