Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Berdampak Pada Ekonomi Rakyat, Cabup Syahrial Ingatkan Pemkab Bengkalis Pembayaran Hak Pegawai

Riauterkini - BENGKALIS - Bakal Calon Bupati Bengkalis, Syahrial, menegaskan bahwa kepentingan Sumber Daya Manusia (SDM) di dalam sistem birokrasi harus menjadi prioritas bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis.

Hal tersebut disampaikan Syahrial saat bersilaturahmi dengan ratusan tokoh masyarakat se-Pulau Bengkalis, yang tergabung dalam "Barisan Engah Makmurkan Negeri," Kamis (19/9/24) lalu.

Dalam silaturahmi itu, para tokoh masyarakat mengeluhkan banyaknya keluhan SDM yang ada di lingkungan Pemkab Bengkalis, terkait keterlambatan pembayaran gaji, tunjangan, serta honor mereka.

Pasalnya, para honorer, Aparatur Sipil Negara (ASN), serta perangkat desa sudah berbulan-bulan tidak menerima hak mereka dari Pemkab Bengkalis.

Menurut Syahrial, ketika dana sudah tersedia, baik yang bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD) ataupun dari dana transfer APBD Provinsi Riau dan APBN, hak masyarakat harus diprioritaskan.

"Apapun kejadiannya, pembayaran honor mereka harus diutamakan. Karena jika terjadi keterlambatan, maka akan muncul dampak ekonomi ke masyarakat Pulau Bengkalis pada umumnya," ujar Syahrial, Jumat (20/9/24).

Akibat dari keterlambatan ini, roda perekonomian di Bengkalis mengalami gangguan, karena daya beli masyarakat menjadi turun.

"Logikanya begini, ketika para pegawai pemerintah menerima haknya berupa gaji, honor, ataupun tunjangan, mereka pasti akan berbelanja ke pasar atau ke warung terdekat. Tapi kalau tak dibayarkan sampai berbulan-bulan begini, orang tak bisa berbelanja, dan para pedagang mengeluh karena dagangannya tak laku," kata Ketua DPD Golkar Bengkalis ini.

Jika dagangan tak laku, para pedagang bisa saja bangkrut, karena mereka tak bisa "memutar" dagangannya. Dan ini berkontribusi dalam meningkatnya jumlah pengangguran.

Selain itu, kinerja para pegawai pemerintahan juga pasti akan mengalami penurunan karena mereka kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

"Artinya, pembayaran gaji pegawai ini memiliki dampak yang besar untuk keberlangsungan roda ekonomi dan layanan pemerintahan lainnya. Makanya, pemerintah tidak boleh menganggap remeh keterlambatan pembayaran ini," tuturnya.

Syahrial mengakui, sebelum adanya laporan dari tokoh masyarakat ini, dirinya menerima banyak sekali aduan terkait hal ini.

"Intinya masyarakat ni mengeluh, mereka sedih kenapa Pemkab lebih mengutamakan kegiatan yang sifatnya keramaian seperti konser, ketimbang membayar honor mereka. Banyaknya acara keramaian ini menjadi alasan kosongnya kas daerah," paparnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Syahrial - Andika (SANDI), Indra Gunawan Eet, membenarkan bahwa keterlambatan pembayaran ini menjadi keluhan para pedagang di pasar.

"Saya kalau ke pasar, masyarakat tu bilang, 'engah, engah tak tahu cito? Gaji anak kami dah 4 bulan tak dibayo, hajab kami ngah'. Dan kondisi ini menjadi salah satu faktor kuat pendorong semangat perubahan di Pilkada Bengkalis 2024 ini," kata Wakil Ketua DPRD Riau sementara yang akrab dengan panggilan Engah Eet ini.

Untuk itu, Engah Eet yang juga dijuluki 'Panglimo Durian Bengkalis' ini, meminta seluruh Barisan Engah Makmurkan Negeri untuk solid memenangkan pasangan SANDI di Pilkada Bengkalis 2024.

"Syahrial ini adik Engah, dio dah 20 tahun ikut Engah, dio oang baik dan cerdas. Pasangan dio ni namonyo Andika Sakai, budak Duri. Dua orang ini sesuai dengan tagline Engah, yaitu 'Satukan Negeri', yang satu anak pulau, yang satu lagi anak daratan," kata Sekretaris DPD Golkar Riau ini dengan logat melayu pesisirnya.

Dalam acara tersebut hadir pula Calon Gubernur Riau, yang juga Ketua DPD Golkar Riau, Syamsuar, beserta beberapa pengurus DPD Golkar Riau.***(mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 06 Januari 2025

Beasiswa RAPP Menyulut Semangat Pendidikan dari SMA hingga Perguruan Tinggi

Dari SMA hingga Bangku Kuliah: Beasiswa RAPP Bantu Wujudkan Impian Generasi Muda

Galeri
Sabtu, 14 Desember 2024

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan Harapan

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan harapan.

Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Galeri
Minggu, 08 Desember 2024

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi KAMMI dalam Pengawalan Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi Peran KAMMI dalam Mengawal Pembangunan Kota

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Berita Lainnya

Jumat, 07 Pebruari 2025

Sebagai Tuan Rumah, BPC HIPMI Dumai Bahas Persiapan Musda HIPMI Riau 2025


Jumat, 07 Pebruari 2025

Polres Kuansing Siap Dukung Intruksi Presiden Wujudkan Ketahanan Pangan


Jumat, 07 Pebruari 2025

Sempat Melompat dari Lantai 2, Kawanan Pengedar Narkoba Berhasil di Bekuk Polda Riau


Jumat, 07 Pebruari 2025

BI Panen Perdana Komoditas Cabai Merah di Kabupaten Kampar


Jumat, 07 Pebruari 2025

Salurkan Ribuan Paket Sembako, PTPN IV Regional III Perluas Bantuan Banjir di 5 Kabupaten


Kamis, 06 Pebruari 2025

Korupsi Dana KUR dan KUPEDES, Mantan Pegawai BRI dan Rekanan Diadili


Kamis, 06 Pebruari 2025

Gaet Investor, BPR Rohul Jalankan Kredit Sindikasi dengan Tiga BPR dari Sultra dan Jatim


Kamis, 06 Pebruari 2025

Kriston Napitupulu Gantikan Muhammad Lukman sebagai Kalapas Bengkalis


Kamis, 06 Pebruari 2025

Pasca Banjir Sisakan Endapan Air di Perkebunan Warga


Kamis, 06 Pebruari 2025

Respon Usulan Sentajo Raya, Dinas ESDM Riau Terjunkan Tim Langsung ke Kuansing


Kamis, 06 Pebruari 2025

Terpilih Aklamasi, Adrizal Kembali Pimpin PTMSI Kota Pekanbaru Periode 2025 - 2029


Kamis, 06 Pebruari 2025

Diikuti 131 Peserta, UMRI Gelar Pemantapan Ideologi Muhammadiyah Bagi Pimpinan Ormawa


Kamis, 06 Pebruari 2025

Lepaskan Empat Kali Tembakan, Polisi Tangkap Seorang Pria Diduga Penyalahguna Narkoba di Jalan Dahlia Pekanbaru


Kamis, 06 Pebruari 2025

Tampilkan Barongsai Lantai Hingga Barongsai Patok, Imlek 2025 di Mal SKA Memukau Pengunjung


Kamis, 06 Pebruari 2025

Dalam Sebulan, Polres Pelalawan Tangkap 27 Pengedar Ganja


Kamis, 06 Pebruari 2025

Polres Inhu Berhasil Amankan Pelaku Penggarap Kawasan Hutan TNBT


Kamis, 06 Pebruari 2025

Patroli dan Sosialisasi Saber Pungli, Polisi Wujudkan Lingkungan Bebas Pungli


Kamis, 06 Pebruari 2025

Eratkan Silaturahmi, Kapolres Inhu Ngopi Bareng Wartawan


Kamis, 06 Pebruari 2025

Polsek Tanah Putih Sambangi Masyarakat Dusun Seiemas, Himbau Kamtibmas Pasca Pilkada


Kamis, 06 Pebruari 2025

Besok, DPRD Kuansing Gelar Paripurna Penetapan Bupati dan Wabup Terpilih