Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Satu Lulusan Raih Summa Cumlaude, Umri Kukuhkan 388 Wisudawan di Wisuda Sarjana dan D3 ke-28

Riauterkini-PEKANBARU-Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) akan mewisuda 388 lulusan pada Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana dan Diploma III ke-28, Tahun Akademik 2024/2025 di Kampus Utama Umri di Jalan Tuanku Tambusai Ujung, Sabtu (03/05/25) pekan ini. Prosesi wisuda itupun nantinya akan diisi pula dengan orasi ilmiah yang akan disampaikan langsung oleh Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdas) RI, Dr Fajar Riza Ul Haq.

Menurut Rektor Umri, Dr Saidul Amin, dari 388 wisudawan/i yang nantinya dikukuhkan, sebanyak 22 orang merupakan non muslim. Giat wisuda itupun mengambil tema Mewujudkan Generasi Inovatif, Inspiratif, Berdaya Saing dan Mencerahkan Semesta.

"Kita berharap anak-anak kita para lulusan Umri, kedepannya bisa menjadi pribadi yang menginspirasi dan berdaya saing. Siap tampil di gelanggang kehidupan," ujarnya kepada riauterkini.com di Kampus Umri, Rabu (30/04/25).

Pada kesempatannya, Saidul tak lupa juga menyampaikan harapannya untuk ratusan wisudawan/i agar menjadi Duta Persyarikatan di tengah-tengah masyarakat untuk merealisasikan cita-cita luhur Muhammadiyah dalam mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Harus menjadi pribadi yang mencerahkan, mencerdaskan, serta membanggakan serta problem solver bagi persoalan yang ada.

Di lokasi yang sama, Direktur Administrasi Akademik (DAA) Umri sekaligus Sekretaris Panitia Pelaksana Wisuda Ke-28 Umri, Dr Jupendri M Ikom mengatakan, pada momen wisuda nanti, akan ada satu wisudawan yang lulus dengan nilai Summa Cumlaude dan 41 Cumlaude. Wisudawan itu berasal dari Prodi Teknik Informatika.

"Pada Wisuda Sarjana dan Diploma D3 ke 28 nanti, ada 42 wisudawan/i yang lulus dengan predikat tinggi. Satu orang Summa Cumlaude dan 41 lagi Cumlaude. Summa Cumlaude itu sendiri berdasarkan rank penilaian dari 90 sampai 100," sebutnya.

Disamping itu, kata Jupendri lagi, Umri juga langsung menyerahkan ijazah serta transkip nilai para wisudawan/i sehingga setelah diwisuda, tidak ada lagi lulusan yang belum menerima ijazahnya. Lulusan yang sudah diwisuda juga langsung diberikan kartu keanggotaan Muhammadiyah.

Berikut rincian 388 wisudawan/i dari 8 fakultas dan 21 Prodi di Umri, Fakultas Teknik, meluluskan 28 wisudawan, yang terdiri dari Program Studi D3 Mesin Otomotif, Program Studi S1 Teknik Mesin, S1 Teknik Industri, dan Program Studi S1 Teknik Kimia. Fakultas MIPA dan Kesehatan, meluluskan 16 wisudawan yang terdiri dari Program Studi D3 Keperawatan, S1 Biologi, dan Program Studi S1 Farmasi. Lalu Fakultas Ekonomi dan Bisnis, meluluskan 144 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Akuntansi, S1 Ekonomi Pembangunan, serta Program Studi S1 Manajemen. Fakultas Ilmu Komputer, meluluskan 100 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Teknik Informatika dan S1 Sistem Informasi.

Fakultas Komunikasi, meluluskan 41 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Ilmu Komunikasi dan S1 Hubungan Masyarakat. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, meluluskan 36 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Pendidikan Informatika, S1 Pendidikan IPA, S1 Pendidikan VTE dan Program Studi S1 Pendidikan Bahasa Inggris. Fakultas Ilmu Hukum, meluluskan 17 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Ilmu Hukum. Terakhir dari Fakultas Studi Islam, meluluskan 6 wisudawan yang terdiri dari Program Studi S1 Perbankan Syariah, dan S1 Psikologi Islam.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Senin, 24 Nopember 2025

BDPN dan Perempuan Duanu Tanam 10.000 Mangrove Peringati Hari Pohon Sedunia 2025


Senin, 24 Nopember 2025

Akibat Sopir Ngantuk, Mobil Pick Up di Kuansing Tabrak Warung Hingga Dinding Jebol


Minggu, 23 Nopember 2025

Seorang Murid SD di Pekanbaru Tewas, Diduga Setelah Dibully Teman Sekelas


Minggu, 23 Nopember 2025

Honda Exclusive AT HEAT Show-Off Citimall Dumai Dipadati Pengunjung


Minggu, 23 Nopember 2025

Eksistensi KBB, Paguyuban Suku Banjar di Singapura Dilantik


Minggu, 23 Nopember 2025

BPBD dan Damkar Riau Minta Daerah Waspadai Ancaman Banjir dan Tanah Longsor


Minggu, 23 Nopember 2025

Ditunjuk Ketua DPC PDIP Siak, Irving Kahar: Partai Tetap Jadi Kekuatan Penyeimbang di Daerah


Minggu, 23 Nopember 2025

Warga Sampaikan Aspirasi dalam Kegiatan Minggu Kasih Polsek Ukui


Minggu, 23 Nopember 2025

Kementerian Kebudayaan Tetapkan Istana Siak Jadi Museum


Minggu, 23 Nopember 2025

Peringati Hari Guru Nasional, Bupati Inhu Ingatkan Guru Menjaga Etika dan Mendidik dengan Karakter


Minggu, 23 Nopember 2025

Satlantas Polres Pelalawan Gelar Patroli Blue Light, Tilang 11 Kendaraan Balap Liar dan Knalpot Brong


Minggu, 23 Nopember 2025

Resahkan Warga, Polres Inhu Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong


Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026


Minggu, 23 Nopember 2025

PT. SRL Gelar Rapat Komite Program Desa Bebas Api bersama BPBD Inhil dan Forkomfincam Tempuling


Sabtu, 22 Nopember 2025

PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD


Sabtu, 22 Nopember 2025

Bangkai Buaya Super Jumbo di Inhil Dibawa ke Jakarta, Isi Perutnya Mengejutkan


Sabtu, 22 Nopember 2025

FSPMI Kuansing Berharap Pemda Tidak Abai Putusan MK Terkait Penetapan UMK 2026


Sabtu, 22 Nopember 2025

FSP KEP-KSPSI Resmi Tercatat di Disnaker Rohil, Zulfan Effendi dan Pengurus Siap Bentuk PUK di Seluruh Kecamatan


Sabtu, 22 Nopember 2025

KAC 4 SMPIT Imam An-Nawawi Pekanbaru Bina Potensi, Rebut Prestasi


Sabtu, 22 Nopember 2025

Sekjen PDIP Siap Komunikasikan Daerah Istimewa Riau