Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Dipimpin Bupati Ribuan Warga Kuansing Berhasil Kumpulkan Donasi Rp361 Juta untuk Palestina

Riauterkini - TELUKKUANTAN - Lapangan Limuno Telukkuantan, Kuansing, Kamis (30/11/2023) tadi pagi, dibanjiri lautan manusia dalam aksi solidaritas dan Doa Bersama untuk Palestina. Acara tersebut juga dihadiri Bupati Drs. H. Suhardiman Amby, Ak. MM untuk memberikan dukungan bagi saudara muslim Palestina.

Aksi ini diinisiasi Forum Masyarakat Peduli Kemanusiaan Kabupaten Kuantan Singingi, dan mendapat apresiasi dari Bupati karena telah memprakarsai kegiatan ini.

"Dengan adanya acara ini mata hati kita terbuka atas penderitaan yang dialami saudara kita di Palestina, sehingga tergerak untuk mendoakan secara bersama-sama," ucapnya.

Sebagai saudara seiman sudah sepatutnya kata Bupati berpihak dan melakukan pembelaan untuk kemerdekaan Palestina sesuai dengan amanat pembukaan UUD 1945 bahwa kemerdekaan adalah hak segala bangsa, oleh sebab itu penjajahan diatas dunia harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan prikemanusiaan dan prikeadlian.

Lebih lanjut ia mengungkapkan keprihatinan dan kesedihannya yang mendalam atas apa yang sedang dialami jutaan rakyat Palestina.

Menurutnya, tindakan Israel yang terus menyerang warga negara Palestina khususnya di Jalur Gaza merupakan tindakan terkutuk karena telah melakukan tindakan genosida dengan membunuh ribuan warga dan hal tersebut merupakan kejahatan perang yang tak bisa dibiarkan.

"Kami ucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamya atas jatuhnya ribuan korban jiwa di kalangan masyarakat Palestina," ucap Bupati berapi-api.

Sementara itu, Mulkan M. Sarin, selaku perwakilan Forum Masyarakat Peduli Kemanusiaan Kabupaten Kuansing mengatakan, hingga saat ini sudah lebih 8 ribu jiwa menjadi korban kejahatan perang yang dilakukan Israel, termasuk 3 ribu lebih korban merupakan anak-anak dan wanita.

"Maka dari itu, kami masyarakat Kuansing yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan tentunya mengecam dan sangat mengutuk tindakan tersebut," katanya.

Sementara di Aksi Solidaritas tersebut, dipimpin Bupati H. Suhardiman bersama masyarakat berhasil mengumpulkan dana untuk Palestina sebanyak 361 Juta.*** (Jok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Jumat, 23 Januari 2026

Ida Yulita Usir Perwakilan Pemegang Saham, RUPSLB PT SPR Ricuh


Jumat, 23 Januari 2026

Pemkab Kuansing - Unpas Evaluasi Kerja Sama Pendidikan


Kamis, 22 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Sosialisasikan Green Policing di Kepenghuluan Teluk Berembun


Kamis, 22 Januari 2026

FITRA Riau Sebut Transparansi Anggaran Kabupaten Siak Merosot Tajam


Kamis, 22 Januari 2026

Patroli Terpadu Polsek Ukui Fokuskan Pengamanan Objek Vital


Kamis, 22 Januari 2026

PT SPR Harusnya Kedepankan Azas Keterbukaan, Bukan Tertutup


Kamis, 22 Januari 2026

Usai Gagal Audit Ulang PT SPR, Plt Kepala Inspektorat Riau Dicopot


Kamis, 22 Januari 2026

Polsek Tempuling, Inhil Tangkap Maling di Kebun Sawit


Kamis, 22 Januari 2026

345 Mahasiswa Umri Terima Beasiswa 2026 Dari Pemprov Riau, Rektor Ingatkan Pentingnya Pengembangan Soft Skill


Kamis, 22 Januari 2026

Nasib Ida Yulita Sebagai Dirut PT SPR Diujung Tanduk


Kamis, 22 Januari 2026

Diduga Dipicu Bocor Tabung Gas, Toko Pancing di Siak Hangus Terbakar


Kamis, 22 Januari 2026

Kembali Oknum ASN Pemkab Inhu Ditangkap Akibat Narkoba


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Tangkap Warga Kuala Semundam Pelalawan dengan 20 Paket Sabu Seberat 41 Gram


Kamis, 22 Januari 2026

Polisi Bongkar Pesta Narkoba di Penginapan Baliview Pekanbaru, Delapan Orang Diamankan


Kamis, 22 Januari 2026

Bupati Suhardiman Gandeng ITB Tingkatkan Kualitas SDM Kuansing


Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan


Kamis, 22 Januari 2026

Polda Riau Tetapkan 9 Tersangka Kasus Perusakan Fasilitas PKH di TNTN


Kamis, 22 Januari 2026

Danantara: Transformasi PalmCo Perkuat Kemandirian Pangan dan Energi Nasional


Kamis, 22 Januari 2026

Kerugian Rp34 M, Camat Bandar Petalangan Tersangka Baru Korupsi Pupuk Subsidi di Pelalawan


Rabu, 21 Januari 2026

Cegah Karhutla, Polsek Tanah Putih Intensifkan Patroli Karlahut