Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Diikuti Puluhan Guru dan Pelajar, CDN Gelar Fevosh Regional Riau 2024

Riauterkini-PEKANBARU-Sebanyak 25 guru dan 25 pelajar dari 27 SMK mitra binaan dari PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Riau unjuk kemampuan dalam kompetisi Festival Vokasi Satu HATI (Fevosh) tingkat regional. Kompetisi itu sendiri diselenggarakan 2 hari, 28 dan 29 November kemarin.

Perwakilan yang berkompetisi tingkat regional merupakan peserta terbaik yang sebelumnya sudah diseleksi di tingkat sekolah. Dari puluhan pelajar di tiap sekolah yang tergabung dalam jurusan Teknik Bisnis Sepeda Motor (TBSM), nantinya akan mendapatkan 1 posisi terbaik untuk masuk ke dalam tingkat regional. Dari seleksi tingkat regional yang sudah selesai di selenggarakan selama dua hari tersebut, maka akan terpilih masing masing 1 pelajar dan guru yang akan berangkat ke tingkat nasional pada bulan Februari tahun 2025 mendatang.

Charles Fredrieck Simanjuntak selaku Section Head Technical Training PT CDN menuturkan, Fevosh 2024 itu sendiri mengusung tema Wujudkan SDM Unggul Melalui Technical Skill Contest. Kompetisi itu pun merupakan bagian semangat sinergi bagi negeri pada dunia pendidikan.

Menurut Charles, peserta didik dan para guru diuji dengan berbagai materi untuk mengetahui kapabilitas atau kemampuan mereka. Untuk para guru diuji dengan ujian teori, praktek meja, praktek ajar dan maintenance, sedangkan para pelajar diuji dengan ujian teori, praktek meja dan troubleshooting. Tidak sampai disitu, PT CDN nantinya juga memberikan pembekalan untuk para pemenang yang nantinya akan diberangkatkan ke tingkat nasional agar lebih siap dalam berkompetisi bersama peserta yang ada di seluruh Indonesia.

Sementara itu, pada puncak kegiatan Fevosh tingkat Regional, Jumat (29/11/24) kemarin, turut hadir Kepala bidang SMK Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Dr Arden Simeru Mkom dan tim. Para peserta kompetisi Fevosh pun diajak ke salah satu hotel ternama di Pekanbaru untuk makan bersama dan mengumumkan para pemenang.

"Kami bangga melihat semangat para kontestan dalam berkompetisi. Kami harap kegiatan ini meningkatkan kompetensi seluruh SMK binaan. Ini juga merupakan salah kegiatan bukti nyata Honda sinergi bagi negeri dalam meningkatkan kualitas SDM di dunia pendidikan. Siapapun pemenangnya, tetap semangat dan semoga bisa mengharumkan nama Riau di tingkat nasional," ujar Charles kepada riauterkini.com, Sabtu (30/11/24).

Sementara itu, Kabid SMK Dinas Pendidikan Prov Riau, Dr Arden Simeru turut mengucapkan terimakasihnya kepada Capella Honda karena sangat berkontribusi dalam dunia pendidikan untuk meningkatkan kualitas SDM. Dia juga mengimbau kepada SMK yang sudah tergabung dalam mitra Honda untuk lebih gigih meningkatkan Grade A menjadi A+ dan A+ menjadi TUK supaya para pelajar lulus langsung siap untuk bekerja di seluruh bengkel resmi Honda di Indonesia.

"Melalui semangat sinergi bagi negeri, semoga binaan Honda semakin bertambah dan para SMK membuka diri untuk mengambil peluang masuk kedalam dunia industri," singkatnya.

Berikut nama nama pemenang Fevosh tingkat Regional Riau. Kategori Guru yakni juara I diraih oleh Risky Kurniawan dari SMKN 1 Bangkinang, juara II diperoleh Yuliandri dari SMKN 1 Singingi Hilir dan juara III didapatkan oleh Arrijal Ridwansyah dari SMKN 1 Rambah. Sedangkan Kategori Pelajar yaitu juara I diperoleh Sulistio dari SMKN 3 Mandau, juara II Soleh Maruwan dari SMKN 1 Tuah Kemuning serta juara III dibawa pulang oleh Bayu Sukma dari SMKN 1 Pangkalan Lesung.

"Tangan saya dingin dan jantung berdetak kencang pada saat pengumunan dari 10 besar hingga 3 besar. Terimakasih untuk para dewan juri atas kepercayaannya kepada saya. Semua kita pemenang dan saya minta izin kepada rekan-rekan guru lainnya untuk SMKN 1 Bangkinang mewakili ke tingkat nasional. Mohon doa supaya saya bisa mengharumkan nama Riau," ujar Risky Kurniawan usai dinobatkan sebagai juara I Kategori Guru kompetisi Fevosh 2024 sekaligus perwakilan Riau di kompetisi yang sama di level nasional pada Februari 2025 mendatang.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 10 Nopember 2025

Diwakili Staf Ahli SDM, Bupati Inhil Hadiri Haul Tiga Syekh

Bupati Inhil Diwakili Staf Ahli SDM Hadiri Haul Syekh Abdul Qodir Al-jailani, Syekh Nawawi Berjan dan Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahab.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Senin, 10 Nopember 2025

Wabup Yuliantini Apresiasi Kiprah PMI, Ketua PMI Inhil Dorong Aktifkan PMR dan KSR

Wabup Yuliantini Apresiasi Kiprah PMI, Ketua PMI Inhil Dorong Aktifkan PMR dan KSR.

Advertorial
Jumat, 07 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Desak Kejelasan Penggajian PPPK dan ASN dalam RDP Bersama BKD, BPKAD, dan Disdik

Komisi I DPRD Riau Desak Kejelasan Penggajian PPPK dan ASN dalam RDP Bersama BKD, BPKAD, dan Disdik.

Galeri
Selasa, 14 Oktober 2025

Galeri,
Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul

Ketua DPRD Rohul Hj Sumiartini Pimpin Rapat Istimewa Paripurna HUT ke-26 Rohul. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 07 Nopember 2025

DPRD Riau Tindaklanjuti Perizinan dan PAD Dua Perusahaan Sawit

Komisi III DPRD Riau Tegaskan Pengawasan Perizinan Perusahaan dan Optimalisasi PAD dalam Rapat Bersama Dua Perusahaan Sawit.

Berita Lainnya

Jumat, 14 Nopember 2025

Jum'at Curhat, Polsek Ukui Janjikan Pelayanan Lebih Transparan dan Patroli Ditingkatkan


Jumat, 14 Nopember 2025

Bupati Suhardiman Amby Kukuhkan LAN Kuansing


Jumat, 14 Nopember 2025

Lusa, Umri Gelar Jalan Santai Meriahkan Milad ke-113 Muhamadiyah


Jumat, 14 Nopember 2025

Tangkap Dua Tersangka, Polres Inhu Ungkap Peredaran Narkoba Lintas Kabupaten


Jumat, 14 Nopember 2025

PTBG Sei Rokan Resmi Beroperasi, PTPN IV Regional III Perkuat Posisi Pelopor Pemanfaatan EBT Dari Limbah Sawit


Kamis, 13 Nopember 2025

Sinergi Kemenko Polkam dan Lintas Instansi Dapat Apresiasi dalam Upaya Perkuat Ketahanan Informasi Nasional


Kamis, 13 Nopember 2025

Pemkab Kampar Bahas Ketersediaan Anggaran Pelantikan dan Perpanjangan SK PPPK


Kamis, 13 Nopember 2025

Tutup Akhir Tahun 2025, Aplikasi PINTU Gelar Year-End Trading Competition 2025


Kamis, 13 Nopember 2025

Pedagang Pasar Belantik Siak Mulai Menjamur, Uang Retribusi Dipertanyakan


Kamis, 13 Nopember 2025

Gotong Royong Bersama di Islamic Center, Wujud Dukungan Lanjutan Pembangunan Kawasan Keagamaan


Kamis, 13 Nopember 2025

Disdik Riau Lokasi Ketujuh Penggeledahan KPK, Bawa Tiga Koper Diduga Berisi Dokumen


Kamis, 13 Nopember 2025

Wabup Siak Minta Pelaku UMKM dan Ekraf Manfaatkan Teknologi dan Strategi Pemasaran Digital


Kamis, 13 Nopember 2025

Bupati Inhil Hadiri Penyuluhan Bahaya Narkoba dan Deklarasikan Penolakan Terhadap Obat Terlarang.


Kamis, 13 Nopember 2025

RAPP Dukung Penguatan Literasi dan Numerasi Guru di Wilayah Operasional


Kamis, 13 Nopember 2025

Asisten I Setdakab Inhil Hadiri Festival Sains Formakip Unisi Jilid 5


Kamis, 13 Nopember 2025

Dukung Rekrutmen Bersih, Polsek Ukui Edukasi Warga Soal Pendaftaran Bintara Brimob


Kamis, 13 Nopember 2025

Diduga Ngantuk, Mobil Xspander Ini Terjun Bebas ke Sawah di Kuansing


Kamis, 13 Nopember 2025

UNRI Gandeng Diskominfopers Inhil Dorong Lanjutkan Studi Pascasarjana


Kamis, 13 Nopember 2025

Oknum Anggota Polres Kuansing Digeruduk Warga dalam Kamar dengan Istri Mantan Polisi


Kamis, 13 Nopember 2025

Diduga Acap Berita Hoax dan Pemerasan, Kemenkum RI Bekukan LSM Petir