Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Warga Yakin Agung-Markarius Bisa Segera AMAnkan Infrastruktur dan Lapangan Pekerjaan di Tj Rhu

Riauterkini - PEKANBARU- Ratusan masyarakat tumpah ruah menghadiri kampanye dialogis pasangan calon walikota dan wakil walikota Pekanbaru Agung Nugroho dan Markarius Anwar di RW 05, Kelurahan Tanjung Rhu, Kecamatan Limapuluh, Pekanbaru, Sabtu (2/11/2024).

Kedatangan Agung Nugroho dan Markarius disambut dengan tabuhan kompang dan penampilan Ibu-Ibu rabana. Turut hadir Dua Anggota DPRD Pekanbaru dari Fraksi Demokrat, Muhammad Zahirsyah dan H Fathullah SH MH.

Masyarakat yang hadir pada kampanye dialogis ini, mengenal sosok AMAn sebagai sosok calon pemimpin yang dekat dan paham betul dengan kondisi masyarakat. Pasalnya selama menjadi anggota dewan, Agung dan Markarius sudah banyak berbuat untuk masyarakat dan diharapkan dengan menduduki posisi sebagai walikota dan wakil walikota Pekanbaru nantinya, Agung Nugroho dan Markarius bisa berbuat lebih banyak lagi dengan kewenangan yang juga lebih besar.

"Mewakili masyarakat RW 05 Kelurahan Tanjung Rhu, kami mendoakan pak Agung Nugroho dan Markarius menang di Pilwako pada 27 November nanti," Ungkap Junaidi, salah seorang tokoh masyarakat.

Menurut Junaidi, dari program-program strategi yang digaung-gaungkan oleh Palson AMAn, sudah tergambarkan sebagain besar persoalan yang saat ini dihadapi oleh masyarakat kota Pekanbaru termasuk masyarakat di Kelurahan Tanjung Rhu, Kecamatan Limapuluh.

"Kalau di tanjung Rhu ini lebih kepada infrastruktur, terutama kami berharap bantuan rehab atau renovasi masjid al fajriyah, agar para jemaah lebih aman dan nyaman. Pasalnya masjid yang dibangun sejak 1981 ini butuh perbaikan diberbagai sudut termasuk kondisi kubah yang sudah rusak dan memprihatinkan,"Ujar Junaidi yang juga sebagai pengurus masjid al- fajriyah.

Melihat sepak terjang dan program kerja yang jelas, Junaidi optimis dan yakin Agung Nugroho dan Markarius Anwar bisa menang di Pilwako dan merealisasikan berbagai persoalan yang saat ini sudah menjadi target AMan untuk lima tahun kedepan.

"Insyaallah niat baik beliau untuk Pekanbaru lebih baik bisa terwujud. Dan tentunya perlunya doa serta komitmen masyarakat Pekanbaru untuk mengantarkan Agung Nugroho dan Markarius menjadi walikota dan wakil walikota Pekanbaru bisa tercapai,"Harap Junaidi.

Untuk diketahui saat ini Palson AMAn sudah memiliki beberapa program strategis mulai dari AMAn pendidikan, kesehatan, ekonomi, infrastruktur, AMAn dari sampah, AMAN dari banjir dan beberapa persoalan lainnya yang saat ini sudah diidentifikasi oleh Palson AMAn.

"Untuk bantuan pembangunan dan rehab masjid tentunya kami siap untuk mewujudkan. Apalagi masjid al- fajriyah ini merupakan masjid paripurna,"Ungkap Calon Wakil Walikota Pekanbaru Markarius Anwar.

Markarius berharap peran serta dan dukungan masyarakat untuk AMan dalam mewujudkan dan merealisasikan beragam persoalan yang dihadapi masyarakat.

"Kami komitmen jika terpiilih kita akan bereskan satu per satu masalah yang dihadapi masyarakat Pekanbaru, mulai dari banjir, jalan rusak, kesehatan Pendidikan, pengangguran, parkir yang meresahkan dan ini sudah kami identifikasi dan duduk bersama melakukan pembahasan semua masalah di pekanbaru,"Pungkas Markarius.

Pada kesempatan ini, Agung Nugroho juga memaparkan program unggulan yang dimiliki oleh Palson AMAn dan perlu disebarluaskan kepada masyarakat.

"Waktu kita tidak sampai sebulan lagi, tentunya kita terus memaksimalkan waktu yang ada ini untuk bertemu masyarakat mensosialisasikan program kerja kita dan tentunya mengajak masyarakat untuk menetapkan hati dan pilihan kepada AMAn, agar apa yang menjadi persoalan masyarakat bisa kami tuntaskan, baik itu soal kesehatan, pendidikan dan persoalan lainnya,"Pungkas Agung Nugroho .

Mendekati hari pencoblosan, Palson AMAn terus mengingatkan masyarakat untuk berpartisipasi dan menggunakan hak suara pada 27 November mendatang.***(Dan)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Kamis, 05 Desember 2024

BRK Syariah Raih 2 Penghargaan Bergengsi TOP Digital Awards 2024

BRK Syariah kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih Penghargaan TOP Digital Implementation 2024 Stars 5 dan Top Leader On Digital Implementation 2024.

Galeri
Kamis, 28 Nopember 2024

Pilkada Serentak, Pj Gubri Turun Cek TPS di Riau

Pilkada Serentak, Pj Gubri Turun Cek TPS di Riau. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Galeri
Senin, 04 Nopember 2024

Perkenalan Sekaligus Perkuat Koordinasi, Komisi IV RDP dengan Dinas ESDM

Perkenalan Sekaligus Perkuat Koordinasi, Komisi IV RDP dengan Dinas ESDM. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Selasa, 26 Nopember 2024

Satpol PP Kampar Ingatkan Pemilik Warung Remang-remang Patuhi Perda, Jangan Membandel

Satpol PP Kampar ingatkan pemilik warung remang-remang. Wajib patuhi Perda dan jangan membandel.

Berita Lainnya

Kamis, 05 Desember 2024

Cooling System, Kapolsek Kandis Sambang Tokoh Masyarakat Pasca Pemilu 2024


Kamis, 05 Desember 2024

Kasat Lantas Polres Siak Laksanakan Cooling System dan Himbauan Pasca Pilkada 2024


Kamis, 05 Desember 2024

Ketika Bhabinkamtibmas Turun ke Ladang, Dukung Ketahanan Pangan


Kamis, 05 Desember 2024

Gugat ke MK, Kubu Alfedri Tolak Penetapan Hasil Pilkada Siak


Kamis, 05 Desember 2024

Pasca Pilkada 2024, Polsek Pangkalan Kerinci Intensifkan Patroli KRYD untuk Ciptakan Kondisi Aman


Kamis, 05 Desember 2024

Polsek Tanah Putih Laksanakan Cooling System Pasca Pilkada 2024 di Sekeladi Hilir


Kamis, 05 Desember 2024

Pasca Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsubsektor Pelalawan Aktif Lakukan Sambang untuk Ciptakan Situasi Aman


Kamis, 05 Desember 2024

PalmCo Business Cockpit, Pionir Transformasi Digital BUMN Perkebunan Menuju World Class Agriculture Company


Kamis, 05 Desember 2024

Sambangi Desa Tanjung, Polsek XIII Koto Kampar Gelar Cooling System Pasca Pilkada Damai 2024


Kamis, 05 Desember 2024

Polsek Kampar Kiri Hilir Laksanakan Cooling System di Desa Sungai Petai Pasca Pilkada Damai 2024


Kamis, 05 Desember 2024

Hasil Pleno KPU Siak, Afni Z-Syamsurizal Menang 224 Suara dari Alfedri-Husni


Kamis, 05 Desember 2024

Longsor di Tanah Merah, Inhil, 11 Rumah Ambruk ke Sungai


Rabu, 04 Desember 2024

Paslon Urut 3 Ajukan Gugatan ke MK Pilkada Kuansing


Rabu, 04 Desember 2024

KPU Diduga Langgar Prosedur,Tiga Paslon Tolak Hasil Pilkada Pekanbaru


Rabu, 04 Desember 2024

Pemprov Riau Segera Tetapkan Status Siaga Banjir dan Tanah Longsor


Rabu, 04 Desember 2024

DPD Pergizi Pangan Riau Dilantik, Dorong Program Makan Bergizi


Rabu, 04 Desember 2024

Komitmen M. Panji Gusti Pangestu untuk Meningkatkan Kualitas Hidup di Kecamatan Tapung Hulu dan Tapung Hilir


Rabu, 04 Desember 2024

Kebijakan Presiden Prabowo, KSBSI Riau Sambut Positif UMP 2025 Naik 6,5 Persen


Rabu, 04 Desember 2024

Dukung Kesejahteraan Masyarakat, Pertamina Patra Niaga Luncurkan Program CSR di Tembilahan


Rabu, 04 Desember 2024

Enjoy Holiday, Agung Toyota Riau Hadirkan Pameran Bertabur Hadiah Hingga Jalan-jalan ke Jepang