Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Wakili PMI Kampar, Ramli Beri Motivasi Kemanusiaan di Diklatsar KSR PMI Unit Universitas Pahlawan

Riauterkini-BANGKINANG - Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai menggelar pembukaan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) yang berlangsung di kampus Universitas Pahlawan, Kamis (24 April 2025).

Kegiatan ini menjadi langkah awal penting dalam membentuk relawan muda yang terlatih dan berjiwa kemanusiaan tinggi.

Acara ini turut dihadiri Kepala Markas PMI Provinsi Riau, Kak Mareno, Perwakilan PMI Kabupaten Kampar yang juga merupakan Anggota DPRD Kabupaten Kampar Ramli, S.Kom, serta Perwakilan Universitas Pahlawan, Ibu Ns. Neneng Fitria Ningsih dan Komando UKM KSR PMI Unit UP Ummi Rahma dan lainnya.

Kepala Markas PMI Provinsi Riau, Kak Mareno, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Diklatsar ini adalah fondasi utama dalam mencetak relawan yang profesional dan memiliki empati tinggi.

“Kami sangat mengapresiasi semangat mahasiswa Universitas Pahlawan yang tergabung dalam KSR. Dalam situasi darurat maupun kondisi sosial kemasyarakatan, relawan memiliki peran penting. Diklatsar ini bukan sekadar pelatihan fisik dan teori, tapi juga penanaman nilai-nilai kemanusiaan dan integritas,” ujar Mareno.

Sementara itu, Ketua PMI Kampar H. Hendri yang diwakili oleh Ramli, S.Kom yang juga merupakan Anggota DPRD Kampar menyampaikan pesan yang penuh semangat dan motivasi kepada para peserta Diklatsar.

“Kami dari PMI Kabupaten Kampar merasa sangat bangga bisa melihat semangat luar biasa dari adik-adik Mahasiswa Universitas Pahlawan yang siap menjadi bagian dari gerakan kemanusiaan ini. Kegiatan Diklatsar ini bukan sekadar rutinitas tahunan, tetapi bagian dari proses pembentukan karakter relawan sejati yang tangguh, disiplin, dan peka terhadap kondisi masyarakat,” ujarnya.

“Sebagai anggota DPRD, saya melihat pentingnya kolaborasi antara institusi pendidikan, organisasi kemanusiaan, dan pemerintah daerah untuk mencetak generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kepedulian sosial yang tinggi. PMI adalah wadah yang tepat untuk menumbuhkan rasa empati dan tanggung jawab terhadap sesama," ujarnya lagi.

Lanjutnya, PMI Kabupaten Kampar menyambut baik dan mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. Kami melihat semangat dan antusiasme yang luar biasa dari para mahasiswa Universitas Pahlawan, dan ini menjadi indikator bahwa generasi muda kita masih memiliki kepedulian sosial yang tinggi. Ini sangat menggembirakan, mengingat tantangan kemanusiaan di era sekarang ini semakin mudah, melainkan semakin kompleks.

"Kita dihadapkan pada berbagai persoalan, mulai dari bencana alam yang semakin sering terjadi akibat perubahan iklim, konflik sosial, krisis kesehatan, hingga berbagai persoalan sosial lainnya seper stunting, kekurangan darah, dan lain-lain. Semua ini membutuhkan kehadiran relawan yang tidak hanya hadir saat dibutuhkan, tetapi juga siap setiap saat, terlatih, dan memiliki komitmen kuat terhadap tugas-tugas kemanusiaan," bebernya.

Melalui kegiatan ini, kita berharap akan lahir kader-kader relawan yang mampu menjadi ujung tombak PMI di masa depan. Kader-kader yang mampu berpikir kritis, bertindak cepat, dan menjunjung tinggi prinsip-prinsip dasar gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah, yaitu: Kemanusiaan, Kesamaan, Kenetralan, Kemandirian, Kesukarelaan, Kesatuan, dan Kesemestaan.

"Ia ingin menyampaikan bahwa menjadi relawan adalah panggilan jiwa. Tidak semua orang mampu dan mau menjadi relawan. Dibutuhkan keikhlasan, ketangguhan mental, serta komitmen untuk selalu hadir di tengah masyarakat tanpa pamrih. Relawan adalah mereka yang siap berdiri paling depan dalam situasi darurat, namun tetap mampu bersikap tenang dan penuh kasih," pintanya.

Ramli juga berpesan agar semuanya menjadikan kegiatan ini sebagai langkah awal untuk pengabdian yang lebih luas. Setelah selesai pelatihan, jangan berhenti di sini. Teruslah terlibat dalam kegiatan kegiatan kemanusiaan, baik di lingkungan kampus maupun di tengah masyarakat.

"Jadilah teladan bagi teman-teman kalian yang lain. Jadilah agen perubahan yang menebarkan semangat kebaikan dan kemanusiaan," ujarnya.

Perwakilan dari Universitas Pahlawan, Kak Ns. Neneng Fitria Ningsi, juga menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan ini sebagai bagian dari Misi Universitas dalam membentuk lulusan yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga peduli terhadap isu-isu sosial dan kemanusiaan.

“Kami sangat bangga dengan inisiatif mahasiswa dalam mengembangkan potensi di luar kelas. Kegiatan ini selaras dengan visi Universitas Pahlawan dalam menciptakan lulusan yang aktif, peduli, dan berjiwa sosial. Semoga Diklatsar ini menjadi momentum pembentukan karakter mahasiswa yang tangguh dan siap berkontribusi nyata di tengah masyarakat,” ungkap Neneng.

Dengan dibukanya kegiatan ini, para peserta akan mengikuti rangkaian pelatihan selama beberapa hari ke depan yang mencakup materi dasar kepalangmerahan, pertolongan pertama, manajemen bencana, serta pembinaan karakter relawan.(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Rabu, 21 Januari 2026

Polres Rohil Tegaskan Komitmen Pengelolaan Anggaran Berintegritas Lewat Penandatanganan Pakta Integritas 2026


Selasa, 20 Januari 2026

Harimau Sumatera Kerap Muncul di Desa Pulau Muda Pelalawan, Polisi dan BBKSDA Lakukan Mitigasi


Selasa, 20 Januari 2026

Dukung Asta Cita Presiden RI, Polsek Tanah Putih Cek Lokasi Ketahanan Pangan Jagung di Putat


Selasa, 20 Januari 2026

Korupsi Pembangunan Hotel Kuansing,Saksi Ahli Sebut Eksekutif Merupakan Penanggung Jawab Anggaran


Selasa, 20 Januari 2026

Sesuai Mekanisme, Penertiban Kios Pasar Bawah Telukkuantan Gunakan Tiga Alat Berat


Selasa, 20 Januari 2026

Jaga Kelestarian, Wako Pekanbaru Terbitkan Surat Edaran Larangan Penebangan Pohon


Selasa, 20 Januari 2026

Perkuat Sinergi Kampanye#Cari_Aman Berkendara, Dirlantas Polda Riau Kunjungi PT CDN


Selasa, 20 Januari 2026

Dukungan Terus Mangalir untuk Iskandar Hoesin, Mau Berkorban Demi Prestasi Olahraga Riau


Selasa, 20 Januari 2026

Status Tanah Adat dan Ulayat Jadi Fokus Pemulihan TNTN


Selasa, 20 Januari 2026

Penyaluran Gas Bumi PGN Berjalan Sesuai Kebutuhan Selama Nataru 2025–2026


Selasa, 20 Januari 2026

Iptu Budi Santoso Resmi Jabat Kapolsek Kerumutan, Siap Jaga Kamtibmas


Selasa, 20 Januari 2026

New Honda Vario 125 Street Semakin Keren, Sudah Dimiliki Konsumen Pekanbaru Meski Belum Dilaunching


Selasa, 20 Januari 2026

Patroli Pasar Baru Ukui, Polsek Ukui Tegaskan Kehadiran untuk Warga


Selasa, 20 Januari 2026

Polisi Ungkap Peredaran Sabu di Pelalawan, Dua Warga Desa Kiyap Jaya Diamankan


Selasa, 20 Januari 2026

Kapolres Rokan Hilir Pimpin Analisa dan Evaluasi Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Rokan Hilir


Selasa, 20 Januari 2026

Pemkab Kuansing Dukung Penuh Program Gizi Nasional


Selasa, 20 Januari 2026

Pangdam XIX/TT Pimpin Sertijab Danrem 031/Wira Bima


Selasa, 20 Januari 2026

Tolak Relokasi Warga Eks TNTN, Warga Pesikaian, Kuansing Aksi Damai dengan Enam Tuntutan


Selasa, 20 Januari 2026

Langkah Berani Pemkab Siak, Evaluasi Total Pasar Tak Berkontribusi ke PAD


Senin, 19 Januari 2026

Pria Muda Ditemukan Meninggal di Perkebunan Sawit Kubu Babussalam Rohil