Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
CDN Beri Tips #Cari_Aman Berkendara Jarak Jauh Libur Akhir Tahun

Riauterkini-PEKANBARU-Masa libur akhir tahun sudah di depan mata, bagi pengendara yang merencanakan perjalan jauh baik antar kota maupun provinsi, persiapan yang matang sangat penting agar perjalanan nyaman dan selamat hingga ke tempat tujuan.

Di akhir tahun ini, beberapa daerah di Indonesia juga memasuki iklim penghujan yang sulit untuk diprediksi. Pengendara harus mampu beradaptasi dengan kondisi cuaca agar terhindar dari potensi kecelakaan. Berkendara jauh saat cuaca hujan memberikan sejumlah tantangan berkendara, seperti kondisi tubuh pengendara yang mudah lelah, prediksi bahaya yang tidak maksimal, kurangnya daya cengkeram ban, jarak pengereman bertambah, visibilitas terbatas, hingga hydroplaning (kondisi ban tergelincir dan tidak merespons kemudi, pengereman, atau akselerasi).

Instruktur Safety Riding Main Dealer Honda wilayah Riau, PT Capella Dinamik Nusantara, Arif Rahman Hakim menyampaikan, berkendara jauh membutuhkan persiapan yang sangat matang terlebih lagi saat kondisi cuaca hujan. Arif pun memberikan sejumlah tips #Cari_Aman saat berkendara jauh yakni sebelum melakukan perjalanan, pastikan kondisi tubuh fit dan kondisi kendaraan layak untuk digunakan saat perjalanan jauh dengan membawa ke bengkel resmi Honda untuk pengecekan. Selalu kabari keluarga dan berdoalah agar perjalanan lancar dan selamat hingga ke tempat tujuan.

"Kemudian buatlah rencana perjalanan yang tepat. Menyusun rencana perjalanan dengan menentukan jam keberangkatan, jalur yang digunakan, tempat istirahat, lokasi pembelian bensin dan tempat makan. Disarankan istirahat maksimal setiap 2 jam perjalanan," ujarnya kepada riauterkini.com, Selasa (10/12/24).

Menurutnya, dengan beristirahat saat dalam perjalanan jauh, maka hal itu memberikan manfaat mengembalikan kondisi tubuh yang lelah agar berkendara labih fokus dan dengan istirahat sejenak bisa mendinginkan mesin agar tidak terjadi overheat dan mendinginkan kampas rem agar tidak terjadi rem blong saat di perjalanan. Lalu, kata Arif lagi, tips berikutnya adalah menggunakan perlengkapan berkendara lengkap seperti helm, jaket, jaket, sarung tangan, sepatu dan celana panjang demi keamanan dan kenyamanan saat berkendara. Jika cuaca hujan, dia juga menyarankan agar membawa perlengkapan tambahan seperti jas hujan dan shoes cover.

"Gunakan kecepatan rendah terutama saat melewati jalanan yang basah untuk mengurangi resiko terjadinya hydroplaning. Tingkatkan kewaspadaan saat berkendara, terutama saat jalanan kosong, saat melalui jalanan tanjakan dan turunan, saat Melawati persimpangan. Lakukan prediksi bahaya saat di perjalanan," tuturnya.

Saat kondisi hujan, sambungnya, lebih baik berhenti menunggu hujan reda dibandingkan melanjutkan perjalanan. Pandangan yang terbatas saat hujan dapat mengurangi kemampuan prediksi pengendara. Tak lupa pula ia mengingatkan agar membawa barang bawaan seperlunya. Tidak disarankan berkendara membawa muatan lebih. Selain mengganggu handling saat berkendara, membawa barang berlebihan bisa membahayakan pengendara lain saat dijalan.

Terpisah, Manager Sales PT CDN, Jonny Winata menambahkan, berkendara jauh menggunakan sepeda motor memang lebih bebas mengatur waktu, bisa berhenti kapan saja dan lebih efisien dibandingkan menggunakan kendaraan roda empat. Hanya saja, berkendara roda dua tetap memiliki resiko yang lebih besar.

"Selamat menyambut masa libur Nataru. Kami mengimbau pengendara untuk senantiasa #Cari_aman saat dijalan dengan mengutamakan keselamatan saat berkendara," tutupnya.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Ketua DPRD Riau Kaderismanto Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Ketua DPRD Provinsi Riau, Kaderismanto, Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Minggu, 16 Nopember 2025

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Berita Lainnya

Selasa, 18 Nopember 2025

Satlantas Polres Siak Gelar Operasi Zebra LK 2025 dengan Humanis


Selasa, 18 Nopember 2025

Kabar Gembira, 3.059 Honorer di Siak Terima SK PPPK Paruh Waktu Bulan Desember


Selasa, 18 Nopember 2025

Setelah Dibongkar Kontraktor, Jembatan di Jalan Letkol Hasan Basri Mulai Dibangun Lagi


Selasa, 18 Nopember 2025

Plt Gubri Hadiri Rakorendal Perbatasan Bersama Menkopolhukam dan Mendagri


Selasa, 18 Nopember 2025

Lapas Bengkalis Gelar Donor Darah Hari Bakti 2025


Selasa, 18 Nopember 2025

Banggar DPRD Riau Rapat dengan TAPD Bahas KUA-PPAS


Selasa, 18 Nopember 2025

Terus Tekankan Komitmen Zero Halinar, Lapas Tembilahan Rutin Giat Razia Kamar Hunian


Selasa, 18 Nopember 2025

PTPN IV Regional III Perkuat Kemampuan Asisten Tata Usaha Lewat Bootcamp Good Governance


Selasa, 18 Nopember 2025

10 Hektare Lahan Terbakar di Desa Pulau Tongah, Kuansing


Selasa, 18 Nopember 2025

The Original Levis Store Hadir di Pekanbaru dengan Desain Interior Refreshed dan Relaxed


Selasa, 18 Nopember 2025

Takut Dipdana, Kontraktor Perusak Drainase di Pekanbaru Akhirnya Perbaiki Atas Ulahnya Sendiri


Selasa, 18 Nopember 2025

103 Pemilik Kapal Bawah GT 7 di Inhil, Terima E-Pass Kecil Gratis dari KSOP Kelas IV Tembilahan


Senin, 17 Nopember 2025

Warga Minta APH Tindak Perusak Drainase


Senin, 17 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Rutin Cegah C3 di Sejumlah Objek Vital dan Perbankan


Senin, 17 Nopember 2025

Founder's Day RAPP: Satu Hari, Banyak Manfaat untuk Anak dan Masyarakat


Senin, 17 Nopember 2025

DPRD Inhu Telusuri Penganggaran Pendampingan Hukum APBD 2026


Senin, 17 Nopember 2025

Gelar Apel Operasi Zebra LK 2025, Polres Inhu Atensi 7 Pelanggaran


Senin, 17 Nopember 2025

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026


Senin, 17 Nopember 2025

PGN Perkuat Edukasi Safety dan Sinergi, Bersama Warga Pengguna Energi Baik Gas Bumi


Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Siak Raih Penghargaan UHC dari Plt Gubernur Riau di Tengah Ujian Keluarga