Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
BI Riau Kick-Off Riau Sharia Week 2025

Riauterkini - PEKANBARU - Bank Indonesia (BI) Provinsi Riau menyelenggarakan Kick Off Riau Sharia Week 2025 bertempat di Kantor Bank Indonesia Provinsi Riau. Riau Sharia Week 2025 merupakan bentuk sinergi dengan berbagai mitra strategis terkait, seperti Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Riau, Badan Wakaf Indonesia (BWI) Riau, dan Masyarakat Ekonomi Riau (MES), dalam upaya pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Riau. Penyelenggaraan Riau Sharia Week 2025 akan menjadi rangkaian kegiatan pendukung menuju Festival Ekonomi Syariah (FESyar) Regional Sumatera 2025.

Kepala BI Riau Panji Achmad dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelaksanaan Riau Sharia Week 2025 ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Sumatera khususnya Provinsi Riau yang inklusif. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat terus berkembang menjadi agenda kolaboratif rutin dengan para mitra strategis terkait di Provinsi Riau.

"Kita juga apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh pihak terkait yang mendukung dan menyukseskan kegiatan Riau Sharia Week 2025," ujarnya

Gubernur Riau, yang diwakili oleh pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan Perindustrian Provinsi Riau (Kadisperindagkop) Riau, Tresiana Anis Sari, turut mengapresiasi dan mendukung pelaksanaan Riau Sharia Week 2025. Tresiana menyampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Riau memiliki komitmen tinggi dalam mengimplementasikan ekonomi dan keuangan syariah, yang telah diperkuat dengan berbagai regulasi terkait pengembangan industri halal, zakat, serta keuangan syariah.

Pada tahun ini, Riau Sharia Week 2025 mengambil tema “Sinergi Ekonomi dan Keuangan Syariah Memperkuat Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Provinsi Riau” dengan 3 (tiga) rangkaian utama yaitu Sharia Forum, Sharia Competition, dan Sharia Fair. Rangkaian kegiatan Riau Sharia Week 2025 ini dimulai dengan pelaksanaan Sharia Forum terkait Edukasi dan Literasi Halal Lifestyle yang disampaikan oleh dua orang narasumber, yaitu Ketua Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) Provinsi Riau Boy Syamsul Bakhri, S.E., M.Sc. Ak., AWP., QWP., CIMM., CPMM., CIC., RIFA., dan Wakil Ketua IAEI Provinsi Riau H. Yurnal Edward, S.E., M.Si., Ak., CA.

Sebagai bagian dari program Riau Sharia Week 2025 akan diselenggarakan juga Sertifikasi Nazir Wakaf kepada 50 orang Nazir di Provinsi Riau. Adapun pelaksanaan Sharia Competition terdiri dari 4 (empat) jenis kompetisi, yaitu Kompetisi Wirausaha Muda Syariah, Kompetisi Pondok Pesantren Unggulan, Kompetisi Lembaga ZISWAF Unggulan, dan Kompetisi Dakwah Ekonomi Syariah. Para pemenang dari setiap kompetisi tersebut akan diumumkan pada kegiatan Harvesting Riau Sharia Week 2025 yang menurut rencana akan dilaksanakan pada akhir April 2025. Informasi detail terkait Sharia Competition dapat diakses melalui Instagram Bank Indonesia Riau.

Ke depan, Bank Indonesia Provinsi Riau akan terus berkomitmen dalam mendukung pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Provinsi Riau melalui program-program dukungan lainnya sehingga Provinsi Riau dapat menjadi sentra ekonomi dan keuangan syariah dan mencapai penerapan halal lifestyle yang inklusif.*(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Hari Santri Nasional 2025, Bupati Inhil Tanamkan Semangat Perjuangan yang Diwarisi Para Ulama

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Rabu, 05 Nopember 2025

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Asisten I Setda Inhil Hadiri Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana di Polres Inhil

Advertorial
Selasa, 28 Oktober 2025

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

KPK Tetapkan Desa Pasir Luhur Sebagai Percontohan Desa Antikorupsi di Provinsi Riau

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Minggu, 26 Oktober 2025

Pesta Rakyat HUT Rohul ke-26 Berakhir Sukses, Bupati Anton Apresiasi Seluruh Panitia dan Petugas Lapangan

Pesta Rakyat HUT Rohul ke-26 Berakhir Sukses, Bupati Anton Apresiasi Seluruh Panitia dan Petugas Lapangan

Berita Lainnya

Selasa, 04 Nopember 2025

BTPN Syariah Kembali Berangkatkan Ratusan Nasabah dalam Program Umrah Satu Pesawat


Selasa, 04 Nopember 2025

Nikah Massal Gratis Pemko Pekanbaru Sudah Didaftar 43 Calon Pasutri


Selasa, 04 Nopember 2025

Pasca OTT KPK Aktifitas di Pemprov Riau Tetap Berjalan, Wagubri SF Hariyanto Belum Ngantor


Selasa, 04 Nopember 2025

RJIC Muamalah Festival 2025 Dimulai Lusa; Pasar Sembako Murah, Pameran Produk dan Kuliner Sehat


Selasa, 04 Nopember 2025

Musda Golkar Diagendakan 8 November, Pendaftaran Calon Dikocok Ulang


Selasa, 04 Nopember 2025

Kasus OTT KPK Seret Gubri Abdul Wahid, Kader Golkar Diminta Ambil Hikmah


Selasa, 04 Nopember 2025

Tiba di KPK, Gubernur Riau dan 7 Orang Hasil OTT Langsung Diperiksa


Selasa, 04 Nopember 2025

Pria di Pelalawan Ditemukan Tewas di Rumahnya


Selasa, 04 Nopember 2025

Usai Kasus Berdarah Viral, PT SLS Datangi Keluarga Korban Minta Damai


Selasa, 04 Nopember 2025

Cabuli Keponakan, Pria di Pelalawan Ini Diringkus Tanpa Perlawanan


Selasa, 04 Nopember 2025

Kena OTT, Gubernur Riau dan Sejumlah Pejabat Dibawa KPK ke Jakarta


Selasa, 04 Nopember 2025

Sempat Terancam Lumpuh, Penyeberangan Bengkalis-Pakning Dilayani Dua Kapal


Senin, 03 Nopember 2025

Pasca OTT, Besok Gubri Wahid dan 10 Pejabat Riau Dibawa ke KPK


Senin, 03 Nopember 2025

KPK Amankan Kadis PUPR-PKPP Riau dari Kantornya


Senin, 03 Nopember 2025

BRK Syariah Gelar Ramah Tamah Bersama Nasabah PNS Pra Pensiun dan Purnabakti di Bagansiapiapi


Senin, 03 Nopember 2025

Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK di Pekanbaru


Senin, 03 Nopember 2025

Pengemudi Toyota Rush Luka Akibat Tabrakan dengan Tronton di Pangkalan Kuras


Senin, 03 Nopember 2025

Fahmi Rizal Diambil Sumpah Jabatan Sekretaris Daerah Kota Dumai


Senin, 03 Nopember 2025

Beredar Info KPK OTT Pejabat Pemprov Riau


Senin, 03 Nopember 2025

Dua Pejabat Pemkab Inhu Didemosi