Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Gubri, UAS, hingga Rocky Gerung Ajak Warga Tanam Pohon, Jadikan Budaya Lestari

Riauterkini - PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid turut hadir pada acara Kajian Subuh Ilmiah dan menanam pohon di Mapolda Riau, Sabtu (10/5/25). Kegiatan ini mengusung tema "Alam dan Kita Dalam Perspektif Agama dan Sains", yang dihadiri tokoh-tokoh penting seperti Gubernur Riau Abdul Wahid, Kapolda Riau Irjen Hery Heryawan, Ustaz Abdul Somad (UAS), dan intelektual publik Rocky Gerung.

Gubernur Riau, Abdul Wahid, dalam sambutannya mengajak masyarakat menjadikan gerakan menanam pohon sebagai budaya. Ia menekankan pentingnya peran pemimpin dan masyarakat dalam menjaga kelestarian alam.

"Pemimpin itu seperti pohon dahan kuat tempat bergantung, daun rindang tempat berteduh. Maka untuk keberlangsungan masyarakat, kita harus menjaga alam," ucap Wahid.

Usai penanaman pohon, Gubri menegaskan pentingnya gerakan nyata dalam menjaga lingkungan hidup. Ia juga mengapresiasi perpaduan antara ibadah, ilmu agama, dan sains yang jarang sekali disatukan dalam satu momen seperti hari ini.

“Sejak pagi kita shalat subuh berjamaah, lalu dilanjutkan dengan kuliah yang luar biasa. Jarang sekali kita mendapatkan kajian yang memadukan antara agama dan sains. Ustaz Somad menyampaikan dari sisi agama, Pak Rocky dari sisi ilmu pengetahuan, dan Pak Kapolda langsung mengajak untuk menanam pohon,” ujarnya.

Ia menekankan, gerakan menanam pohon ini bukan hanya soal aksi fisik, tetapi juga bentuk pengisian akal dan hati. “Menanam pohon hari ini bukan sekadar rutinitas. Harus ada nilai, ada syair, ada pantun, bahkan puisi. Ini bagian dari budaya kita. Jadi, melestarikan alam juga berarti melestarikan budaya,” kata Gubri dengan semangat.

Gubernur Wahid juga mengingatkan agar hutan-hutan tidak sembarangan ditebang, karena banyak mengandung nilai dan sumber daya berharga seperti gaharu dan damar. “Saya berharap gerakan seperti ini bisa terus berlanjut dan menjadi warisan nilai bagi masyarakat Riau,” harap Gubri.

Dalam kesempatannya, Ustaz Abdul Somad mengangkat filosofi pohon dalam ajaran Islam sebagai simbol keimanan dan ketangguhan. Menurutnya, orang beriman seharusnya seperti pohon kayu kokoh, sabar, dan memberi manfaat.

"Jika pohon sendirian diterpa angin bisa patah, tapi jika bersaudara, dia akan bertahan. Begitulah persaudaraan orang beriman. Mari tanam pohon, rawat, dan sirami. Jangan hanya menanam lalu lupa," pesan UAS dengan penuh haru.

Kajian ini juga dipandu oleh Ustaz Alnof Tiba sebagai moderator, yang sukses menghadirkan suasana hangat namun sarat ilmu. Tak hanya ceramah, kegiatan ditutup dengan aksi simbolis penanaman pohon di lingkungan Mapolda Riau, sebagai wujud nyata menjaga ekologi dan memperkuat etika lingkungan.

Kapolda Riau, Irjen Hery Heryawan membuka kegiatan ini dengan semangat kolaborasi lintas sektor. Ia menyebut bahwa sinergi antara ilmu pengetahuan dan nilai keagamaan penting untuk membangun kesadaran kolektif dalam menjaga lingkungan hidup.

"Acara ini adalah momentum mempererat hubungan antar sesama dan meningkatkan kualitas hidup kita sebagai umat beragama, khususnya dalam menjaga alam ciptaan Tuhan," ujar Irjen Hery.

Sementara itu, Rocky Gerung memaparkan perspektif ilmiah tentang krisis lingkungan global. Ia mengingatkan bahwa kerusakan yang ditimbulkan manusia sudah melampaui kemampuan bumi untuk memulihkan diri.

"Kalau bumi yang merusak dirinya, dia bisa memulihkan. Tapi kalau manusia yang merusaknya, perlu kesadaran moral untuk memperbaikinya. Tanam pohon, tanam harapan. Ajak saudara, bahkan mantan pacar sekalipun, untuk menanam pohon," seloroh Rocky, disambut tawa hadirin.

Dengan menggabungkan nilai spiritual dan sains, kegiatan ini diharapkan menjadi langkah awal menjadikan gerakan pelestarian alam sebagai bagian dari budaya hidup masyarakat Riau. Usai kegiatan, Gubernur Riau bersama Kapolda melepas rombongan UAS berangkat pulang dari Mapolda Riau menggunakan motor. ***(mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Senin, 24 Nopember 2025

PHR Dorong Ekonomi Masyarakat Minas melalui Sektor Perikanan Berbasis Akuaponik


Senin, 24 Nopember 2025

Diikatkan di Kaki, Petugas Lapas Bengkalis Gagalkan Penyelundupan HP


Senin, 24 Nopember 2025

Keluarkan Surat Edaran, Bupati Inhu Larang Angkutan Tambang Gunakan Solar Bersubsidi


Senin, 24 Nopember 2025

Lewat Green Policing, Polsek Ukui Dorong Kesadaran Lingkungan di Kecamatan Ukui


Senin, 24 Nopember 2025

BDPN dan Perempuan Duanu Tanam 10.000 Mangrove Peringati Hari Pohon Sedunia 2025


Senin, 24 Nopember 2025

Akibat Sopir Ngantuk, Mobil Pick Up di Kuansing Tabrak Warung Hingga Dinding Jebol


Minggu, 23 Nopember 2025

Seorang Murid SD di Pekanbaru Tewas, Diduga Setelah Dibully Teman Sekelas


Minggu, 23 Nopember 2025

Honda Exclusive AT HEAT Show-Off Citimall Dumai Dipadati Pengunjung


Minggu, 23 Nopember 2025

Eksistensi KBB, Paguyuban Suku Banjar di Singapura Dilantik


Minggu, 23 Nopember 2025

BPBD dan Damkar Riau Minta Daerah Waspadai Ancaman Banjir dan Tanah Longsor


Minggu, 23 Nopember 2025

Ditunjuk Ketua DPC PDIP Siak, Irving Kahar: Partai Tetap Jadi Kekuatan Penyeimbang di Daerah


Minggu, 23 Nopember 2025

Warga Sampaikan Aspirasi dalam Kegiatan Minggu Kasih Polsek Ukui


Minggu, 23 Nopember 2025

Kementerian Kebudayaan Tetapkan Istana Siak Jadi Museum


Minggu, 23 Nopember 2025

Peringati Hari Guru Nasional, Bupati Inhu Ingatkan Guru Menjaga Etika dan Mendidik dengan Karakter


Minggu, 23 Nopember 2025

Satlantas Polres Pelalawan Gelar Patroli Blue Light, Tilang 11 Kendaraan Balap Liar dan Knalpot Brong


Minggu, 23 Nopember 2025

Resahkan Warga, Polres Inhu Tindak Balap Liar dan Knalpot Brong


Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026


Minggu, 23 Nopember 2025

PT. SRL Gelar Rapat Komite Program Desa Bebas Api bersama BPBD Inhil dan Forkomfincam Tempuling


Sabtu, 22 Nopember 2025

PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD


Sabtu, 22 Nopember 2025

Bangkai Buaya Super Jumbo di Inhil Dibawa ke Jakarta, Isi Perutnya Mengejutkan