Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Pembiayaan Gadai Emas Lebih Murah di BRK Syariah, Ujrahnya Hanya Rp6.000 per Gram

Riauterkini-PEKANBARU – PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda) menyediakan pembiayaan Rahn Emas (Gadai Emas) dengan limit maksimal sebsar Rp250 juta dengan jangka waktu paling lama 4 bulan. Biaya penyimpanan emas (ujrah) yang ditawarkan sangat murah, hanya Rp.6.000 per gram/bulan.

Pemimpin Divisi Konsumer, Helwin Yunus mengatakan produk pembiayaan yang diberikan oleh Bank Riau Kepri Syariah yang ditujukan kepada masyarakat yang membutuhkan dana untuk tujuan serba guna atau produktif maupun konsumtif dengan menggadaikan barang berupa emas lantakan (batangan) 24 karat maupun emas perhiasan dengan kadar 18 sampai 24 karat.

“Produk ini memberikan solusi untuk kebutuhan dana anda, dengan biaya penyimpanan emas (ujrah) yang terjangkau, proses mudah dan cepat dengan bebas memilih jangka waktu paling lama 4 bulan. Nasabah cukup datang ke kantor wilayah operasional penyelenggara Rahn Bank Riau Kepri Syariah dan mengisi formulir permohonan dengan membawa syarat lainnya. Tidak dikenakan biaya administrasi selain sewa penyimpanan dan materai,” kata Helwin Yunus, Selasa (16/4/2024).

Masih kata Helwin, pembiayaan maksimal mencapai 90 persen dari harga buyback Antam yang berlaku pada saat itu. Produk ini diperuntukan bagi nasabah perorangan dan memiliki tabungan BRK Syariah. Nasabah bisa memanfaatkan produk Rahn Emas ini di 15 unit kantor BRK Syariah yang tersebar di wilayah Riau dan Kepri.

“Untuk wilayah, Riau itu ada di kantor BRK Syariah Pasir Pangaraian Pasar Lama, Siak Perawang, Bengkalis Duri Sudirman, Kuansing Sungai Sirih, Pekanbaru Rumbai, Pekanbaru Delima Panam, Tembilahan Pasar Baru, dan Pekanbaru Arifin Ahmad. Sedangkan untuk di wilayah Kepri ada di kantor BRK Syariah Ranai, Anambas Tarempa, Lingga Dabo Singkep, Batam Botania, Karimun Ahmad Yani, Batam Tiban dan Tanjungpinang Pamedan,” ujar Helwin lagi.

Menurut Helwin, masyarakat saat ini masih banyak yang membutuhkan fasilitas pembiayaan untuk jangka pendek. Sehingga target pasar yang menjadi sasaran BRK Syariah adalah para pedagang, karyawan, ibu rumah tangga, pensiunan dan mahasiswa.

“Mereka bisa lebih mudah mendapatkan pembiayaan jangka pendek, hanya dengan menggunakan emas batangan maupun emas perhiasan. Produk Rahn BRK Syariah ini juga bisa diperpanjang setelah masa jatuh tempo berakhir dengan syarat nasabah datang kembali ke bank untuk mengajukan permohonan perpanjangan dengan taksir emas yang digadai kembali,” tuturnya lagi.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 26 April 2024

Tahun Ini, 1.414 Nasabah BRK Syariah Tunaikan Ibadah Haji

Tahun Ini, 1.414 Nasabah BRK Syariah Tunaikan Ibadah Haji.

Galeri
Kamis, 04 April 2024

Galeri Paripurna DPRD Rohul Hasil Reses Masa Sidang II Tahun 2024

DPRD Rohul Gelar Paripurna. Penyampaian hasil Reses Masa Sidang II Tahun 2024.

Advertorial
Senin, 15 April 2024

Berbagai Program CSR RAPP di Meranti Dorong Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Berbagai Program CSR RAPP di Meranti Dorong Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat.

Advertorial
Sabtu, 06 April 2024

Advertorial,
RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya

RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya. Cek.

Galeri
Rabu, 03 April 2024

Wabup Indra Gunawan Lepas Peserta Pawai Taaruf dan Pembukaan MTQ ke-24 Kabupaten Rohul

MTQ ke-24 Kabupaten Rohul resmi dimulai. Ditandai dengan pelepaaan pawai taaruf dan pembukaan oleh Wakil Bupati Indra Gunawan.

Advertorial
Jumat, 05 April 2024

Safari Ramadan Pemprov Riau di Rohul, CSR BRK Syariah Disalurkan untuk Masjid Ponpes Darussalam Kabun

CSR BRK Syariah disalurkan ke Masjid Pondok Pesantren Darussalam Kabun bersamaan dengan Safari Ramadan Pemprov Riau di Rokan Hulu.

Berita Lainnya

Senin, 29 April 2024

Pilkada 2024, KPU Riau Tekankan Penguatan Kelembagaan


Senin, 29 April 2024

Terangka Begal Ini Nikahi Kekasih di Tahanan Polsek Tembilahan Hulu


Senin, 29 April 2024

Jambore PKK 2024, Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak Tiga Tahun Berturut-turut


Senin, 29 April 2024

BRK Syariah Meriahkan Riau Sharia Week 2024


Senin, 29 April 2024

Partai Demokrat Siak Buka Penjaringan Kepala Daerah untuk Pilkada 2024


Senin, 29 April 2024

Polres Kampar: Pembunuhan Nenek Lama di Desa Ganting Kampar Terencana


Senin, 29 April 2024

Bupati Bengkalis Ajak Masyarakat Perkuat Kebersamaan dan Kokohkan Silaturahim


Senin, 29 April 2024

Pemkab Bengkalis Ikuti Sosialisasi PNPB Pelayanan Penyelenggaraan Assesment Center Polri


Senin, 29 April 2024

Puluhan Personil Polda Riau Gerebek Pemukiman di Jalan Pangeran Hidayat


Senin, 29 April 2024

Sakit Hati, Pria di Kampar Bunuh Pelacur Saat Berkencan


Senin, 29 April 2024

Nobar Timnas Bersama Bupati Kuansing Diprediksi Dibanjiri Suporter


Senin, 29 April 2024

Pengedar Sabu di Rohul Ditangkap Saat Hendak Transaksi di Kebun Sawit


Senin, 29 April 2024

Gelar Nobar Semifinal Piala Asia U-23, Kapolda Riau Yakin Timnas Menang


Senin, 29 April 2024

Ketua Panitia, Andi Darma Taufik Siapkan Muscab HIPMi Inhil Sebaik Mungkin


Senin, 29 April 2024

Prediksi Menang 2-0 Lawan Uzbekistan, Pj Gubri Ajak Masyarakat Doakan Timnas Indonesia


Senin, 29 April 2024

Kabar tak Sedap Nobar Bola Malam Ini, BMKG Prediksi Sejumlah Daerah di Riau Turun Hujan


Senin, 29 April 2024

Hoaks Coca Cola Dilarang Diminum di Tiongkok


Senin, 29 April 2024

Ramaikan, Pemkab Bengkalis Gelar Nobar Timnas Indonesia VS Uzbekistan di Lapangan Tugu


Senin, 29 April 2024

Kopi dan Roti Kawin Khas, Wabup Bengkalis Jamu Bupati Kuansing


Senin, 29 April 2024

Pemkab Bengkalis Siapkan 20 Persen Dana Pendidikan untuk Peningkatan SDM Pendidik