Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
UNESCO Dedikasikan Hari Pendidikan Internasional 2025 untuk Kecerdasan Buatan



riauterkini-PEKANBARU-Direktur Jenderal UNESCO, Audrey Azoulay, menetapkan Hari Pendidikan Internasional 2025 (Jumat, 24 Januari) sebagai momen untuk menyoroti peluang dan tantangan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). Ia mengajak Negara Anggota UNESCO untuk berinvestasi dalam pelatihan bagi guru dan siswa guna memastikan teknologi ini digunakan secara bertanggung jawab dalam dunia pendidikan.

“Kecerdasan buatan menawarkan peluang besar bagi pendidikan, asalkan penerapannya di sekolah didasarkan pada prinsip etika yang jelas. Untuk mencapai potensinya secara penuh, teknologi ini harus melengkapi—bukan menggantikan—dimensi manusia dan sosial dalam pembelajaran. AI harus menjadi alat yang mendukung guru dan siswa, dengan tujuan untuk meningkatkan kemandirian dalam belajar serta kesejahteraan mereka.” Audrey Azoulay, Direktur Jenderal UNESCO.

Dengan mendedikasikan Hari Pendidikan Internasional 2025 dengan tema AI, UNESCO ingin mendorong diskusi global mengenai peran teknologi ini dalam pendidikan. Organisasi ini telah menjadwalkan konferensi di Paris dan New York, serta webinar.

Negara-negara masih terbagi antara izin dan pembatasan

Kecerdasan buatan semakin banyak digunakan dalam dunia pendidikan. Di negara-negara berpendapatan tinggi, lebih dari 2/3 siswa sekolah menengah sudah menggunakan perangkat AI generatif untuk mengerjakan tugas sekolah. Para guru juga semakin banyak menggunakan AI untuk menyusun materi pelajaran dan menilai pekerjaan siswa. Selain itu, bimbingan akademik dan proses penerimaan siswa di sekolah, yang sebelumnya ditentukan oleh guru dan pakar, kini semakin banyak dipengaruhi oleh AI.

Akan tetapi, para pendidik masih kekurangan panduan yang jelas tentang praktik-praktik ini. Menurut survei terhadap 450 lembaga yang dilakukan UNESCO pada Mei 2023, saat ini hanya 10% sekolah dan universitas yang memiliki kerangka kerja resmi untuk penggunaan AI. Pada tahun 2022, hanya 7 negara yang telah mengembangkan kerangka kerja atau program AI untuk guru-guru mereka, dan hanya 15 negara yang memasukkan tujuan pelatihan AI dalam kurikulum nasional mereka. Pada saat yang sama, semakin banyak negara yang memberlakukan pembatasan penggunaan teknologi baru di ruang kelas. Menurut data baru dari UNESCO, hampir 40% negara kini memiliki undang-undang atau kebijakan yang melarang penggunaan ponsel di sekolah – naik dari 24% pada Juli 2023.

Sebuah alat yang harus tetap melayani murid dan guru

Sebagai organisasi yang mencakup bidang pendidikan, sains, budaya, dan informasi, UNESCO telah menangani tantangan yang ditimbulkan oleh AI selama hampir sepuluh tahun. Pada bulan November 2021, Negara-negara anggota UNESCO mengadopsi kerangka kerja global pertama yang menetapkan standar etika dalam penggunaan AI.

Di bidang pendidikan, UNESCO menerbitkan Panduan pertama mengenai AI Generatif dalam Pendidikan dan Penelitian pada September 2023, serta dua kerangka kompetensi AI untuk siswa dan guru pada tahun 2024. Publikasi ini membahas peluang sekaligus risiko AI, sebagai langkah menuju penggunaan yang aman, etis, inklusif, dan bertanggung jawab. Publikasi ini mencakup saran untuk menetapkan batas usia 13 tahun untuk penggunaan AI di ruang kelas.

UNESCO juga menekankan bahwa alokasi sumber daya untuk AI oleh pemerintah untuk AI harus bersifat tambahan, dan tidak mengalihkan anggaran yang telah diperuntukkan untuk pendidikan. Saat ini, 1 dari 4 sekolah dasar masih belum memiliki akses listrik, dan 60% belum terhubung ke Internet. Kebutuhan dasar harus tetap menjadi prioritas utama: sekolah yang dikelola dengan baik dan memiliki fasilitas memadai, dengan guru yang terlatih, mendapatkan gaji layak, serta termotivasi dalam menjalankan tugasnya.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 06 Januari 2025

Beasiswa RAPP Menyulut Semangat Pendidikan dari SMA hingga Perguruan Tinggi

Dari SMA hingga Bangku Kuliah: Beasiswa RAPP Bantu Wujudkan Impian Generasi Muda

Galeri
Sabtu, 14 Desember 2024

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan Harapan

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan harapan.

Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Galeri
Minggu, 08 Desember 2024

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi KAMMI dalam Pengawalan Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi Peran KAMMI dalam Mengawal Pembangunan Kota

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Berita Lainnya

Jumat, 07 Pebruari 2025

Penghormatan Terakhir untuk Aiptu Hendra Gunawan


Jumat, 07 Pebruari 2025

Selain SMKN 3 Puluhan Sekolah di Riau Terlambat Isi PDSS, Nasib Siswa Diujung Tanduk


Jumat, 07 Pebruari 2025

Kasus PMK Ditemukan Awal Tahun, Dinas TPHP Bengkalis Tingkatkan Vaksinasi dan Pengawasan


Jumat, 07 Pebruari 2025

Picu Jalan Aspal Berlumpur, Warga Rohil Protes PT PHR dan Rekanan


Jumat, 07 Pebruari 2025

Polsek Tanah Putih Pastikan Kondusifitas Pasca Pilkada, Warga Dusun Impah Diajak Jaga Kamtibmas


Jumat, 07 Pebruari 2025

Ketua DPRD Kuansing, Pimpin Sidang Paripurna Pengumuman Bupati - Wabup Terpilih


Jumat, 07 Pebruari 2025

Sebagai Tuan Rumah, BPC HIPMI Dumai Bahas Persiapan Musda HIPMI Riau 2025


Jumat, 07 Pebruari 2025

Polres Kuansing Siap Dukung Intruksi Presiden Wujudkan Ketahanan Pangan


Jumat, 07 Pebruari 2025

Sempat Melompat dari Lantai 2, Kawanan Pengedar Narkoba Berhasil di Bekuk Polda Riau


Jumat, 07 Pebruari 2025

BI Panen Perdana Komoditas Cabai Merah di Kabupaten Kampar


Jumat, 07 Pebruari 2025

Salurkan Ribuan Paket Sembako, PTPN IV Regional III Perluas Bantuan Banjir di 5 Kabupaten


Kamis, 06 Pebruari 2025

Korupsi Dana KUR dan KUPEDES, Mantan Pegawai BRI dan Rekanan Diadili


Kamis, 06 Pebruari 2025

Gaet Investor, BPR Rohul Jalankan Kredit Sindikasi dengan Tiga BPR dari Sultra dan Jatim


Kamis, 06 Pebruari 2025

Kriston Napitupulu Gantikan Muhammad Lukman sebagai Kalapas Bengkalis


Kamis, 06 Pebruari 2025

Pasca Banjir Sisakan Endapan Air di Perkebunan Warga


Kamis, 06 Pebruari 2025

Respon Usulan Sentajo Raya, Dinas ESDM Riau Terjunkan Tim Langsung ke Kuansing


Kamis, 06 Pebruari 2025

Terpilih Aklamasi, Adrizal Kembali Pimpin PTMSI Kota Pekanbaru Periode 2025 - 2029


Kamis, 06 Pebruari 2025

Diikuti 131 Peserta, UMRI Gelar Pemantapan Ideologi Muhammadiyah Bagi Pimpinan Ormawa


Kamis, 06 Pebruari 2025

Lepaskan Empat Kali Tembakan, Polisi Tangkap Seorang Pria Diduga Penyalahguna Narkoba di Jalan Dahlia Pekanbaru


Kamis, 06 Pebruari 2025

Tampilkan Barongsai Lantai Hingga Barongsai Patok, Imlek 2025 di Mal SKA Memukau Pengunjung