Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Jadi Kandidat Bupati Pertama Kembalikan Formulir Pendaftaran ke PKS, Ardo Blak-blakan Ungkap Alasannya Maju

Riauterkini-BANGKINANG - Rahmad Jevary Juniardo atau Ardo datang mengembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati ke kantor Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Kampar, Sabtu (18/11/2023).

Ardo datang dengan didampingi Bendahara Demokrat Rendy Ikhwantara dan Ketua Bappilu Khairul Azmi serta turut diantar oleh fungsionaris partai lainnya. Ia jadi kandidat bupati pertama yang mengembalikan formulir ke PKS. Dimana sebelum ini ada 10 orang yang telah mengambil formulir.

"Alhamdulillah saya bersama fungsionaris Demokrat datang ke PKS mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati," ucap Ardo, Sabtu (18/11/2023) saat ditemui di halaman kantor DPD PKS di Jalan Jendral Soedirman, Bangkinang Kota.

Kata Ardo, sebelumnya formulir pendaftaran bakal calon bupati tidak ia jemput melainkan diantar oleh tim dari PKS.

Kedatangan Ardo dan rombongan disambut langsung oleh Ketua DPD PKS, Tamaruddin. Turut mendampingi Tamaruddin Sekretaris partai Selamat beserta anggota Fraksi PKS di DPRD, Safrizal dan Edi Afrizon beserta fungsionaris partai lainnya.

Pengembalian formulir ini, kata Ardo bukti ia serius menghadapi pilkada Kampar 2024. "Ini cukup sebagai jawaban bagi publik yang bertanya tanya, apakah saya maju atau tidak. Di sini saya katakan, saya maju," tegas Ardo.

Hasrat ingin maju, lanjut Ardo, disebabkan kondisi Kampar selama 7 tahun ke belakang tidak sesuai harapan. Di mana angka kemiskinan naik, dibanding sebelum tahun 2017 lalu. Angka pengangguran tinggi bahkan angka kemiskinan ekstrem pun melonjak jadi yang tertinggi di Riau. Dan kondisi itu sebut Ardo sungguh membuatnya prihatinkan.

Menurut politisi muda satu anak ini, data dan fakta seperti itu, cukup menjadi faktor pendorong bagi dia untuk turun tangan membenahi Negeri Serambi Mekkah ini seperti dulu pada saat dipimpin oleh Bupati Jefry Noer.

"Saya akan benahi Kampar kita tercinta, kita akan membangun infrastruktur secara besar-besaran lagi. Kita akan turunkan angka kemiskinan, dan kemiskinan ekstrem kita hapus. Itu komitmen saya," ucap Ardo.

Belum lagi kata Ardo, banyak proyek-proyek mangkrak terjadi. Hal itu ungkap dia, karena Kampar mengalami krisis kepemimpinan. Dan negeri ini tidak hanya telah diurus secara tidak tepat, tapi lebih dari itu, negeri ini telah diurus oleh orang yang tidak tepat.

"Cukup lah data dan fakta kurang mengenakan itu menjadi bukti, bahwa selama 7 tahun ini Kampar sudah diurus secara tidak tepat. Sebelum 2017 Kampar tak pernah mengalami kondisi angka kemiskinan ekstrem tertinggi di Riau. Kondisi ini sungguh tak bisa dibiarkan Kampar harus kita selamatkan, kita akan kembalikan kejayaan Kampar," imbuhnya.

Ketua DPD PKS Kabupaten Kampar, Tamaruddin mengatakan, bahwa masa pengembalian formulir Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Kampar di partainya dibuka sejak tanggal 16 Hingga tanggal 20 November 2023.

Kata Tamar, ada 10 orang yang telah mengambil formulir dan Ardo jadi kandidat pertama yang datang mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon bupati. Ia pun masih menunggu 9 figur lain untuk datang mengembalikan formulir. "Kita lihat nanti berapa orang setelah Ardo yang mengembalikan formulir pendaftaran," ujar Tamar.

Dalam menentukan siapa sosok bakal calon bupati/wakil bupati yang benar-benar diusung, sebut Tamar, PKS akan mengacu pada integritas figur, tidak cacat secara hukum, tidak cacat secara moral. Kemudian hasil survey adalah tolak ukur lain yang tidak kalah penting akan jadi bahan pertimbangan. "Dalam menentukan siapa figur yang akhirnya kita usung di PKS akan mengacu pada integritas calon. Tidak cacat secara hukum dan tidak cacat secara moral," ucap anggota DPRD Provinsi Riau itu.***(Wal)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Ketua DPRD Riau Kaderismanto Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Ketua DPRD Provinsi Riau, Kaderismanto, Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Minggu, 16 Nopember 2025

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Berita Lainnya

Rabu, 19 Nopember 2025

Waduk Wonosari Krisis, Perumda Tirta Terubuk Bengkalis Aktifkan IPA B untuk Jaga Distribusi Air Tetap Normal


Rabu, 19 Nopember 2025

Festival Sagu Masyarakat Adat Sentani Promosikan Pengolahan Sagu Inovatif


Rabu, 19 Nopember 2025

Apa Kabar Lanjutan Rumah Dinas Pemprov Riau Bersegel KPK


Rabu, 19 Nopember 2025

KPK Periksa Sekdaprov Serta Enam Pejabat Terkait Kasus Korupsi


Rabu, 19 Nopember 2025

Polres Kuansing Maafkan Pelaku Perusakan Mobil Polisi Saat Penertiban PETI di Cerenti


Rabu, 19 Nopember 2025

Tingkatkan Kesiapsiagaan Personel, Polres Rokan Hilir Gelar Simulasi Sispam Mako dan Sispam Kota


Rabu, 19 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar Patroli Obvitnas di Area PT PHR pada Malam Hari


Rabu, 19 Nopember 2025

Ops Zebra LK 2025, Satlantas Pelalawan Juga Beri Bibit Pohon untuk Pengendara


Rabu, 19 Nopember 2025

Kapolres Kampar Jamin Proses Penerimaan Bintara Brimob Bersih dan Transparan


Rabu, 19 Nopember 2025

Patroli Singkat, Polsek Ukui Pastikan Situasi Wilayah Tetap Kondusif


Rabu, 19 Nopember 2025

Tri Wenita, AgenBRILink Hadirkan Layanan Jemput Bola Permudah Transaksi Warga


Rabu, 19 Nopember 2025

Bukti Konsistensi Layanan Gas Bumi, FSRU Lampung Terima Kargo LNG ke-20


Rabu, 19 Nopember 2025

Diresmikan Kapolda Riau, SPPG Polres Inhu Siap Sediakan 1153 Paket MBG


Rabu, 19 Nopember 2025

Melalui Rapimprov 2025, Kadin Riau Prioritaskan Upaya Mensukseskan Program Quick Wins


Rabu, 19 Nopember 2025

Di Ajang Munas AKPSI Wabup Mukhlisin Perjuangkan DBH Sawit


Rabu, 19 Nopember 2025

Satpol PP dan Polres Pelalawan Razia Tiga Lapou Tuak, Puluhan Botol Miras Disita


Rabu, 19 Nopember 2025

Luka Inpeksi, Buaya Jumbo Sepanjang 5,7 Meter di Inhil Masih Dirawat


Rabu, 19 Nopember 2025

Dikeroyok Sekelompok Orang, Ketua KNPI Rumbai Timur Kritis


Selasa, 18 Nopember 2025

Pastikan Harga Stabil, Satgas Pangan Polres Inhu Tinjau HET Beras di Pasaran


Selasa, 18 Nopember 2025

Jelang Sensus Ekonomi 2026, BPS dan PWI Bengkalis Berkolaborasi