Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Region Head PTPN IV Regional III: Idul Fitri Momentum Penyelarasan Perkuat Perbaikan

Riauterkini - PEKANBARU - Region Head PTPN IV Regional III Ahmad Gusmar Harahap menyatakan bahwa perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah harus dijadikan sebagai momentum perbaikan dalam memperkuat semangat aligning atau penyelarasan.

Semangat tersebut sejalan dengan cita-cita PTPN IV untuk terus bertumbuh menjadi juara yang sesungguhnya secara berkelanjutan, hingga mampu turut berkontribusi dalam pembangunan bangsa.

"Seperti yang disampaikan Direksi kita, bahwa pada 2024 yang menjadi concern adalah melakukan konsolidasi internal. Dan sekarang waktunya penyelarasan. Artinya, kita harus siap menjadi bagian penting perjalan tersebut, dan Idul Fitri ini adalah momentum untuk penyelarasan dalam perbaikan-perbaikan," kata Gusmar dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Selasa (01/04/25).

PTPN IV Regional III turut menjadi bagian dalam perjalanan PTPN IV PalmCo yang dibentuk pada akhir 2023 lalu, dan telah mengarungi tahun pertama dengan semangat konsolidasi yang berdampak terhadap pertumbuhan operasional dan finansial secara signifikan.

Usai sukses melaksanakan konsolidasi, pada tahun 2025 ini, lanjut dia, langkah yang ditempuh segenap Direksi adalah aligning atau penyelarasan strategi perusahaan.

PTPN IV Regional III sendiri berhasil menyumbangkan kinerja positif bagi Sub Holding PalmCo melalui beragam catatan positif, terutama dari sisi efektivitas dan efesiensi melalui pemanfaatan teknologi.

Meski begitu, ia mengatakan bahwa masih terdapat peluang dan kesempatan yang cukup besar untuk dapat dioptimalkan. "Seperti yang Pak Dirut selalu sampaikan, bahwa ruang terbesar di dunia ini adalah ruang perbaikan. Dan Ramadhan kemarin serta Idul Fitri ini adalah kesempatan recharge," jelasnya.

"Recharge dalam banyak hal, termasuk integritas, komitmen, dan persisten. Saya percaya bahwa kinerja terbaik perusahaan akan terwujud jika telah tertanam itu semua, dan insya Allah akan lebih mudah dalam melaksanakan penyelarasan nantinya," lanjutnya.

Lebih jauh, ia turut mengatakan bahwa perayaan Idul Fitri juga merupakan wujud kemenangan bagi seluruh karyawan yang berhasil meningkatkan kualitas diri untuk melangkah ke depan dan mendongkrak optimisme dalam menghadapi dinamika yang terjadi.

"Dalam kesempatan yang baik ini, saya juga ingin mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 hijriah kepada seluruh karyawan dan para batih yang merayakan," lanjutnya.

Sebulan penuh Ramadhan, lanjutnya, seharusnya dapat membentuk setiap insan yang melaksanakannya menjadi pribadi yang lebih baik, baik dari kedisiplinan hingga sikap yang sejalan dengan core value AKHLAK BUMN.

“Bapak-ibu yang saya banggakan. Dengan beragam perubahan itu, perusahaan yang kita cintai saat ini telah berada di level yang berbeda. Di hari kemenangan ini, mari kita jaga momentum tersebut, kita rawat semangat itu untuk program-program positif di masa mendatang,” demikian Gusmar.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Minggu, 11 Januari 2026

Patroli Rutin Malam Hari, Polsek Tanah Putih Amankan ATM dan Objek Vital


Sabtu, 10 Januari 2026

Tabung Jangkos PT. SUN Meledak, Satu Karyawan Tewas di Tempat


Sabtu, 10 Januari 2026

Mata SePeLe Bukan Masalah Sepele: 4 dari 10 Warga Jabodetabek Tak Sadar Alami Mata Kering


Sabtu, 10 Januari 2026

Silaturahmi dengan Tokoh Kuansing, PWI Diminta Profesional dalam Kontrol Sosial


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Ukui Tingkatkan Keamanan Lingkungan Lewat Patroli dan Pendekatan Warga


Sabtu, 10 Januari 2026

Ingin Generasi Muda Punya Kualitas, DPD NasDem Siak Gelar "Remaja Bernegara"


Sabtu, 10 Januari 2026

Polisi Amankan 2 Pelaku Ilog dan Sita Puluhan Tual Kayu di Langgam


Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi