Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
 
 
Tingkatkan SDM, Ditjenbun, BPDPKS dan LPP Agro Nusantara Adakan Pelatihan TBKS untuk Petani Sawit Sabak Auh dan Mempura Siak

Riauterkini-PEKANBARU- Dalam upaya mendukung hilirisasi industri kelapa sawit, Direktorat Jenderal Perkebunan bersama Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) menggandeng Lembaga Pendidikan Pertanian (LPP) Agro Nusantara mengadakan kembali pelatihan teknis budidaya kelapa sawit (TBKS) angkatan V untuk petani swadaya kelapa sawit dari Kecamatan Sabak Auh dan Mempura, Kabupaten Siak.

Acara ini dibuka langsung ke Kepala Dinas Perkebunan Riau Syahrial Abdi, Senin (24/06/2024). Acara yang diikuti oleh petani swadaya ini, akan berlangsung selama sepekan, diakhiri dengan fieldtrip ke salah satu perusahaan perkebunan di Kabupaten Pelalawan. Selama itu, para petani akan diinapkan di salah satu hotel dan pelatihan akan berlangsung sepanjang hari. Peserta akan dibagi dalam dua kelas, dimana LPP Agro Nusantara menyediakan pemateri yang pakar di bidangnya.

Kadisbun Riau, Syahrial Abdi, menegaskan bahwa sektor sawit merupakan tulang punggung ekonomi Riau, penyumbang signifikan terhadap pendapatan daerah dan devisa negara. Sektor ini tidak hanya terpusat di satu wilayah, tetapi tersebar merata, memberikan dampak ekonomi langsung kepada masyarakat, sejak dari hulu hingga ke hilirnya.

Ditegaskannya, Pemerintah Provinsi Riau sangat peduli dengan kesejahteraan petani sawit.

“Apalagi petani swadaya seperti bapak ibu semua. Anda semua adalah orang-orang istimewa, karena menggeluti usaha ini dari awal hingga akhirnya sendiri. Mulai dari memilih bibit, menanam, merawat, memanen lalu menjualnya, semua dikerjakan sendiri. Setelah it selesai. Sementara regulasi dan bantuan-bantuan yang disiapkan pemerintah menyasar mereka yang tergabung dalam lembaga, seperti koperasi, asosiasi dan sebagainya. Tidak ada yang diperuntukkan bagi perorangan,” katanya.

Oleh sebab itulah, petani swadaya harus mengubah mindsetnya. Petani swadaya harus memiliki skill yang lebih, agar hasilnya jauh lebih baik.

Regulasi seperti Pergub nomor 77 telah ditetapkan untuk menjaga harga sawit demi kesejahteraan petani. Hal ini menjadi bagian dari upaya untuk meningkatkan kesadaran kolektif bahwa aktivitas menanam dan memelihara kelapa sawit tidak hanya untuk keuntungan pribadi, melainkan juga untuk kesejahteraan masyarakat lebih luas di Riau.

Dengan demikian, upaya-upaya ini tidak hanya memperkuat kapasitas teknis petani sawit, tetapi juga membangun kesadaran akan peran strategis mereka dalam perekonomian regional dan nasional.

“Bangun sinergi, karena sendiri tak pernah hebat,” tegas Syahrial Abdi.

Sementara itu Kadis Pertanian Siak Irwan Saputra, mengapresiasi dukungan dari LPP Agro Nusantara yang memfasilitasi pelatihan ini. Juga kepada para petani yang sawit dari Sabak Auh dan Mempura yang bersedia mengikuti pelatihan ini. Dukungan ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) petani sawit di Riau, dengan dorongan dari SK Bupati Siak yang menguatkan proses sertifikasi ISPO dan SPO.

Dinas Pertanian Siak siap mendukung petani dengan menyediakan pakar sawit yang siap konsultasi serta menangani berbagai permasalahan seperti hama, harga, kualitas bibit, infrastruktur, dan pemeliharaan kebun. Pemerintah juga memberikan bantuan melalui asosiasi petani, bukan perseorangan, untuk memastikan kesejahteraan petani sawit swadaya.***(yan)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Minggu, 26 Oktober 2025

Pesta Rakyat HUT Rohul ke-26 Berakhir Sukses, Bupati Anton Apresiasi Seluruh Panitia dan Petugas Lapangan

Pesta Rakyat HUT Rohul ke-26 Berakhir Sukses, Bupati Anton Apresiasi Seluruh Panitia dan Petugas Lapangan

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Selasa, 21 Oktober 2025

Komitmen untuk Keadilan, Bupati Rokan Hulu Terima Penghargaan dari Kemenkumham RI

Komitmen untuk Keadilan, Bupati Rokan Hulu Terima Penghargaan dari Kemenkumham RI

Advertorial
Kamis, 09 Oktober 2025

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir

Bupati Herman Apresiasi Pelayanan Posyandu Serta Kukuhkan Pengurus Emak Sehat Se Kabupaten Indragiri Hilir.

Galeri
Kamis, 31 Juli 2025

Nuansa Sakral Rapat Paripurna Istimewa DPRD Semarakkan Hari Jadi ke-513 Bengkalis

DPRD Bengkalis menggelar Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-513 Bengkalis. Nuansa sakral dan semangat pembangunan. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 08 September 2025

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah Tembilahan

Bupati Inhil H. Herman Hadiri Maulid Nabi di Masjid Al Hidayah di Jalan Sudirman, Tembilahan.

Berita Lainnya

Senin, 03 Nopember 2025

KPK Amankan Kadis PUPR-PKPP Riau dari Kantornya


Senin, 03 Nopember 2025

BRK Syariah Gelar Ramah Tamah Bersama Nasabah PNS Pra Pensiun dan Purnabakti di Bagansiapiapi


Senin, 03 Nopember 2025

Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK di Pekanbaru


Senin, 03 Nopember 2025

Pengemudi Toyota Rush Luka Akibat Tabrakan dengan Tronton di Pangkalan Kuras


Senin, 03 Nopember 2025

Fahmi Rizal Diambil Sumpah Jabatan Sekretaris Daerah Kota Dumai


Senin, 03 Nopember 2025

Beredar Info KPK OTT Pejabat Pemprov Riau


Senin, 03 Nopember 2025

Dua Pejabat Pemkab Inhu Didemosi


Senin, 03 Nopember 2025

Hujan Tak Surutkan Semangat, MTQ ke-57 Pekanbaru Berlangsung Meriah


Senin, 03 Nopember 2025

Meriahkan Bagan Batu, Honda Heat Show-Off Buktikan Antusias Pecinta Honda Tak Pernah Padam


Senin, 03 Nopember 2025

Sinergi Polisi dan Warga Ukui, Karhutla Dicegah Sejak Dini


Senin, 03 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Dampingi Penyerahan BLT Dana Desa kepada 29 Warga Teluk Berembun


Senin, 03 Nopember 2025

Dukung Pelestarian Lingkungan, Bandara SSK II Pekanbaru Tanam 2.000 Pohon di Tahura


Senin, 03 Nopember 2025

“Filsafat Pendidikan Biologi” Unggah Kesadaran Ekologis dan Berpikir Kritis


Senin, 03 Nopember 2025

Kapal Rusak, Penyeberangan Bengkalis–Pakning Terancam Lumpuh


Senin, 03 Nopember 2025

Dukung Pelestarian Lingkungan, Bandara SSK II Pekanbaru Tanam 2.000 Pohon di Tahura


Senin, 03 Nopember 2025

Membanggakan, Chelsea Shafnyra Putri Siswi Asal Rohul Wakili Provinsi Riau di Ajang FLS3N Tingkat Nasional


Senin, 03 Nopember 2025

2.548 Tenaga Kerja Lokal Perkuat Transformasi PTPN IV Regional III


Senin, 03 Nopember 2025

Pemkab Kuansing Upayakan Status Lahan Masyarakat Keluar dari Zona Merah


Minggu, 02 Nopember 2025

SK Plt Ketua DPD Golkar Riau Resmi Diserahkan ke Sekretariat Partai


Minggu, 02 Nopember 2025

Tiba di Tembilahan, Butuh Belasan Orang Memindahkan Buaya Raksasa ke Mobil