Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Sudah Terbukti Berbuat, Masyarakat Rohul Tetap Pilih Syamsuar - Mawardi

Riauterkini - ROKAN HULU - Menjelang pemilihan gubernur Riau yang semakin dekat, dukungan masyarakat Rokan Hulu (Rohul) semakin kuat terhadap pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Riau nomor urut 3 Syamsuar-Mawardi (Suwai) sebagai calon pemimpin yang paling teruji. Banyak pendukung yang menyatakan bahwa kepemimpinan Drs H Syamsuar, M.Si memiliki pengalaman dan rekam jejak yang jelas dalam memimpin, berbeda dengan calon lainnya yang masih dalam tahap coba-coba.

Menurut tokoh masyarakat, Rohul H. Sari Antoni, SH., MM, Pak Syamsuar dikenal sebagai sosok yang konsisten dalam setiap kebijakannya serta mampu menstabilkan berbagai situasi yang kompleks. Hal ini dianggap menjadi keunggulan yang dibutuhkan untuk menghadapi tantangan ke depan.

“Jangan ragu-ragu tetapkan pilihan kita kepada Paslon nomor urut 3 Syamsuar-Mawardi Karena beliau telah teruji dan yang lain masih coba-coba.Dengan pengalaman yang dimiliki, Pak Syamsuar sudah menunjukkan komitmen dan hasil nyata. Kami butuh pemimpin yang tidak hanya mencoba-coba, tetapi sudah terbukti,” ujar Sari Antoni dihadapan ribuan masyarakat Rohul kampanye dialogis Cagubri Drs H Syamsuar, M.Si di lapangan lapangan bola kaki Sultan Zainal Abidin Rantau Kasai, Ahad (10/11/24).

Dukungan terhadap Paslon Suwai semakin menguat di berbagai daerah, memperlihatkan betapa tingginya kepercayaan masyarakat Riau pada pemimpin yang telah berpengalaman. Masyarakat berharap bahwa kepemimpinan Suwai mampu membawa perubahan signifikan dan berkelanjutan bagi masa depan Riau.

Syamsuar yang didampingi oleh sejumlah tokoh masyarakat setempat disambut antusias oleh ribuan masyarakat yang sudah menunggunya. Ia menyoroti pentingnya pembangunan jalan untuk mendukung aktivitas perkebunan sawit masyarakat, sekaligus mempermudah akses masyarakat ke berbagai layanan dasar seperti pendidikan dan kesehatan.

“Salah satu fokus utama kami adalah memperbaiki infrastruktur jalan di wilayah pedesaan agar aktivitas ekonomi masyarakat, khususnya di sektor perkebunan, agar produksi perkebunan masyarakat mudah diangkut," ujar Syamsuar.

Perhatian Cagubri Nomor urut 3 ini pada sektor perkebunan kelapa sawit telah dibuktikannya. Harga sawit petani di Riau sudah diperkuat oleh peraturan Gubernur Riau Nomor 77 Tahun 2020 tentang harga tandan buah sawit (TBS).

Jika sebelumnya harga TBS di Riau mengalami fluktuasi atau naik turun, kini sudah stabil dan masyarakat sudah merasakannya. Untuk itu Ia, menekankan pentingnya pembangunan berkelanjutan di sektor perkebunan sawit yang menjadi tulang punggung perekonomian masyarakat setempat.

Selain itu Paslon Suwai ini telah menyiapkan 15 Komitmen kerja 5 tahun kedepan. Didalam 15 Komitmen kerja itu Paslon Suwai akan membangunkan Wifi Gratis di Setiap Desa di Provinsi Riau dan dokter Spesialis Kandungan dan penyakit dalam di setiap Puskesmas di setiap kecamatan di Provinsi Riau. ***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Selasa, 18 Nopember 2025

Bahas Percepatan Penyelesaian Tumpang Tindih Lahan dalam Revisi RTRW Riau, Bapemperda Konsultasi ke Kementerian Kehutanan RI

Bahas Percepatan Penyelesaian Tumpang Tindih Lahan dalam Revisi RTRW Riau, Bapemperda Konsultasi ke Kementerian Kehutanan RI

Berita Lainnya

Kamis, 20 Nopember 2025

Anggota DPR RI Syahrul Aidi Harapkan Kementerian Komdigi Atasi Blankspot Sinyal di Riau


Kamis, 20 Nopember 2025

Dikepung Ribuan Pendemo Protes PKH, Jalan Depan Kejati Riau Ditutup


Kamis, 20 Nopember 2025

Pemko Pekanbaru Segera Tata Ulang Kawasan MPP, Mulai Dibangun April 2026


Kamis, 20 Nopember 2025

Syahrul Aidi Pimpin BKSAP DPR, Tegaskan Peran Indonesia di Forum Internasional


Kamis, 20 Nopember 2025

Kunjungi Inhu, Kapolda Riau Hijaukan Tepian Sungai Indragiri


Kamis, 20 Nopember 2025

Dilantik Bupati Ade, Zulfahmi Adrian Resmi Jabat Sekda Inhu


Rabu, 19 Nopember 2025

Waduk Wonosari Krisis, Perumda Tirta Terubuk Bengkalis Aktifkan IPA B untuk Jaga Distribusi Air Tetap Normal


Rabu, 19 Nopember 2025

Festival Sagu Masyarakat Adat Sentani Promosikan Pengolahan Sagu Inovatif


Rabu, 19 Nopember 2025

Apa Kabar Lanjutan Rumah Dinas Pemprov Riau Bersegel KPK


Rabu, 19 Nopember 2025

KPK Periksa Sekdaprov Serta Enam Pejabat Terkait Kasus Korupsi


Rabu, 19 Nopember 2025

Polres Kuansing Maafkan Pelaku Perusakan Mobil Polisi Saat Penertiban PETI di Cerenti


Rabu, 19 Nopember 2025

Tingkatkan Kesiapsiagaan Personel, Polres Rokan Hilir Gelar Simulasi Sispam Mako dan Sispam Kota


Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026


Rabu, 19 Nopember 2025

Ops Zebra LK 2025, Satlantas Pelalawan Juga Beri Bibit Pohon untuk Pengendara


Rabu, 19 Nopember 2025

Kapolres Kampar Jamin Proses Penerimaan Bintara Brimob Bersih dan Transparan


Rabu, 19 Nopember 2025

Patroli Singkat, Polsek Ukui Pastikan Situasi Wilayah Tetap Kondusif


Rabu, 19 Nopember 2025

Tri Wenita, AgenBRILink Hadirkan Layanan Jemput Bola Permudah Transaksi Warga


Rabu, 19 Nopember 2025

Bukti Konsistensi Layanan Gas Bumi, FSRU Lampung Terima Kargo LNG ke-20


Rabu, 19 Nopember 2025

Diresmikan Kapolda Riau, SPPG Polres Inhu Siap Sediakan 1153 Paket MBG


Rabu, 19 Nopember 2025

Melalui Rapimprov 2025, Kadin Riau Prioritaskan Upaya Mensukseskan Program Quick Wins