Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Ini Program Andalan BPDASHL Inrok KLHK Turunkan Laju Deforestasi

Riauterkini-PEKANBARU Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) terus berupaya menurunkan laju deforestasi, dengan meningkatkan tutupan lahan, terutama pada area rawan dan kritis. Melalui Badan Pengendalian Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung (BPDASH) Indragiri Rokan, KLHK memiliki tiga program andalan yang dilaksanakan dengan melibatkan masyarakat di tingkat tapak.

"Ada program Kebun Bibit Desa (KBD) dengan produksi per Desa 40.000 batang bibit, Kebun Bibit Rakyat (KBR) dengan produksi per kelompok mitra 30.000 bibit, serta program Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL)," ungkap Kepala BPDASHL Inrok, Irpana Nur, Rabu (23/11/2022).

Tahun 2022, program KBD BPDASHL Inrok dilaksanakan dengan melibatkan empat kelompok tani di Provinsi Riau dari Kabupaten Kampar, Indragiri Hulu dan Kuantan Singingi yang menghasilkan 160.000 bibit MPTS. KBD merupakan program andalan KLHK untuk menciptakan kemandirian masyarakat/kelompok tani dalam hal penyediaan, pengelolaan dan pemanfaatan bibit, yang nantinya akan ditanam pada lahan kosong, kritis, terlantar, atau lahan non produktif.

BPDASHL Inrok juga melaksanakan kegiatan KBR di Riau dan Sumatera Barat yang menjadi area kerjanya. Keseluruhan kegiatan melibatkan sekitar 596 orang masyarakat dengan 19 kelompok tani. Tiap kelompok membuat dan memelihara bibit tanaman MPTS sebanyak 30.000 batang, sehingga ada sekitar 570.000 batang bibit dibuat, ditanam dan dipelihara langsung oleh masyarakat pada lokasi yang rawan atau kritis.

Program ketiga yakni kegiatan Rehabilitasi Hutan dan Lahan (RHL). Setelah melaksanakan kegiatan RHL pada tahun sebelumnya di wilayan Provinsi Riau, maka pada tahun 2022 BPDASHL Inrok melaksanakan kegiatan untuk wilayah Sumatera Barat, tepatnya di Kabupaten Pasaman, Kecamatan Rao Selatan dan Taruang-taruang.

"Luas RHL tahun 2022 di dua kecamatan ini mencapai 700 ha dan jumlah bibit tanaman 471.205 batang, diantaranya sesuai permintaan masyarakat seperti alpukat, durian, kulit manis, kemiri, manggis, petai dan jengkol. Selain itu BPDASHL Inrok juga memiliki program bibit produktif atau bitpro tanaman MPTS," kata Irpana.

Jenis tanaman MPTS dipilih karena bermanfaat dari segi ekologi maupun dari segi ekonomi, serta menghasilkan komoditas kayu dan nonkayu, sehingga petani penggarap bisa memanfaatkan komoditas nir-kayu dari tanaman MPTS yang ditanam tanpa melakukan penebangan pohon.

Sebelumnya Indonesia juga telah menerima pengakuan dari Norwegia dalam bentuk Result Base Payment atau kontribusi tahap pertama berbasis hasil sebesar 56 juta Dollar AS yang akan diarahkan untuk mendukung implementasi berkelanjutan Rencana Operasional FOLU Net Sink 2030 Indonesia.

Kontribusi tahap pertama berbasis hasil ini adalah untuk pengurangan emisi yang telah diverifikasi secara independen sebesar 11,2 juta ton dari pengurangan deforestasi dan degradasi hutan Indonesia pada tahun 2016/2017. Indonesia terbukti berhasil menurunkan deforestasi ke tingkat paling terendah selama dua dekade, menjadi 114 ribu ha per tahun pada 2019-2020 dan 2020-2021.***(rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik


Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi


Jumat, 09 Januari 2026

Meledak di Inhu, PT TGI Jamin Keamanan dan Keselamatan Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

PWI Bengkalis Salurkan Donasi Kemanusiaan bagi Korban Bencana di Sumatra


Jumat, 09 Januari 2026

Rencanakan Penambahan SMK TBSM di 2026, Capella Honda Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi di Riau


Jumat, 09 Januari 2026

Aksi Simpatik, Damkar Inhil Bantu Sedot Genangan Air di Kantor dan Rumah Warga


Jumat, 09 Januari 2026

Cekcok Soal Aliran Air Kolam, Kepala Sekdes di Kuansing Ini Dihantam Tembilang


Kamis, 08 Januari 2026

Pidato Lingkungan Kapolda Riau Disambut Kicauan Burung, Wako Pekanbaru: Semesta Mendukung


Kamis, 08 Januari 2026

Masyarakat Diminta Waspada, Whatsapp Plt Gubri Dihack Oknum Tak Bertanggungjawab