Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Dosen FKIP UNILAK Sosialisasikan Aplikasi English Pronunciation ke Guru SMKN 7 Pekanbaru

Riauterkini-PEKANBARU-Sudah 2 tahun belakangan ini pembelajaran di tingkat sekolah dasar, menengah, maupun perguruan tinggi dilakukan secara daring (online). Hal ini karena belum berakhirnya pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) yang mengharuskan siswa belajar dari rumah.

Ditambah lagi status level Kota Pekanbaru masih berada dalam level yang terus mengharuskan orang bekerja atau belajar dari rumah. Tentu hal ini menjadi tantangan besar bagi sebagain besar guru di Kota Pekanbaru, khususnya guru bahasa Inggris di SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru untuk melakukan inovasi dan kreativitas agar pembelajaran yang dialami oleh siswa terasa semakin mudah dan menyenangkan.

Untuk itu, perlu dilakukan kegiatan pengenalan aplikasi berbasis Android dalam hal ini adalah aplikasi “English Pronunciation” untuk membantu guru dan siswa dalam mempelajari dan memperbaiki pelafalan kosa kata bahasa Inggris yang dimilikinya.

Melalui aplikasi ini juga, para guru dan siswa dapat mengenali pentingnya kompetensi komunikasi antar-budaya (Intercultural Communicative Competence/ICC). Dengan mengenali pentingnya ICC, seorang guru dapat pula mengajarkan nilai-nilai adab dan etika berkomunikasi kepada siswanya dalam proses pembelajaran.

Terkait hal itu, Kepala Sekolah SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru, H. Raimon, M.Pd, Ahad (16/1/21) mengungkapkan bahwa sebagian besar guru di sekolahnya ini, khususnya guru bahasa Inggris masih memiliki pengetahuan yang minim terhadap aplikasi atau platform pembelajaran.

"Pengetahuan terhadap aplikasi atau platform pembelajaran tersebut sangat diperlukan dalam pembelajaran daring ini. Sehingga, hal ini menjadi kendala dalam pembelajaran online di masa Pandemi ini," ungkapnya.

Menanggapi permasalahan yang disampaikan oleh Kepala Sekolah SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru, tim Dosen FKIP UNILAK dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris yang terdiri dari M. Fadhly Farhy Abbas, S.Pd., M.Pd dan Dr. Mawa, S.Pd.I., M.A beserta 2 orang mahasiswa merasa terpanggil untuk memberikan pengenalan aplikasi dan ICC tersebut kepada segenap guru SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru, khususnya guru bahasa Inggris.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan tambahan ilmu pengetahuan terhadap guru tentang Information and Communication Technology (ICT), Pronunciation (pelafalan), dan etika berkomunikasi. Selain itu, kegiatan ini juga dapat melatih kompetensi guru dalam hal komunikasi antar-budaya.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa 23 November 2021 di ruang pertemuan guru SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru dengan baik dan lancar.

"Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan guru-guru SMK Negeri 7 Kota Pekanbaru khususnya guru bahasa Inggris dapat meningkatkan wawasan dan pemahamannya tentang aplikasi atau platform pembelajaran, pelafalan, serta kompetensi komunikasi antar-budaya. Sehingga, para guru terbiasa dengan ICT agar pembelajaran di kelas menjadi lebih mudah dan menyenangkan," tutur M. Fadhly Farhy Abbas, S.Pd., M.Pd selaku ketua tim kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang juga merupakan kandidat Doktor pada Program Studi S3 Ilmu Keguruan Bahasa, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Padang.*(H-we)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Rabu, 26 Nopember 2025

Riau Sepakati APBD 2026 — DPRD dan Pemprov Tandatangani KUA-PPAS

Riau Sepakati APBD 2026 — DPRD dan Pemprov Tandatangani KUA-PPAS. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Kamis, 27 Nopember 2025

Respon Himbauan BMKG, Bupati Kuansing Ingatkan Steakholder Terkait Tingkatkan Kewaspadaan


Kamis, 27 Nopember 2025

Enam Pembalak Liar Ditangkap, Polisi Pelalawan Sita Chainsaw di Lokasi


Kamis, 27 Nopember 2025

Hari ke 11 Operasi Zebra LK 2025, Satlantas Polres Inhil Lakukan Tes Urine Pengemudi Angkutan Umum dan Barang


Kamis, 27 Nopember 2025

Anak Angkat di Pelalawan Diamankan Polisi, Ini Kasusnya


Kamis, 27 Nopember 2025

Bupati Kuansing Terima Kunjungan FPM Provinsi Riau


Kamis, 27 Nopember 2025

PT Arara Abadi Berkolaborasi Bersama Unri dan Media Lakukan Mitigasi, Sosialisasi, Pencegahan Kathutla


Kamis, 27 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Sosialisasikan Program Green Policing di SDN 006 Sekeladi, Tanamkan Kepedulian Lingkungan Sejak Dini


Kamis, 27 Nopember 2025

Pemkab Kuansing Terima Penghargaan dari KPID Atas Peduli Penyiaran


Kamis, 27 Nopember 2025

Pemkab Kuansing Terima Penghargaan Dari KPID Atas Peduli Penyiaran.


Kamis, 27 Nopember 2025

Tekad Kuansing Zero Blankspot Bupati Intruksikan Kominfo Kejar Dana Pusat


Rabu, 26 Nopember 2025

KPID Riau Award 2025, Pemprov Riau Raih Penghargaan Institusi Peduli Penyiaran


Rabu, 26 Nopember 2025

Ponsel Dihantam Martil, Ganja Dibakar, Ekstacy Dilebur, Begini Suasana Pemusnahan BB di Rohil


Rabu, 26 Nopember 2025

Di HUT Korpri Wabup Muklisin Lantik PPPK Tahap I dan II di Lapangan Limuno


Rabu, 26 Nopember 2025

Belanja APBD Riau 2026 Turun Jadi Rp8,3 Triliun


Rabu, 26 Nopember 2025

Riau Sepakati APBD 2026 — DPRD dan Pemprov Tandatangani KUA-PPAS


Rabu, 26 Nopember 2025

Gegara Kebijakan Direksi Lama, PT SPR Trada Rumahkan Karyawan, Tunggu Hasil Audit BPKP


Rabu, 26 Nopember 2025

Wabup Kuansing Pimpin Upacara di HUT PGRI dan Korpri


Rabu, 26 Nopember 2025

Dua Padi Lokal Inhil Lulus Sidang Pelepasan Varietas Unggul di Cipayung


Rabu, 26 Nopember 2025

Pemko Pekanbaru Dukung Langkah Hukum Keluarga Siswa SD Diduga Korban Perundungan


Rabu, 26 Nopember 2025

Generasi Muda Riau Mengukir Prestasi di PTPN IV Regional III