Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Terbanyak Penjualan Melalui QRIS di Bazar Ramadan, Nasabah UMKM BRK Syariah Diberi Reward



Riauterkini- PEKANBARU - Bazar Ramadan 1446 Hijriah yang digelar Bank Riau Kepri (BRK) Syariah di Jalan Cut Nyak Dien akan segera berakhir. Pelaku UMKM yang mencapai penjualan terbanyak melalui QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) BRK Syariah mendapatkan reward dari panitia.

Reward tersebut diberikan kepada D’Mos Lagsana sebagai terbaik 1, Mie Sagu Makcio sebagai terbaik 2 dan IJP Food and Drink Menara sebagai terbaik 3 pada hari ke 27 Ramadan atau 27 Maret 2025, Kamis sore di lokasi Bazar Ramadan BRK Syariah. Selain 3 terbaik itu, pelaku UMKM lainnya juga mendapat cenderamata dari panitia.

Pemimpin Divisi Mikro Kecil & Menengah BRK Syariah, M. Jazuli melalui Pemimpin Bagian Pembiayaan MKM, Andy Gunawan mengatakan para pedagang atau pelaku UMKM yang memanfaatkan booth bazar Ramadan dari BRK Syariah ini merupakan nasabah Pembiayaan MKM BRK Syariah.

“QRIS Ini menjadi salah satu syarat untuk bisa mendapatkan booth di bazar Ramadan. Untuk transaksi terbanyak via QRIS selama bazar Ramadan, kita berikan reward,” kata Andy Gunawan.

Masih kata Andy, dengan terus mengajak pembeli melakukan pembayaran melalui QRIS, pelaku UMKM sudah ikut mendukung inklusi keuangan dengan memperluas akses layanan keuangan digital.

“QRIS ini mempermudah transaksi dan prosesnya juga cepat, anti ribet dengan uang kembalian. Sekali lagi kami sampaikan terima kasih kepada pelaku UMKM yang sudah ikut menyukseskan kegiatan ini,” kata Andy lagi sembari berharap nasabah MKM BRK Syariah terus mempromosikan produk-produk BRK Syariah.

Sementara itu, Nur Fitria sebagai salah satu pedagang di bazar Ramadan BRK Syariah menyampaikan terima kasihnya kepada BRK Syariah yang sudah memfasilitasi mereka berjualan selama bulan ramadan.

“Ramadan tidak menghentikan aktivitas berjualan kita, alhamdulillah setiap sore masih bisa berjualan di bazar Ramadan BRK Syariah. Semoga tahun depan kegiatan seperti ini tetap ada,” kata Nur Fitria dari terbaik 2 dengan penjualan tertinggi melalui QRIS.

Bazar Ramadan ini merupakan bagian dari kegiatan Corporate Event tahun 2025 PT Bank Riau Kepri Syariah (Perseroda). Momen ini penting dalam meningkatkan literasi keuangan serta menjadi wadah untuk memberdayakan pelaku UMKM di wilayah Pekanbaru dan sekitarnya.

Bazar Ramadan ini menjual berbagai jenis menu berbuka puasa selera nusantara. Selain itu masih dalam lokasi yang sama juga,ada talk show literasi dan inklusi keuangan syariah oleh tim dari BRK Syariah, OJK (Otoritas Jasa Keuangan) dan FKIJK (Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan) Riau serta live musik religi dan nasyid yang dimulai pukul 16.00 WIB. ***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Rabu, 26 Nopember 2025

Riau Sepakati APBD 2026 — DPRD dan Pemprov Tandatangani KUA-PPAS

Riau Sepakati APBD 2026 — DPRD dan Pemprov Tandatangani KUA-PPAS. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Rabu, 26 Nopember 2025

Gegara Kebijakan Direksi Lama, PT SPR Trada Rumahkan Karyawan, Tunggu Hasil Audit BPKP


Rabu, 26 Nopember 2025

Wabup Kuansing Pimpin Upacara di HUT PGRI dan Korpri


Rabu, 26 Nopember 2025

Dua Padi Lokal Inhil Lulus Sidang Pelepasan Varietas Unggul di Cipayung


Rabu, 26 Nopember 2025

Pemko Pekanbaru Dukung Langkah Hukum Keluarga Siswa SD Diduga Korban Perundungan


Rabu, 26 Nopember 2025

Generasi Muda Riau Mengukir Prestasi di PTPN IV Regional III


Rabu, 26 Nopember 2025

Pertamina Patra Niaga Sumbagut Maksimalkan Jaga Ketersediaan BBM Masyarakat


Rabu, 26 Nopember 2025

Polisi Hadir di Masjid, Tingkatkan Peran Serta Warga Jaga Kamtibmas


Rabu, 26 Nopember 2025

Kebijakan "Brutal" PT Trada Rumahkan 18 Karyawan


Rabu, 26 Nopember 2025

Atasi Krisis Air Baku, Perumdam Tirta Terubuk Bengkalis Siapkan Skenario


Rabu, 26 Nopember 2025

ISKI Riau Gelar Audiensi dengan Polda Riau, Ini Penjelasana


Rabu, 26 Nopember 2025

Umri Raih Predikat Unggul Hasil Penilaian SIMKATMAWA 2025


Rabu, 26 Nopember 2025

Bea Cukai Tembilahan Raih Piagam Platinum Wujudkan Eco Office, Ramah Lingkungan, Efisien Anggaran


Rabu, 26 Nopember 2025

Edarkan Pil Ekstasi, Oknum Satpol PP Ditangkap Polres Inhu


Rabu, 26 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Blue Light, Cegah Gangguan Kamtibmas


Selasa, 25 Nopember 2025

KPU Riau Gandeng UIR Tingkatkan Sinergi Akademik dan Demokrasi melalui MoU


Selasa, 25 Nopember 2025

Orangtua Korban Tewas Dugaan Bullying Datangi Polresta Pekanbaru


Selasa, 25 Nopember 2025

Pemprov Pastikan Isu “Bersih-Bersih” Pejabat Warisan Abdul Wahid Hoax


Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026


Selasa, 25 Nopember 2025

Alvi Arfaniar, Siswa SMA 6 Pekanbaru Raih Kemenangan di Kejuaraan Tinju Nasional "Rookie Fight" di Jakarta


Selasa, 25 Nopember 2025

Sikapi Rekomendasi DPRD Kuansing Bupati Pimpin Langsung Revisi Ranperda MHA