Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Ratusan Personil dan Empat Heli Disigakan, PT Arara Abadi Siap Berkolaborasi Tanggulangi Karhutla

Riauterkini - PEKANBARU - PT Arara Abadi sudah siapkan personil dan peralatan untuk menghadapi kemungkinan terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Perusahaan pulp and paper yang tergabung dalam group Sinar Mas ini juga siap bersinergi dengan seluruh stake holder di Riau untuk melakukan pencegahan mau pun penanggulangan Karhutla di Riau.

Demikian dikatakan Decha A F Hane selaku Deputy Fire Operation Management, Decha AF Hane, mewakili FOM Head PT Arara Abadi, Priyo S Utomo, usai gelaran apel siaga Karhutla di halaman Kantor Gubrrnur Riau, Selasa (21/3/23).

Untuk perlatan menurut Decha, PT Arara Abadi sudah menyiapkan personil sebanyak 870 orang Regu Pemadam Kebakaran (RPK) dalam penanggulangan Karhutla. Selain itu, PT Arara Abadi juga sudah melatih warga sekitaran konsesi yang disebut dengan Masyarakat Peduli Api (MPA) untuk menjaga wilayahnya dari Karhutla.

Selain itu, ada juga Tim Reaksi Cepat (TRC) beranggotakan 60 personil. TRC merupakan, tim khusus 'penyerbu api' yang sangat sudah terlatih. Tim ini memiliki keahlian khusus dan sudah memiliki sertifikasi dalam menanggulangi Karhutla dalam kondisi medan dan cuaca eksteme.

"Untuk personil, kami siapkan RPK yang sudah kita berpengalaman. Kami juga punya TRC, personil yang memiliki keahlian khusus dalam penanggulangan Karhutla. Tim ini merupakan 'penyerbu' pertama ketika ada Karhutla dalam situasi apa pun," ungkap Decha.

Dari sisi peralatan, Arara Abadi menyiapkan empat helikopter mulai dari jenis Bell hingga Super Puma juga sudah stanby di dua kawasan konsesi Arara Abadi. Seperti Perawang dan Duri. Heli ini ada berfungsi untuk patroli dan watet bombing.

Kemudian mesin pompa air pemadaman dalam berbagai spesifikasi. Dari mulai mesin pompa berkapasitas besar, sedang hingga jinjing sebanyak 520 unit. Peralatan ini sudah kami sebar di seluruh wilayah konsesi Arara Abadi.

"Intinya, kami sudah siap mengantisipasi terjadinya Karhutla," ujar Decha lagi.

Senada hal itu, Wagubri Edy Natar sendiri menyampaikan perlunya kolaborasi semua pihak dalam melakukan pencegahan dan penanggulangan Karhutla.

Wagubri juga mengapresiasi keterlibatan perusahaan baik dalam personil dan peralatan. Perlunya kolaborasi semua pihak, tidak lain untuk wujudkan Riau bebas asap.

"Tujuan digelarnya acara ini adalah untuk memastikan kesiapsiagaan Provinsi Riau dalam menanggulangi bencana kebakaran hutan dan lahan sehingga setiap instansi dan stakeholder yang tergabung didalam Komando Satuan Tugas Kebakaran Hutan dan Lahan Provinsi Riau dapat mempersiapkan segala sesuatunya seperti sarana dan prasarana serta sumber daya yang ada," papar Wagubri.

Pemerintah Provinsi Riau sendiri pada 13 Februari 2023 telah menetapkan Status Siaga Darurat Bencana Karhutla. Yakni melalui Keputusan Gubernur Riau Nomor Kpts. 191/11/2023.

"Alhamdulillah pada hari ini kita menggelar apel Siaga Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan," jelasnya.

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa bencana kebakaran hutan dan lahan serta asap yang ditimbulkannya di Provinsi Riau sudah terjadi secara berulang yang menyebabkan kerugian. Seperti sekolah harus diliburkan, jadwal penerbangan pesawat yang harus ditunda, bahkan dibatalkan dan sebagainya.

Disisi lain, masyarakat menderita penyakit Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) akibat asap, sehingga sudah seharusnya kita mencari solusi yang tepat agar permasalahan bencana asap ini dapat teratasi.

Luasnya sebaran lahan gambut yang di Provinsi Riau yang mencapai sekitar 5,095 juta hektar atau sekitar 52 persen dari total lahan gambut di Pulau Sumatera merupakan salah satu kendala yang dihadapi dalam pengendalian Karhutla.

"Pemerintah Provinsi Riau telah berusaha untuk memberikan upaya yang terbaik dengan mengerahkan sumber daya yang kita miliki," imbuhnya.***(mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Selasa, 24 Juni 2025

Pemkab Siak Sambut Mahasiswa KKN-PPM UGM

Mahasiswa KKN-PPM UGM akan berada di Siak. Kedatangannya disambut Pemkab.

Galeri
Minggu, 29 Juni 2025

Galeri Foto
Gemerlap MTQ ke-43 Riau, Pemkab Bengkalis Suguhkan Konsep Pesisir

Gemerlap MTQ ke-43 Riau, sebagai tuan rumah Pemkab Bengkalis suguhkan konsep pesisir. Berikut galeri fotonya!

Advertorial
Senin, 23 Juni 2025

Alhamdulillah, Seluruh Jamaah Haji Siak Selamat Tiba di Tanah Air

Seluruh Jamaah Haji Siak telah tiba di ttanah air. Kini di Batam dan besok terbang ke kampung halaman.

Advertorial
Kamis, 15 Mei 2025

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030.

Galeri
Minggu, 22 Juni 2025

Keterampilan Bicara, Kekuatan Merawat: RAPP Latih Kader demi Generasi Sehat

Bersama Kader Posyandu, RAPP Bangun Harapan Anak Tumbuh Sehat dan Kuat dengan Coaching KAP

Advertorial
Kamis, 08 Mei 2025

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam.

Berita Lainnya

Rabu, 09 Juli 2025

Lawan Premanisme, Polsek Ukui Sambangi Loket dan Tempat Usaha


Rabu, 09 Juli 2025

Tanam Jagung di Sintong Pusaka, Polsek Tanah Putih Dukung Swasembada Pangan


Rabu, 09 Juli 2025

Polsek Tanah Merah Dukung Ketahanan Pangan Lewat Penanaman Jagung


Rabu, 09 Juli 2025

Beredar Foto Kapolda Riau Bersama Seorang Terlapor, Kabid Humas: Terjadi Secara Spontan, Tidak Ada Agenda Khusus


Rabu, 09 Juli 2025

Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Riau: Jangan Legitimasi Perambah Hutan di TNTN


Rabu, 09 Juli 2025

Disaksikan Gubri, Satgas PKH Serahkan Penguasaan Lahan TNTN Tahap II ke Negara


Rabu, 09 Juli 2025

Sektor Jasa Keuangan Terjaga Stabil di Tengah Ketidakpastian Geopolitik Global


Rabu, 09 Juli 2025

Bongkar Sindikat Narkoba, Polda Riau Sita 14,87 kg Sabu dari Dua Tersangka


Rabu, 09 Juli 2025

AHM Gelar Honda Modif Contest 2025 di Indonesia, Pekanbaru di Bulan September


Rabu, 09 Juli 2025

Viralkan Budaya Pacu Jalur, Bupati Kuansing Apresiasi Konten Kreator


Rabu, 09 Juli 2025

Diduga Lalai, Seorang Warga Diamankan Polsek Kubu Terkait Kebakaran Lahan di Teluk Nilap


Selasa, 08 Juli 2025

Masyarakat Apresiasi Polri Bantu Bongkar Pemblokiran Jalan Desa Pangkalan Baru


Selasa, 08 Juli 2025

Tegas, Disdik Pekanbaru Larang Sekolah Jual Seragam, Orangtua Bebas Beli di Luar


Selasa, 08 Juli 2025

PGN Dorong Digitalisasi Petani Karet Pagardewa, Pencatatan Hasil Panen Karet Makin Praktis dan Akurat


Selasa, 08 Juli 2025

Camat Kulim Dampingi Dinsos Pekanbaru Serahkan Bantuan ke Warga Terdampak Kebakaran


Selasa, 08 Juli 2025

Patroli Rutin Polsek Tanah Putih Amankan Objek Vital dan ATM


Selasa, 08 Juli 2025

Setiap Hari 300 Truk Masuk Jembatan Timbang Tenayan Raya, 55 Persen Overload


Selasa, 08 Juli 2025

Hasil Gubri ke Inggris, Royalti Emisi Karbon untuk Riau Bisa Capai Rp3 Triliun


Selasa, 08 Juli 2025

Dialogis dan Humanis, Polsek Ukui Turun ke Pasar


Selasa, 08 Juli 2025

UNODC Rilis Laporan Indonesia 2024: Kemajuan dalam Penanganan Narkotika, Kejahatan, dan Keadilan