Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
PTPN IV Regional III Distribusikan 50 Ton Sembako Murah di Riau

Riauterkini - PEKANBARU - Sub Holding Perkebunan Nusantara PTPN IV PalmCo melalui salah satu entitasnya yang beroperasi di Provinsi Riau, PTPN IV Regional III, mendistribusikan 50 ton minyak goreng dan gula dengan harga terjangkau di berbagai penjuru Bumi Lancang Kuning melalui program Gerakan Pangan Murah Ramadhan 1446 Hijriah.

Pendistribusian sembako dengan harga jauh di bawah pasaran tersebut secara resmi diluncurkan SEVP Business Support PTPN IV Regional III Bambang Budi Santoso dari Venue Tenis Region Office, Jalan Rambutan Kota Pekanbaru, Selasa (18/03/25).

Selain di Kota Pekanbaru, lanjut dia, program tersebut turut dilangsungkan di berbagai kabupaten, mulai dari Kebun Lubuk Dalam Kabupaten Siak, Kebun Air Molek 1 dan 2 Kabupaten Indragiri Hulu, Kebun Tandun Kabupaten Kampar, serta Kebun Sei Rokan Kabupaten Rokan Hulu.

"Alhamdulillah, selain di Region Office, program ini secara serentak juga kita langsungkan di lima titik lokasi lainnya. Masing-masing titik telah kita siapkan lima ton minyak dan lima ton gula pasir. Sehingga total yang kita distribusikan sebanyak 10 ton di setiap titik, atau totalnya mencapai 50 ton," kata Bambang.

Ia menjelaskan bahwa Gerakan Pangan Murah ini merupakan salah satu upaya kontribusi PTPN IV Regional III dalam mewujudkan stabilisasi harga pangan pokok bagi masyarakat, terutama pada momen Ramadhan dan menjelang Lebaran 2025. Dalam implementasinya, PTPN IV Regional III memberikan subsidi signifikan untuk setiap produk yang dipasarkan ini.

Seperti misalnya gula dengan harga pasaran mencapai Rp20.000 setiap satu kilogram, melalui program Pangan Murah tersebut dapat ditebus masyarakat hanya dengan Rp15.000. Begitu juga minyak goreng dengan harga pasaran Rp18.000 per liter, namun di PTPN dapat diperoleh dengan hanya Rp14.700 untuk setiap liternya.

Bambang berharap bantuan tersebut dapat membantu masyarakat, terutama yang bermastautin di sekitar areal perusahaan untuk memenuhi kebutuhan harian dengan harga yang terjangkau. "Semoga langkah kecil kami dapat membantu bapak ibu semua," harapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru Maisisco menyambut baik program-program yang diinisiasi PTPN IV Regional III, terutama yang berkaitan dengan intervensi pasar dalam upaya membantu pemerintah mengendalikan inflasi pada hari besar keagamaan.

Maisisco yang hadir dan meninjau langsung ke lokasi pelaksanaan Gerakan Pangan Murah Ramadhan 1446 Hijriah tampak memeriksa stok sembako yang didistribusikan serta berbincang dengan masyarakat yang tengah mengantri.

"Alhamdulillah, senang sekali rasanya melihat senyum emak-emak di sini, yang antre dengan rapi. Tadi saya ngobrol dengan mereka, dan mengaku sangat terbantu dengan program ini," kata Maisico.

Ia pun mengapresiasi komitmen dan konsistensi PTPN IV Regional III yang selama ini terus fokus membantu masyarakat melalui program-program serupa. Bahkan, berulang kali Masisco mengatakan program yang diusung tersebut melibatkan pihaknya dengan tujuan agar bantuan tersebut dapat tepat sasaran.

Selain di Bumi Lancang Kuning, program serupa juga berlangsung di berbagai provinsi di Indonesia. Total sebanyak 162 ton minyak goreng dan 162 ton gula pasir didistribusikan PTPN IV PalmCo secara langsung di 36 titik.

Direktur Utama PTPN IV PalmCo Jatmiko Santosa menyebutkan sebelum Ramadhan lalu, PTPN IV sudah mendistribusikan 5 ton minyak goreng dan 5 ton gula pasir kepada masyarakat di berbagai Kabupaten dan Kota di Sumatera Utara. Selanjutnya operasi pasar akan berlanjut hingga momen Idul Fitri nanti.

“PTPN bersama BUMN lain mendapat mandat dari pemerintah dalam menjaga ketersediaan dan stabilitas harga pangan pokok masyarakat utamanya untuk minyak goreng dan juga gula pasir,” demikian Jatmiko.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Sabtu, 10 Januari 2026

Mata SePeLe Bukan Masalah Sepele: 4 dari 10 Warga Jabodetabek Tak Sadar Alami Mata Kering

Mata Sepet, perih dan lelah bukan masalah sepele. Hasil survei membuktikan, 4 dari 10 warga Jabodetabek tak menyadari bahwa mereka mengalami mata kering.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Berita Lainnya

Kamis, 08 Januari 2026

Pidato Lingkungan Kapolda Riau Disambut Kicauan Burung, Wako Pekanbaru: Semesta Mendukung


Kamis, 08 Januari 2026

Masyarakat Diminta Waspada, Whatsapp Plt Gubri Dihack Oknum Tak Bertanggungjawab


Kamis, 08 Januari 2026

Evaluasi APBD Riau 2026 Tuntas, Pemprov Targetkan Dapat Segera Digunakan


Kamis, 08 Januari 2026

Kampanye Bebas Mata SePeLe, INSTO dari Combiphar Ajak Masyarakat Indonesia Kenali 3 Gejala Mata Kering yang Sering Disepelekan


Kamis, 08 Januari 2026

2 Pengedar Narkoba Diciduk Satresnarkoba Polres Pelalawan, Sabu 9 Gram Diamankan


Kamis, 08 Januari 2026

Dandim 0314/Inhil Bersama Jajaran Sambut Kehadiran Danrem 031/Wira Bima


Kamis, 08 Januari 2026

Reuni di Bumi Hamparan Kelapa Dunia, Danrem 031/WB Kunjungi Kodim 0314 Inhil


Kamis, 08 Januari 2026

Perbaikan Pipa Gas Rampung, TGI Pastikan Operasional Kembali Normal


Kamis, 08 Januari 2026

Tutup Buku Tahun 2025, Dana Tabungan BRK Syariah Tumbuh 7 Persen


Kamis, 08 Januari 2026

Patroli Polsek Ukui dan Edukasi Karhutla, Warga Respons Positif


Kamis, 08 Januari 2026

Menenun Harapan, Ikhtiar Pemuda Sakai Merajut Asa di Industri Migas


Kamis, 08 Januari 2026

Dilaporkan Hilang di Perairan Selat Malaka Bengkalis, ABK Ditemukan Meninggal Dunia


Kamis, 08 Januari 2026

Polemik Yayasan Raja Ali Haji, Gubri Diminta Turun Tangan


Kamis, 08 Januari 2026

Inpres 2025 Wujudkan Jalan Koto Damai-Suka Menanti Mulus, Warga Berterima Kasih pada Syahrul Aidi


Kamis, 08 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Tekan Potensi Gangguan Kamtibmas


Kamis, 08 Januari 2026

Lolos Administrasi, Delapan ASN Ikuti Lelang Lima Jabatan Kepala Dinas Pemkab Bengkalis


Kamis, 08 Januari 2026

Regional Management PTPN IV Regional III Perkuat Konsolidasi Optimalisasi Produksi Tahun 2026


Rabu, 07 Januari 2026

GARDA Riau Desak Disdikpora Kampar Tindak Tegas Dugaan Intimidasi dan Pelanggaran Etika di PAUD Melati


Rabu, 07 Januari 2026

Divonis 15 Tahun Penjara, Pemberhentian Elvis Ardi sebagai ASN Diproses BKPP Kuansing


Rabu, 07 Januari 2026

Pesawat Tempur Hawk 109/209 Dipiindahkan ke Lanud Pontianak