Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Atraksi Dua Barongsai Patok Meriahkan Puncak Imlek 2025 di Mal SKA Pekanbaru

Riauterkini-PEKANBARU-Atraksi Barongsai Patok menjadi acara puncak perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili atau Tahun Baru Imlek 2025 di Mal SKA Pekanbaru, tanggal 8 dan 9 Februari. Bahkan pertunjukan Barongsai Patok dari Himpunan Bersatu Teguh (HBT) Lion Dance Pekanbaru itupun semakin meriah dengan penampilan dua Barongsai sekaligus yang membuat ratusan pengunjung tak berkedip.

Sebelum memulai pertunjukan Barongsai Patok, Barongsai yang tampil lebih dulu menunjukan atraksi persembahan dengan mengambil beberapa buah jeruk dan sayuran yang dipersembahkan. Hadir menyaksikan atraksi tersebut Asisten Direktur Utama PT Citraciti Pacific, Arcin Senggana dan Operational Manager Mal SKA Pekanbaru, Muhammad Ridwan. Setelah melakukan atraksi persembahan itu, dua Barongsai yang tampil menghibur pengunjung tersebut juga berkesempatan mengambil angpao yang telah disiapkan oleh para menajemen Mal SKA.

Setelah atraksi persembahan selesai, atraksi Barongsai Patok yang ditunggu-tunggu pun akhirnya dimulai. Satu Barongsai lebih dulu menaiki tiang penyangga yang telah dipersiapkan, di atas tiang itulah, Barongsai kemudian "menari-menari" dengan lincah sampai membuat pengunjung terpana. Tepuk tangan para pengujung juga membahana ketika satu lagi Barongsai ikut menaiki tiang-tiang penyangga sambil menari dan berjoget.

Keahlian dua Barongsai Patok tersebut bahkan menghipnotis seluruh pengunjung Mal SKA ketika masing-masing Barongsai bergerak lincah melangkahi setiap pijakan tiang penyangga yang lumayan tinggi. Saat atraksi selesai, para pengunjung pun sangat puas dan terhibur. Tak hanya bertepuk tangan, para pengunjung Mal SKA pun ikut memberikan angpao dan berfoto dengan masing-masing Barongsai yang sudah tampil memukau.

Sementara itu, di lokasi yang sama, Operational Manager Mal SKA Pekanbaru, Muhammad Ridwan mengatakan Barongsai Patok Tahun Baru Imlek 2025 lebih terasa meriah dibandingkan tahun sebelumnya. Apalagi menampilkan atraksi dua Barongsai sekaligus. Dengan momentum perayaan Imlek 2025 yang memasuki Shio Ular Kayu, Ridwan pun berharap Mal SKA kedepannya terus berkembang dan semakin maju. Dapat terus menampilkan budaya-budaya asli Indonesia disetiap event-event Nusantara yang diselenggarakan di Mal SKA Pekanbaru.

"Kami juga berharap tenant-tenant yang ada di Mal SKA bisa semakin bertambah. Saat ini sudah ada beberapa tambahan tenant baru, yakni Funworld Bowling, Digi Plus, Carthgo, Restoran Nusantara Food, dan Eraphone & More dengan varian lebih komplit serta lokasi lebih luas 200 meter. Untuk Funworld Bowling sendiri sudah dibuka akhir Januari 2025 lalu, sedangkan tenant yang lain coming soon, mungkin dua atau tiga bulan lagi," ujarnya kepada riauterkini.com, Sabtu (08/02/25).

Menurut dia, selain menghadirkan pertunjukkan Barongsai Patok yang diadakan sampai Sabtu (09/02/25) besok, pihak Mal SKA juga membagi-bagikan secara gratis 1.000 porsi lontong Cap Go Meh kepada para pengunjung. Dimana, 500 porsi lontong Cap Go Meh tersebut dibagikan pada tanggal 8 Februari dan 500 porsi lagi dibagikan di tanggal 9 Februari. Menurutnya, dua hari itu menjadi hari puncak rangkaian perayaan Tahun Baru Imlek 2025 Golden Prosperity Mal SKA Pekanbaru.***(gas)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri

Bupati Inhil Ikuti Rakornas Antisipasi Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 yang Digelar Kemendagri.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Kamis, 11 Desember 2025

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif

Pemda Inhil Bersinergi BPC HIPMI Taja UMKM Expo dan Pameran Ekonomi Kreatif.

Berita Lainnya

Sabtu, 03 Januari 2026

Peringatan HAB di Kuansing Potensi Besar Geliatkan Ekonomi


Sabtu, 03 Januari 2026

Diterkam Buaya di Sungai Rokan, Satu Lengan Warga Ujung Tanjung-Rohil Harus Diamputasi


Sabtu, 03 Januari 2026

Api Berhasil Dipadamkan, TGI Utamakan Keamanan Masyarakat dan Pemulihan Operasional


Sabtu, 03 Januari 2026

Fokus Pemulihan Psikososial, PT. PPP Minamas Plantation Gelar Trauma Healing Anak di Aceh Tamiang


Sabtu, 03 Januari 2026

Kakanwil Kemenag Riau Puji Kepedulian Bupati Kuansing Karena Bersedia Jadi Tuam Rumah HAB


Sabtu, 03 Januari 2026

Pasca Kebocoran GAS di Kemuning. Arus Lalu Lintas Pekanbaru–Jambi Kembali Normal


Sabtu, 03 Januari 2026

Terus Mengalir, Serikat Pekerja PTPN IV Regional III Turut Salurkan Donasi Bantuan Hidrometeorologi Sumatra


Sabtu, 03 Januari 2026

Bantu Pemulihan Pasca Bencana, Polda Riau Kembali Kirim 3 Alat Berat ke Agam


Jumat, 02 Januari 2026

Program Wali Kota Sudah Dirasakan, DPRD Diharapkan Fokus Mendukung


Jumat, 02 Januari 2026

Pekanbaru Siapkan Pelebaran Jalan HR Soebrantas, Dipercepat Mulai 2026


Jumat, 02 Januari 2026

Pipa Gas PT Transgasindo di Batu Ampar Bocor, Jalintim Sumatra Ditutup Sementara


Jumat, 02 Januari 2026

Sempat Buron, Polisi Tangkap Pemilik PETI yang Menewaskan Dua Pekerja


Jumat, 02 Januari 2026

Komisi III DPR RI Sidak Kasus MBG Kampar yang Sempat Viral


Jumat, 02 Januari 2026

Guru Honor MTS Babussalam Simandolak Raih Hadiah Umroh Jalan Sehat HAB


Jumat, 02 Januari 2026

PTPN IV Regional III Catat Kinerja Positif Sepanjang 2025


Jumat, 02 Januari 2026

Pemko - Unri Sepakat 10 Danau Jadi Embung, Agung Nugroho : Bisa Atasi Banjir Dua Kecamatan


Jumat, 02 Januari 2026

Jum’at Curhat dan Green Policing, Polisi Perkuat Kamtibmas serta Kepedulian Lingkungan


Jumat, 02 Januari 2026

Debit Air Sungai Kampar di Langgam Naik 14 Sentimeter, Belum Ada Wilayah Terdampak


Jumat, 02 Januari 2026

Antisipasi Banjir, Kapolsek Binawidya Gotong Royong Bersama Warga dan Dinas PUPR


Jumat, 02 Januari 2026

Satlantas Polres Pelalawan Keluarkan Himbauan Cuaca Ekstrem, Warga Diminta Tingkatkan Kewaspadaan