Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Lekat Dengan Dunia Kreatif, Suta Pranawijaya Raih ASN Berprestasi Riau 2024

Riauterkini - PEKANBARU – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) pada Jumat (29/11/2024), Provinsi Riau kembali menghadirkan kabar membanggakan dari jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN).

Penghargaan ASN Berprestasi tahun ini menjadi sorotan utama, menampilkan individu-individu yang berdedikasi dan berinovasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Salah satu sosok inspiratif yang menerima penghargaan tersebut adalah Suta Pranawijaya, seorang ASN yang tumbuh dan berkembang melalui berbagai komunitas dan organisasi.

Sejak masa sekolah, Suta telah menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat melalui aktivitas di Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Pelajar Islam Indonesia (PII).

Sebagai ketua organisasi, ia sukses mengadakan berbagai acara kreatif dan memenangkan sejumlah kompetisi keagamaan.

Semangatnya dalam melestarikan budaya dan nilai-nilai Melayu terlihat jelas dalam tugas sehari-hari sebagai Kepala Sub Bagian Materi Pidato di Biro Humas. Suta konsisten menyematkan Tunjuk Ajar Melayu karya Tenas Effendy dalam setiap penyusunan pidato, termasuk pantun yang memperkaya tradisi adat.

Tak hanya itu, Suta juga berperan aktif di Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau dan komunitas kreatif Pekanbaru Heritage Walk (PHW). Salah satu kontribusi besarnya adalah mengubah wajah Kampung Bandar menjadi Kampung Mural bertema budaya Melayu.

Dalam proyek ini, ia turut mengenalkan mural bertema bahasa lokal Bahasa Pokan di pintu masuk kawasan wisata tersebut, yang bertujuan meningkatkan kunjungan wisatawan serta perekonomian masyarakat setempat.

Saat ini, Suta bertugas di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Riau. Ia dikenal sebagai pelopor dalam memperkenalkan teknologi Eye Control untuk anak-anak penyandang disabilitas pada workshop sekolah inklusi di Dumai. Teknologi ini memungkinkan penggunanya mengoperasikan layar hanya dengan pandangan mata, menciptakan terobosan besar yang disambut hangat oleh para guru.

Dunia kreatif menjadi salah satu hal yang sangat lekat dengan Suta. Sebagai penggemar fotografi, ia kerap menjelajahi keindahan alam Indonesia sambil berbagi inspirasi melalui kelas-kelas motivasi.

Suta juga aktif sebagai relawan di Kelas Inspirasi, mendorong anak-anak untuk bermimpi besar dan mengejar cita-cita di bidang kreatif seperti fotografi, arsitektur, dan konten digital.

Dalam sambutannya saat menerima penghargaan, Suta mengungkapkan rasa syukurnya.

"Penghargaan ini saya tujukan untuk Bapak dan Almarhumah Ibu. Didikan mereka yang lembut namun tegas membawa saya hingga ke tahap ini. Semoga momen ini memotivasi teman-teman ASN lainnya untuk terus mengembangkan kompetensi. ASN harus memiliki multi-kompetensi sekaligus menjadi spesialis generalis," ujarnya.

Pada Oktober lalu, Suta juga menerima Penghargaan Bhayangkara dari Polda Riau bertepatan dengan HUT Bhayangkara ke-72.

Ia menjadi satu-satunya ASN yang dianugerahi penghargaan tersebut di antara jajaran TNI dan Polri, sebuah pencapaian yang membanggakan bagi Pemerintah Provinsi Riau sekaligus inspirasi bagi ASN lainnya.

Dengan dedikasi dan inovasi yang diusung, Suta Pranawijaya tidak hanya menjadi teladan bagi ASN, tetapi juga penggerak perubahan di Bumi Melayu Lancang Kuning.***(mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 15 Mei 2025

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030.

Galeri
Sabtu, 14 Juni 2025

Galeri, DPRD Inhil Gelar Rapat Paripurna Milad ke-60 Inhil: Momentum Introspeksi dan Percepatan Pembangunan

Galeri, DPRD Inhil Gelar Rapat Paripurna Milad ke-60 Inhil: Momentum Introspeksi dan Percepatan Pembangunan.

Advertorial
Kamis, 08 Mei 2025

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam.

Advertorial
Rabu, 07 Mei 2025

Wakil Bupati Inhil Yuliantini Lepas Jamaah Calon Haji 2025

Wakil Bupati Inhil Yuliantini Lepas Jamaah Calon Haji 2025.

Galeri
Rabu, 21 Mei 2025

Galeri Foto Gubri Temui Menpora RI, Komitmen Maksimalkan Pengelolaan Venue Eks PON di Riau

Gubri Abdul Wahid menemui Menpora. Bersama berkomitmen maksimalkan pengelolaan veneu eks PON Riau.

Advertorial
Selasa, 06 Mei 2025

Bupati Inhil Temui Sekjen Kementan, Bahas Penguatan Sektor Pertanian, Perkebunan, dan Peternakan

Bupati Inhil Temui Sekjen Kementan, Bahas Penguatan Sektor Pertanian, Perkebunan, dan Peternakan.

Berita Lainnya

Selasa, 17 Juni 2025

40 Tahun Kiprah Pengacara, Kapitra Ampera Pernah Gemparkan Pusat Soal Riau Merdeka


Selasa, 17 Juni 2025

Menjaga Marwah Negeri, Polsek Ukui Gencarkan Patroli Edukatif


Selasa, 17 Juni 2025

Silaturrahim Bersama Awak Media, Kejari Bengkalis Naik Status Kelas I


Selasa, 17 Juni 2025

Gubri Sapa Bupati Siak: Adik Bungsu


Selasa, 17 Juni 2025

Dendam Lama, Mantan Kades di Inhil Ini Bacok Mantan Sekdes


Selasa, 17 Juni 2025

Kades Lipai Bulan Desak PT Serikat Putra Salurkan CSR, Ancam Gelar Aksi


Selasa, 17 Juni 2025

Wabup Pelalawan Terima Gelar Adat Timbalan Datuk Seri Setia Amanah dari LAMR


Selasa, 17 Juni 2025

Bhabinkamtibmas Sintong Pusaka Imbau Warga dan Aparat Desa Cegah Karhutla di Tanah Putih


Selasa, 17 Juni 2025

Honda Exclusive At HEAT Meriahkan Tembilahan dengan Segudang Hiburan dan Promo Spesial


Selasa, 17 Juni 2025

Sediakan 1.400 Lowker, Wali Kota Agung Nugroho Buka Pekanbaru Job Fair 2025


Selasa, 17 Juni 2025

PT Inti Indosawit Subur Tanam Perdana untuk Wujudkan Desa Sawit Mandiri di Simpang Perak Jaya, Pelalawan


Selasa, 17 Juni 2025

Bakar Hutan TNTN untuk Kebun Sawit, Dua Warga Ditangkap Polres Pelalawan


Selasa, 17 Juni 2025

Petani Sawit Ikuti Praktik Pembuatan Biochar dari Tandan Kosong Tajaam BPDP


Selasa, 17 Juni 2025

Batas Waktu Besok, Areal Seputaran MTQ Riau di Kota Bengkalis Harus Tertib dari PKL


Selasa, 17 Juni 2025

Dinas PUPR Kuansing Komit Lunasi Tunda Bayar ke Rekanan Rp46 Miliar


Selasa, 17 Juni 2025

Peringati HANI 2025, GMDM Riau dan Komunitas Driver Online Gelar Penyuluhan Bahaya Narkoba


Senin, 16 Juni 2025

Korban Diperas Belasan Juta, Polres Inhu Ungkap Kasus Love Scamming


Senin, 16 Juni 2025

Pimpinan Lapas Narkotika Kelas 1A Pekanbaru Jalin Silaturahmi dengan PWI Kota Pekanbaru


Senin, 16 Juni 2025

3 Pengurus KUD di Pelalawan Jadi Tersangka Korupsi Dana Sawit Rakyat Rp1,2 M


Senin, 16 Juni 2025

Iming-imingi Korban dengan Uang, Pria Bejat di Teluk Meranti Pelalawan Ini Cabuli 8 Bocah